Kamis, April 3, 2025
BerandaBerita JabarIjazah SMA Ditahan Beberapa Tahun Kini Ditebus, Warga Depok Menangis di Depan...

Ijazah SMA Ditahan Beberapa Tahun Kini Ditebus, Warga Depok Menangis di Depan Idris Sandiya

harapanrakyat.com,- Dua warga Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat, Radja Effendy dan Raoul Alfath kini dapat berbahagia. Ijazah SMA keduanya yang sempat tertahan 6 tahun dan 3 tahun kini sudah ditebus dan dibawa pulang.

Sejak dinyatakan resmi lulus SMA pada tahun 2018 dan tahun 2020, Radja dan Raoul harus kecewa dengan pulang tanpa membawa ijazahnya. Alasannya keduanya masih memiliki beberapa kewajiban yang harus dipenuhi kepada pihak sekolah.

“Tentunya sangat sedih. Harusnya senang saat lulus tapi tidak menerima ijazah karena ada tunggakan bayar sekolah. Orang tua kerjanya tukang parkir jadi tidak mungkin memaksa,” ujar Effendy, Minggu (17/12/2023).

Hal senada diungkapkan Raoul yang juga turut sedih ketika saat lulus SMA tapi tidak dapat ijazah. Beruntung ia kini bisa bekerja di tempat percetakan meski baru dua Minggu.

“Lulus sekolah juga sudah bagus. Mana mungkin saya memaksa orang tua yang kerjanya jadi penjaga pintu rumah untuk bayar ke sekolah. Setiap hari saya melamar kerja, sekarang sudah dapat di percetakan tanpa ijazah,” ungkapnya.

Effendy dan Raoul kini merasa terharu ketika calon anggota DPR RI Idris Sandiya datang ke rumah mereka memberikan bantuan. Caleg nomor urut 1 dari Partai Nasdem ini membantu keduanya menebus ijazah yang ditahan pihak sekolah.

“Tidak menyangka kedatangan tamu penting sekaligus membawa kabar gembira. Saya mengucapkan terima kasih atas nama pribadi, orang tua dan masyarakat kecil kepada pak Idris yang telah peduli kepada kami. Semoga Allah SWT membukakan pintu kemudahan,” ujar Raoul.

Kata Idris Sandiya soal Ijazah SMA yang Ditahan

Sementara itu, Caleg DPR RI Idris Sandiya yang juga merupakan pengusaha ini mengaku bantuan tersebut adalah panggilan jiwa. Selain itu, Idris ingin memberikan pengajaran terhadap anak dan keluarga untuk mempunya kepedulian sosial dan kepekaan.

Sebagai Caleg DPR RI, Idris pun mengaku membutuhkan dukungan suara. Meski demikian, ia maju sebagai caleg supaya dapat memberikan manfaat sebanyak-banyaknya untuk masyarakat.

Baca Juga: Itenas Bandung Tingkatkan Daya Saing di Tengah Kemajuan Kecerdasan Buatan

“Jadi mohon bukan hanya mendukung namun juga mengawal saja, supaya tidak melenceng dan berada dalam jalur yang benar. Kalau untuk pribadi dan keluarga saya rasa sudah cukup dan tak perlu korupsi,” jelasnya.

Idris menyebut, kisah Effendy dan Raoul itu harus ya jadi cerminan untuk semua. Ternyata masih banyak orang yang perlu bantuan. Ketika uang negara tidak dikorupsi, menurutnya tidak perlua ada siswa yang nunggak membayar sekolah dan ijazah ditahan. Tapi negasa harus hadir. (R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Sungai Citalahab di Kertahayu

Sungai Citalahab di Kertahayu Ciamis Meluap, Satu Keluarga Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- Sungai Citalahab di Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap, relawan Sigab Persis Ciamis lakukan evakuasi satu keluarga yang terjebak banjir di...
Kolam Ikan Milik Warga

Hujan Deras di Kota Banjar, Sawah hingga Kolam Ikan Milik Warga Terendam Banjir

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang melanda wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, pada Rabu (2/4/2025) sore menyebabkan area persawahan hingga kolam ikan milik warga di Dusun...
Anak Sungai Citalahab Meluap

Hujan Mengguyur Pamarican Ciamis Sebabkan Anak Sungai Citalahab Meluap, 12 Rumah Terendam

harapanrakyat.com,- Curah hujan yang terus mengguyur membuat anak Sungai Citalahab di Desa Sukahurip, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, meluap. Akibatnya 12 rumah di...
Pohon Jati Tumbang

Sejumlah Pohon Jati Tumbang Timpa Rumah Warga dan Tutup Jalan di Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Hujan disertai tiupan angin kencang menyebabkan sejumlah pohon jati tumbang menimpa rumah dan menutup akses jalan di wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa...
Jalan Utama Penghubung Jatiwaras

Longsor di Tasikmalaya Tutup Akses Jalan Utama Penghubung Jatiwaras-Salopa

harapanrakyat com,- Akibat hujan deras, jalan utama penghubung Jatiwaras-Salopa longsor. Tepatnya di Kampung Demunglandung, Desa Papayan, Kecamatan Jatiwaras, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025)...
Rumah ludes terbakar Ciamis

Rumah di Ciamis Ludes Terbakar, Diduga Ini Penyebabnya!

harapanrakyat.com,- Sebuah rumah di Lingkungan Karangsari, Kelurahan Maleber, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Kebakaran itu terjadi Rabu (2/4/2025) sore sekitar pukul...