Senin, Maret 31, 2025
BerandaBerita CiamisRumah dan Bengkel Tambal Ban di Jatinagara Ciamis Terbakar, Kerugian Capai Rp...

Rumah dan Bengkel Tambal Ban di Jatinagara Ciamis Terbakar, Kerugian Capai Rp 60 Juta

harapanrakyat.com,- Sebuah bangunan rumah berikut bengkel tambal ban di Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar hebt pada Rabu (15/11/2023).

Peristiwa kebakaran rumah sekaligus bengkel milik Dadan yang berada di Jalan Hayawang Rajadesa, tepatnya di Dusun Sukawangun, Desa Dayeuhluhur, Kecamatan Jatinagara itu terjadi sekitar pukul 07.45 WIB.

Penyebab kebakaran diduga dari korsleting listrik. Beruntung tidak sampai menimbulkan korban jiwa, namun pemilik rumah dan bengkel tambal ban mengalami kerugian sekitar Rp 60 juta.

Samsu, ASN Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, membenarkan adanya kejadian kebakaran di Dusun Sukawangun, Desa Dayeuhluhur.

Baca Juga: Kompor Meledak saat Pergi ke Warung, Rumah Warga di Tasikmalaya Sudah Rata

Ia menyebutkan, obyek yang terbakar merupakan satu unit rumah sekaligus bengkel tambal ban  milik Dadan, warga Dusun Sukawangun.

“Berdasarkan keterangan dari pihak korban, pagi-pagi korban mengeluarkan ban motor dari bengkel miliknya, dengan maksud untuk ditukarkan ke tambal ban lain yang jarak dari bengkelnya hanya 150 meter,” kata Samsu.

Lanjutnya mengatakan, setelah itu Dadan kembali pulang ke rumahnya untuk beristirahat. Namun, ketika sampai rumahnya dan masuk ke ruangan bengkel melihat dalam ruangan sudah penuh asap dan kobaran api membakar seluruh ban motor.

Karena memang di bengkelnya tersedia banyak ban motor. Api pun melalap bagian langit-langit bangunan bengkel.

“Dugaan sementara penyebab kebakaran dari korsleting listrik. Korban mengalami kerugian ditaksir mencapai 60 juta rupiah,” pungkas Samsu. (Dji/R3/HR-Online/Editor: Eva)

ASUS ExpertBook B1 2025, Laptop Modern dengan Performa Gahar

ASUS ExpertBook B1 2025, Laptop Modern dengan Performa Gahar

ASUS ExpertBook B1 2025 segera hadir dan berhasil menarik perhatian. Laptop ASUS ini menjadi pilihan terbaik bagi yang mencari perangkat dengan layar luas. Di...
Realme 14T Siap Rilis di Tanah Air Berbekal Baterai 6000 mAh

Realme 14T Siap Rilis di Tanah Air Berbekal Baterai 6000 mAh

Realme kembali bersiap memperkenalkan smartphone 5G murah terbaru mereka di Indonesia, yaitu Realme 14T. Perangkat ini digadang-gadang akan menjadi pesaing serius bagi Samsung Galaxy...
Polres Sumedang bubarkan takbir keliling yang berubah arogan dan bawa minuman keras

Polres Sumedang Bubarkan Takbir Keliling yang Berubah Arogan dan Bawa Miras

haraoanrakyat.com,- Bukannya takbiran dengan khusyuk, puluhan pemuda rombongan takbir keliling, justru kedapatan membuat onar dan nyaris bentrok dengan rombongan lainnya di Jalan Mayor Abdurrahman,...
Terbakar Api Cemburu, Seorang Suami di Sumedang Tega Bacok Istrinya

Terbakar Api Cemburu, Seorang Suami di Sumedang Tega Bacok Istrinya

harapanrakyat.com,- Terbakar api cemburu, seorang suami warga Kecamatan Jatinunggal, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tega membacok istrinya sendiri saat malam takbiran Idul Fitri, pada Minggu...
Jasa Permak Pakaian di Sumedang Kebanjiran Order

Jelang Lebaran, Jasa Permak Pakaian di Sumedang Kebanjiran Order

harapanrakyat.com,- Menjelang Hari Raya Idulfitri 1446 Hijriah, puluhan jasa permak pakaian di Kabupaten Sumedang mulai kebanjiran orderan. Jasa permak tersebut biasanya mangkal di kawasan...
Komisaris Bank BUMN

Komisaris Bank BUMN Gemuk, Prabowo Minta Rampingkan dengan Tim Profesional

harapanrakyat.com,- Baru-baru ini Presiden Prabowo Subianto menyoroti komisaris bank BUMN yang dianggap gemuk. Hal tersebut terungkap dari percakapan wartawan dengan Menteri Koordinator Perekonomian, Airlangga...