Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita JabarKebakaran TPA Jalupang Karawang, Warga Alami Gangguan Pernapasan

Kebakaran TPA Jalupang Karawang, Warga Alami Gangguan Pernapasan

harapanrakyat.com – Akibat kebakaran, warga di sekitar Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Jalupang, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, merasakan gangguan pernapasan.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Karawang, Fery mengatakan, kondisi kebakaran di TPA Jalupang saat ini berangsur padam. Namun demikian, kata Fery, saat ini di asap tebal sisa masih keluar dari lokasi kebakaran.

“Untuk kondisi kebakaran, sebagian besar titik api sudah berhasil padam. BPBD bersama tim gabungan lainnya bahu-membahu memadamkan titik kebakaran,” ungkap Fery dalam pesan singkatnya, Rabu (1/11/2023).

Baca Juga : Status Darurat Penanganan Kebakaran TPA Sarimukti Berakhir

Upaya pemadaman di beberapa lokasi kebakaran di TPA ini, kata Fery, akan mengarahkan 3 eskavator tambahan.

Selain upaya penanganan pemadaman lokasi kebakaran, kata Fery, tim gabungan juga mendirikan pos kesehatan. Hal itu untuk menangani warga dan petugas yang mengalami gangguan pernapasan akibat kebakaran tersebut.

Fery mengaku, ketersediaan masker dan tabung oksigen menjadi kebutuhan mendesak mengingat masih keluarnya asap tebal dari lokasi kebakaran di TPA Jalupang Karawang ini.

“Asap tebal dari lokasi kebakaran masih keluar, sehingga mengganggu kesehatan warga masyarakat di sekitar lokasi TPA,” ungkapnya.

Sebagai informasi, TPA Jalupang mengalami kebakaran pada Sabtu (28/10/2023). Kebakaran tersebut menghanguskan 10 hektare lahan pembuangan sampah di TPA tersebut. Tim gabungan sempat kesulitan memadamkan api karena minimnya alat berat yang tersedia.

Baca Juga : TPA Cikundul Sukabumi Dilanda Kebakaran

Kebakaran ini mengakibatkan dampak kabut asap yang menyebar ke empat desa sekitar lokasi. Yakni Desa Wancimekar, Pangulah Utara, Pucung, dan Desa Pangulah Baru terdampak kabut asap akibat kebakaran.

“Kami laporkan juga BPBD Karawang sudah mendistribusikan masker di lokasi dan untuk warga sekitar yang terdampak polusi asap kebakaran TPA Jalupang ini,” ujar Fery. (Ecep/R13/HR Online)

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...
Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah tuai hujatan pedas dari warganet. Ini merupakan buntut panjang pasca pengakuan Nadin yang menegaskan jika ia menyesal pernah ikut ajang pencarian bakat...
Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

harapanrakyat.com,- Kepadatan arus balik lebaran di jalur selatan Garut, Jawa Barat, kembali terlihat pada Jumat (4/4/2025) pagi ini. Arus balik kendaraan dari arah Tasikmalaya,...
Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia Diusia 68 Tahun

Aktor Senior Ray Sahetapy Meninggal Dunia Diusia 68 Tahun

Dunia hiburan tanah air kembali berduka, aktor senior Ray Sahetapy meninggal dunia pada usia 68 tahun. Artis Indonesia legendaris ini, menghembuskan nafas terakhirnya pada...
Pria Disabilitas Asal Grobogan

Pria Disabilitas Asal Grobogan Jadi Korban Curas di Sumedang, Polisi Buru Pelaku

harapanrakyat.com,- Seorang pria disabilitas asal Grobogan, Jawa Tengah, menjadi korban pencurian dengan kekerasan (curas) di Jalan Raya Sumedang-Subang. Tepatnya di Dusun Sela Awi, Desa...
Contraflow dan One Way

Jadwal Contraflow dan One Way Arus Balik Lebaran 2025

harapanrakyat.com,- Korlantas Polri menerapkan sistem contraflow dan one way guna mengantisipasi kepadatan kendaraan tujuan Jakarta pada arus balik Lebaran 2025. Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit...