Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita JabarRibuan Pil Haram Siap Edar Ditemukan di Garut, Satu Pelaku Diamankan

Ribuan Pil Haram Siap Edar Ditemukan di Garut, Satu Pelaku Diamankan

harapanrakyat.com,- Satuan Reserse Narkoba Polres Garut, Polda Jawa Barat, kembali mengamankan ribuan pil haram yang siap edar.

Selain mengamankan pil koplo, polisi juga berhasil menciduk DJ, pengedar jenis obat keras tersebut. Pelaku kedapatan membawa 1.078 butir obat haram berbagai jenis siap edar.

Anggota Sat Res Narkoba Polres Garut menyita barang bukti berupa 252 butir obat Tramadol Hcl 50mg, 722 butir Hexymer. Kemudian, 79 butir Dextromethorphan, 25 butir Trihexyphenidyl, dan satu pack plastik klip bening.

“Total jumlah barang bukti obat-obatan keras tersebut sekitar 1.078 butir,” kata Kasi Humas Polres Garut, Ipda Adi Susilo Rabu (1/11/2023).

Baca Juga: Polisi Ringkus Pengedar Sabu di Tasikmalaya, Modus COD-Tempel

Lanjutnya menambahkan, dari hasil interogasi, DJ mengatakan jika pil haram yang siap edar yang polisi amankan tersebut adalah miliknya sendiri.

Pelaku mendapatkan obat-obatan tersebut secara online dari salah satu marketplace online. DJ juga mengaku sudah satu tahun lebih berjualan obat-obatan.

Terduga pelaku juga mengakui jika maksud dan tujuan mendapatkan obat-obatan tersebut, untuk diperjualbelikan dan mendapatkan keuntungan

“Sebab, DJ ini tidak mempunyai kemampuan dalam melakukan kegiatan yang berkaitan dengan sediaan farmasi apapun,” jelasnya.

Selanjutnya, Sat Narkoba Polres Garut akan melakukan pengembangan penyelidikan, tentang jaringan yang terlibat dengan pelaku. Dan akan menyelidiki obat-obatan tersebut melalui laboratorium untuk kebutuhan penyidikan kepolisian.

Akibat perbuatannya memiliki ribuan pil haram yang siap edar tersebut, pelaku dijerat Undang-Undang Kesehatan, dengan ancaman hukuman lebih dari 1 tahun.

“Kemudian pelaku akan dipersangkakan Pasal 435 dan atau Pasal 436 ayat (1), ayat (2) UU RI Nomor 17 tahun 2023 tentang kesehatan,” pungkasnya. (Pikpik/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

efisiensi belanja

Terkait Inpres Efisiensi, Pemkot Cimahi Pangkas Sejumlah Pos Anggaran Belanja

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, siap menjalankan  instruksi Presiden Prabowo Subianto Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja. Saat ini, Pemkot Cimahi telah...
Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne pindah agama jadi perbincangan hangat baru-baru ini. Ya, Putri Anne akhir-akhir ini memang menuai kontroversi. Apapun yang artis Indonesia ini lakukan...
Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...
Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....