Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita TasikmalayaUlar Sanca 3 Meter Nangkring di Atas Lemari Gegerkan Warga Tasikmalaya

Ular Sanca 3 Meter Nangkring di Atas Lemari Gegerkan Warga Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Seekor ular sanca kembang yang berukuran panjang 3 meter masuk ke rumah gegerkan warga Gunung Ceuri 1, Kelurahan Tuguraja, Kecamatan Cihideung, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat. Ular sanca tersebut ditemukan nangkring di atas lemari milik Iman, Senin (13/11/2023).

“Iya ular ditemukan saat saya sedang tidur, tiba-tiba ada suara barang berjatuhan. Begitu dicek ternyata ada ular di atas lemari,” kata Iman, pemilik rumah.

Iman pun kaget dengan temuan ular tersebut dan khawatir membahayakan. Kemudian Iman langsung menghubungi Damkar Kota Tasikmalaya meminta bantuan untuk mengevakuasi ular sanca kembang tersebut.

“Saya langsung menghubungi Damkar Kota Tasikmalaya untuk mengevakuasi ular itu,” ungkapnya.

Ucu Anwar Surhaman, Kepala BPBD dan Damkar Kota Tasikmalaya membenarkan adanya temuan ular sanca dari atas lemari rumah warga.

“Kita evakuasi ular yang di Paseh, ditangkapnya ular itu jenis sanca kembang. Proses evakuasi dalam waktu 15 menit,” jelasnya.

Baca Juga: Kompor Meledak saat Pergi ke Warung, Rumah Warga di Tasikmalaya Sudah Rata

Ucu menjelaskan kejadian ular masuk ke dalam rumah bisa berkaitan dengan peralihan musim dari kemarau ke hujan.

“Ular masuk ke rumah bisa saja karena musim penghujan yang sudah mulai masuk saat ini. Kita asumsikan itu ular masuk ke sungai hingga masuk ke rumah penduduk,” jelasnya.

Ucu menghimbau kepada masyarakat, pada musim penghujan ini, di samping terjadinya bencana alam juga harus waspada terhadap bencana non alam. Seperti sambaran petir hingga rumah roboh, sehingga masyarakat harus meningkatkan kewaspadaan. (Apip/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Misteri Girilawungan di Majalengka.

Misteri Girilawungan di Majalengka, Pemakaman Para Tokoh yang Sarat Sejarah

harapanrakyat.com,- Komplek pemakaman Girilawungan, di Kelurahan Majalengka Wetan, Kecamatan/Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, menjadi tempat peristirahatan terakhir bagi banyak tokoh Majalengka. Salah satu tokoh yang...
Nelayan Asal Indonesia

Sugiyanto Nelayan Asal Indonesia Jadi Pahlawan Saat Kebakaran Hutan di Korea Selatan

harapanrakyat.com,- Baru-baru ini nelayan asal Indonesia bernama Sugiyanto menjadi trending topik hingga viral di media sosial. Pasalnya, nelayan tersebut menjadi pahlawan yang paling berjasa...
Arus Balik di Jalur Nasional

Arus Balik di Jalur Nasional Jabar-Jateng, Pemudik Dapat Makan Gratis dari Polres Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Arus balik di jalur nasional Jabar-Jateng, tepatnya di kawasan tugu Selamat Datang di Kota Banjar, Jawa Barat, sejumlah pemudik mendapatkan makan gratis dari...
Bantuan pembangunan rutilahu

Usai Tinjau Jalan Longsor, Bupati Ciamis Spontan Beri Bantuan Pembangunan 2 Rutilahu

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya secara spontan memberikan bantuan pembangunan 2 rumah tidak layak huni (rutilahu) di Dusun Sukamaju, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten...
Jalan ambles Ciamis

Tinjau Jalan Terdampak Longsor dan Ambles, Bupati Ciamis: Segera Diperbaiki

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya meninjau jalan yang terdampak tanah longsor dan ambles di sejumlah titik di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Jalan...
Diskon Tarif Tol

Diskon Tarif Tol Arus Balik Lebaran 2025, Ini Jadwal dan Rinciannya!

harapanrakyat.com,- Jasa Marga memberlakukan sejumlah kebijakan untuk mencegah kemacetan saat arus balik Lebaran 2025. Salah satunya menerapkan diskon tarif tol yang berlaku mulai hari...