Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita BanjarGeger, Ular Sanca Kembang Masuk ke Pemukiman di Kota Banjar

Geger, Ular Sanca Kembang Masuk ke Pemukiman di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Jelat, Kelurahan Pataruman, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, digegerkan dengan kemunculan seekor ular jenis sanca kembang. Pasalnya, ular sanca kembang tersebut masuk ke pemukiman padat penduduk dan membuat kaget.

Karena merasa takut, akhirnya warga meminta bantuan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Banjar, untuk menangkap ular tersebut.

Kepala UPTD Damkar Kota Banjar, Aam Amijaya mengatakan, pihaknya mendapat laporan dan petugas langsung menangkap ular tersebut karena khawatir membahayakan.

“Tadi pagi kami mendapatkan laporan dari masyarakat adanya seekor ular jenis sanca kembang masuk ke pemukiman warga. Sehingga petugas langsung mendatangi lokasi,” kata Aam Amijaya, Selasa (19/12/2023).

Menurutnya, ular sanca tersebut masuk ke dalam saluran pembuangan air sehingga menyulitkan petugas yang akan menangkap.

“Sempat masuk ke dalam saluran pembuangan air, akhirnya petugas membongkar saluran tersebut supaya ularnya keluar,” terangnya.

Baca Juga: Damkar Kota Banjar Tangkap Belasan Anak Ular Sanca di Saluran Pembuangan Air

Ia menjelaskan, ular jenis sanca kembang yang berhasil ditangkap itu memiliki panjang kurang lebih sekitar 2,5 meter.

Meskipun tidak memiliki bisa, namun ular tersebut berbahaya jika berada di pemukiman penduduk terutama banyak anak-anak bermain.

“Ular langsung dibawa ke kantor Damkar supaya tidak membahayakan masyarakat terutama anak-anak,” pungkasnya. (Sandi/R7/HR-Online/Editpor-Ndu)

Tes Kebugaran Fisik

Calon Jemaah Haji di Kota Banjar Jalani Tes Kebugaran Fisik, Jalan Kaki 1,6 Km

harapanrakyat.com,- Sebanyak 120 calon jemaah haji Kota Banjar, Jawa Barat, yang akan berangkat ke Tanah Suci tahun 2025, melakukan tes kebugaran fisik yang diselenggarakan...
Oknum Dokter Cabul di Garut

Akhirnya Oknum Dokter Cabul di Garut Ditetapkan Tersangka, Malam Ini Langsung Ditahan

harapanrakyat.com,- Oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat, yang melakukan pelecehan seksual kepada ibu hamil saat praktik di salah satu klinik swasta akhirnya ditetapkan...
Bewara Ngalaksa 2025

Bewara Ngalaksa 2025 Dimulai, Warga Rancakalong Sumedang Siap Meriahkan Acara Budaya

harapanrakyat.com,- Kegiatan budaya khas Rancakalong, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yakni Ngalaksa kembali menggema di masyarakat. Acara dimulai dengan kegiatan Bewara Ngalaksa 2025 yang berlangsung...
Miras Jenis Tuak

Terima Aduan Masyarakat, Satpol PP Kota Banjar Amankan Puluhan Liter Miras Jenis Tuak

harapanrakyat.com,- Puluhan liter minum keras (miras) jenis tuak diamankan petugas Satpol PP di wilayah Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat. Petugas Satpol PP...
Dikejar Lebah Odeng

Lagi Asyik Nyabit Rumput Warga Cipaku Ciamis Dikejar Lebah Odeng, Begini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Lagi asyik menyabit rumput, Holil warga Desa Cipaku, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, dikejar lebah odeng, Rabu (16/4/2025). Meski telah berusaha lari...
Program Kartu Berdaya

Warga Pataruman Tagih Janji Program Kartu Berdaya Wali Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sejumlah warga di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, menagih janji Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjar, terkait Program Kartu...