Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita Nasional6 ASN di Pemprov Banten Dipecat, Puluhan Lainnya Kena Pelanggaran Disiplin

6 ASN di Pemprov Banten Dipecat, Puluhan Lainnya Kena Pelanggaran Disiplin

harapanrakyat.com,- Di tahun 2023 lalu, enam Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Provinsi / Pemprov Banten dipecat.

Selain itu, puluhan ASN lainnya yang terbukti melakukan pelanggaran juga dikenakan sanksi mulai dari ringan sampai berat.

Hal tersebut diungkapkan Nana Supiana, Kepala BKD Provinsi Banten, Selasa (16/1/2024).

Nana mengungkapan, bahwa di tahun 2023 lalu, ada 25 ASN terbukti melakukan pelanggaran.

“Mereka melakukan pelanggaran disiplin, dari ringan sampai berat bahlan pidana,” ungkapnya mengutip dari Suara.com.

Adapun rincian ASN yang terbukti melanggar, antara lain 4 orang pelanggaran ringan, 6 orang pelanggaran sedang. Kemudian, 7 orang melakukan pelanggaran berat, dan 8 pidana.

Dari 25 ASN Pemprov Banten, katanya, yang mendapat sanksi PTDH atau pemberhentian tidak dengan hormat alias dipecat ada 6 orang.

Sementara untuk dari 4 orang pelanggaran ringan, 1 orang mendapat sanksi berupa teguran tertulis. Sedangkan 3 orang lainnya hukuman pernyataan tidak puas.

Sedangkan 2 orang pelanggaran sedang, mendapat hukuman penundaan gaji secara berkala selama satu tahun.

Kemudian, satu ASN mendapat hukuman penundaan kenaikan pangkat selama satu tahun.

“Selanjutnya, tiga orang sanksi penurunan pangkat 1 tingkat lebih rendah selama 1 tahun,” katanya.

ASN di Pemprov Banten yang Dipecat Terjerat Korupsi

Lanjutnya menambahkan, bahwa enam orang yang melakukan pelanggaran berat sampai saat ini belum mendapatkan hukuman.

Nana menjelaskan, bahwa 6 orang tersebut saat ini sanksi disiplin masih dalam proses.

“Sedangkan 1 orang yang pelanggaran berat, hukumannya pembebasan jabatan. Selain itu, ASN tersebut juga menjadi pejabat pelaksana selama 12 bulan,” jelasnya.

Selain 6 ASN di lingkup Pemprov Banten yang terkena sanksi PTDH atau dipecat, 2 lainnya sementara diberhentikan dari PNS.

“2 orang itu karena melakukan pelanggaran pidana,” terangnya.

Kepala BKD Provinsi Banten mengungkapkan, bahwa delapan ASN yang melakukan pelanggaran pidana, karena terjerat pengadaan fiktif dan kasus korupsi.

Akan tetapi, ia tidak mengungkapkan kasus korupsi apa sampai ASN tersebut kena hukuman pidana.

“ASN Pemprov Banten yang dipecat sudah ada putusan inkrah,” pungkasnya. (Adi/R5/HR-Online)

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...
Penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Tetangga Bongkar Penghuni Kamar Kos Tempat Ditemukannya Mayat Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Tetangga bongkar penghuni kamar kos tempat ditemukannya mayat perempuan terbungkus sepre di Lingkungan Pabuaran di Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat....
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di Ciamis

Keterangan Polisi terkait Penemuan Mayat Perempuan Terbungkus Sepre di Ciamis

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga digegerkan dengan adanya penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di salah satu kamar kosan yang berada di Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma...
Penemuan mayat perempuan terbungkus sepre di kosan Ciamis

Geger Penemuan Mayat Terbungkus Sepre di Kosan Ciamis, Korban Pembunuhan?

harapanrakyat.com,- Warga di sekitar kosan Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat dikejutkan dengan penemuan mayat perempuan terbungkus kain...
Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

Respon Wali Kota Banjar Soal Warga yang Tagih Janji Program Kartu Berdaya

harapanrakyat.com,- Wali Kota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono menanggapi perihal warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman. Mereka mempertanyakan kejelasan dan realisasi program Kartu Berdaya. Bahkan...