Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita JabarPj Gubernur Jawa Barat Tetapkan UMP 2024, Ini Sikap Apindo

Pj Gubernur Jawa Barat Tetapkan UMP 2024, Ini Sikap Apindo

harapanrakyat.com – Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Barat menanggapi soal penetapan Upah Minimum Provinsi (UMP) 2024.

Sebelumnya, Penjabat Gubernur Jawa Barat telah menetapkan Keputusan Gubernur No.561/Kep/768-Kesra/2023 Tentang Upah Minimum Provinsi Jawa Barat tahun 2024.

Ketua Apindo Jawa Barat, Ning Wahyu Astutik mengatakan, pihaknya mengapresiasi Pemprov Jabar yang berpegang pada PP 51 Tahun 2023 dalam menetapkan UMP 2024.

Baca Juga : Pemprov Jawa Barat Tetapkan UMP 2024, Ini Besarannya!

Menurutnya, terkait keinginan buruh untuk melakukan unjuk rasa atau mogok kerja terkait UMP 2024 ini, hal tersebut merupakan hak buruh.

Meski demikian, alangkah baiknya jika mengedepankan dialog sosial serta musyawarah mufakat, baik secara bipartit maupun tripartit.

“Sehingga tidak perlu lagi ada produktivitas yang harus hilang dengan adanya mogok kerja atau demo,” ungkapnya di Kota Bandung, Rabu (22/11/2023).

Ia menerangkan, saat ini Jawa Barat sedang gencar melakukan promosi untuk menarik investasi seperti misalnya di Kawasan Rebana. Sehingga, pihaknya berharap iklim investasi tetap terjaga dengan baik.

Ning Wahyu menuturkan saat ini, Jawa Barat masih tetap butuh investasi padat karya. Lebih jauh, banyaknya pabrik yang tutup serta banyaknya pabrik yang melakukan relokasi ke provinsi lain. Maka, kata ia, PP 51/2023 menjadi solusi terbaik untuk saat ini.

Sehingga dengan kepastian hukum tersebut, ia berharap dapat memicu kenaikan investasi ke Jawa Barat, khususnya investasi padat karya. Sebab dari total pengangguran nasional, Jawa Barat menyumbang sebesar 25 persen.

Baca Juga : Disnaker Cimahi Pastikan UMK 2024 Naik, Berikut Simulasi Penghitungannya!

Oleh karena itu, setelah adanya SK Gubernur Jawa Barat tentang penetapan UMP 2024, maka selanjutnya akan ada pembahasan tentang Upah Minimum Kabupaten/Kota (UMK).

“Apindo Jawa Barat mengapresiasi penetapan UMP 2024 ini. Kami juga berharap pembahasan tentang UMK ini dapat berjalan dengan lancar dan sesuai aturan yang berlaku, yakni PP 51 tahun 2023. Saya berharap supaya semua pihak tidak mempolitisasi proses penentuan upah ini,” katanya. (Rio/R13/HR Online/Editor-Ecep)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...