harapanrakyat.com – Menindaklanjuti arahan Pj Gubernur Jawa Barat, Pemkot Bandung bakal menutup flyover Mochtar Kusumaatmadja, Kota Bandung pada malam pergantian tahun baru 2024.
Penutupan tersebut, merupakan bagian dari skema untuk menjaga keamanan kota pada momentum tersebut.
Sekda Kota Bandung Ema Sumarna mengatakan, penutupan jalan layang menjadi salah satu ikon Kota Bandung itu akan berlangsung pada 31 Desember 2023 pukul 23.00 WIB.
Baca Juga : Sejumlah Flyover di Kota Bandung Akan Ditutup pada Malam Pergantian Tahun
“Jadi mulai pukul 23.00 WIB pada 31 Desember 2023, Flyover Pasupati atau Jalan Mochtar Kusumaatmadja akan kami tutup. Tapi, petugas sudah mulai berjaga dan mengatur lalu lintas mulai jam 8 malam,” ungkapnya di Kota Bandung, Jumat (29/12/2023).
Menurutnya, penutupan flyover tersebut, tidak hanya bagi kendaraan yang ingin melintas, tetapi juga pejalan kaki. Terlebih adanya laporan masyarakat, banyaknya orang yang merayakan malam pergantian tahun baru di flyover Mochtar Kusumaatmadja ini.
“Banyak yang merayakan malam pergantian tahun baru di flyover tersebut. Bahkan sampai mengganggu ketertiban dengan melempar botol dari atas, tentu ini membahayakan warga,” ujarnya.
Oleh karena itu, pihaknya akan memasang water barrier dan rambu di setiap ruas jalan maupun akses flyover Pasupati ini.
Ema juga menuturkan, nantinya petugas pun akan bersiaga di jalan-jalan protokol di Kota Bandung. Di antaranya Jalan Asia-Afrika, Jalan Pasteur, Jalan Braga, Jalan Dipatiukur, dan lain sebagainya.
“Karena merupakan jalur-jalur favorit, walau tidak untuk kerumunan orang, tapi mobilitas kendaraan cukup tinggi. Maka kami akan melakukan rekayasa jalan di daerah-daerah tertentu,” katanya.
Malam Pergantian Tahun Baru, Pemkot Terjunkan Linmas Kewilayahan
Selain itu, Ema menilai pentingnya untuk menempatkan posko keamanan di sejumlah titik. Hal tersebut, dalam mengantisipasi konvoi berandalan bermotor pada malam pergantian tahun baru itu. Bahkan jika situasi mendesak, pihaknya pun akan menerjunkan linmas kewilayahan.
“Linmas ini untuk menjaga keamanan kota, minimal menjaga wilayah kerja masing-masing, serta bersinergi dengan polisi. ATCS harus on selama 24 jam di malam tahun baru,” ujarnya.
Baca Juga : Wajah Baru Monumen Perjuangan Rakyat Jawa Barat di Bandung, Tengok Ini Beragam Fasilitasnya
Pihaknya juga menekankan agar seluruh kegiatan malam pergantian tahun baru, selesai maksimal pukul 1.00 WIB.
“Apapun nanti alasannya, harus dibubarkan. Satpol PP akan membantu pihak kepolisian dalam penindakan pembubaran jika masih ada kerumunan hingga pukul 1.00 WIB lebih. Sehingga petugas kebersihan segera bergerak. Kita menginginkan kota kembali bersih pada hari pertama di 2024 nanti,” katanya.
Ema mengimbau masyarakat melaksanakan malam pergantian tahun baru dengan hal yang bermakna, seperti berkontemplasi, evaluasi dan lainnya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)