Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita TasikmalayaKios Eks Terminal Cilembang Segera Dibongkar, Bupati Tasikmalaya: Pedagang Jangan Sampai Dirugikan

Kios Eks Terminal Cilembang Segera Dibongkar, Bupati Tasikmalaya: Pedagang Jangan Sampai Dirugikan

harapanrakyat.com,- Kios Eks Terminal Cilembang di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat akan segera dibongkar. Sebelumnya bangunan kios ini diduga dijadikan tempat jual beli miras dan daging anjing.

Hal tersebut sempat menuai sorotan ulama dan tokoh masyarakat di Tasikmalaya. Sejumlah pihak akhirnya mendesak Pemkab Tasikmalaya sebagai pemilik aset untuk meratakan kios-kios tersebut, sebab dijadikan sarang maksiat.

“Untuk pembongkaran kios di Eks Terminal Cilembang sudah mulai, alat berat sudah berada di tempat. Pokoknya minggu ini action. Target rata bangunan di Eks Terminal Cilembang itu kita serahkan kepada teknisinya. Namun, langkah kita maksimal 14 hari sudah direspon,” kata Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto, Selasa (14/11/2023).

Baca Juga: Jadi Tempat Maksiat, Masyarakat Minta Eks Terminal Cilembang Tasikmalaya Dibongkar dalam 7 Hari

Ade mengaku, pihaknya gerak cepat membongkar kios Eks Terminal Cilembang karena bertanggung jawab atas ketertiban dan kenyamanan masyarakat.

“Sekarang kami sudah mengeluarkan instruksi dan telah membentuk tim, bekerja sama dengan Pemkot Tasikmalaya, karena ini wilayah penertiban di Kota, adapun yang ditertibkan aset kami,” ungkapnya. 

Menurut Ade, pembongkaran bangunan eks Terminal Cilembang tersebut melibatkan masyarakat.

“Mudah-mudahan semua orang berpartisipasi, termasuk mereka yang sempat memanfaatkan, jadi tolong di judul bukan Pemerintah menertibkan, tapi kita semua menertibkan,” tegasnya.

Ade menegaskan, para pedagang yang sempat memanfaatkan bangunan eks Terminal Cilembang tersebut jangan sampai dirugikan.

“Para pedagang yang memanfaatkan jangan sampai mereka dirugikan. Mari kita tertibkan, kalau tidak ditertibkan oleh teman-teman, maka kami tertibkan. Kalau toh di lapangan ada yang membutuhkan bantuan semisal pedagang ingin diangkut dagangannya atau apapun yang terkait aset miliknya yang berada di kios tersebut, kami bantu angkut,” pungkasnya. (Apip/R7/HR-Online/Editor-ndu)

Juara Liga 1 2024/2025

Skenario dan Strategi Persib untuk Bisa Back to Back Juara Liga 1 2024/2025

Langkah Persib Bandung menuju juara Liga 1 2024/2025 tampak semakin mulus. Apalagi Persib telah meraih kemenangan dari Bali United pada laga Jumat (18/4/2025) kemarin. Kemenangan...
Model Majalah Dewasa

Dipolisikan Ridwan Kamil, LM Mantan Model Majalah Dewasa Terancam Penjara 14 Tahun

Mantan model majalah dewasa, LM (Lisa Mariana) terancam hukuman penjara selama 14 tahun, usai dilaporkan Ridwan Kamil, mantan Gubernur Jabar, ke Bareskrim Mabes Polri,...
Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

Demi Nyoblos di PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Sejumlah Pemilih Sakit dan Pingsan di TPS

harapanrakyat.com,- Demi nyoblos di Pemilihan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, sejumlah pemilih jatuh sakit sampai pingsan di TPS. Seperti yang AI Sri...
Paslon Bupati Tasikmalaya

Tiga Paslon Bupati Tasikmalaya Nyoblos di Kampung Halaman, Optimis Menang

harapanrakyat.com,- Tiga pasangan calon (paslon) Bupati Tasikmalaya nyoblos di kampung halamannya masing-masing. Ketiganya optimis mampu meraup suara di Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten...
Rumah Warga Sumedang Rusak

Cerita Warga Sumedang Rumah Rusak karena Angin Puting Beliung, Terpaksa Mengungsi

Harapanrakyat.com - Pasca angin puting beliung yang menerjang dua Desa di wilayah Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat pada Jumat (18/4/2024) sore kemarin, masih...
Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...