Selasa, Februari 11, 2025
BerandaBerita TerbaruDisnaker Ciamis Gelar Pelatihan Digital Marketing

Disnaker Ciamis Gelar Pelatihan Digital Marketing

harapanrakyat.com,- Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, melaksanakan program pelatihan digital marketing untuk 20 orang peserta.

Kegiatan pelatihan itu dibuka langsung Sekretaris Dinas Tenaga Kerja Ciamis, H Enda Suhendar di kantor Kursus Latihan Kerja (KLK). Pelatihan dilaksanakan mulai tanggal 25 Oktober sampai 27 November 2023.

Dalam sambutannya, Enda menyebut pelatihan digital marketing ini diikuti sebanyak 20 peserta.

“Untuk waktu pelatihannya dilaksanakan dari 25 Oktober sampai 27 November 2023,” ungkap Enda.

Enda menyebut, kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka meningkatkan kompetensi atau keahlian bagi angkatan kerja.

“Yang pada akhirnya bisa menyerap tenaga kerja dan juga membentuk calon wirausaha baru, guna meningkatkan perekonomian masyarakat,” katanya.

Baca juga: Serap Tenaga Kerja dan Bentuk Wirausaha Baru, Disnaker Ciamis Gelar Pelatihan Menjahit di Jatinagara

Program pelatihan ini juga lanjutnya, sebagai implementasi dari Gerakan Tenaga Kerja Mandiri Sejahtera (Gerta Maja). Yang merupakan program unggulan Disnaker Ciamis, untuk mengurangi jumlah pengangguran.

Menurutnya, sektor ketenagakerjaan sangat erat kaitannya dengan pertumbuhan laju ekonomi masyarakat.

Sektor ketenagakerjaan ini punya peranan penting dalam membangun perekonomian berbasis pemberdayaan masyarakat, melalui potensi unggulan lokal untuk membangun pertumbuhan ekonomi masyarakat.

“Sesuai arahan dari Pak Bupati Ciamis, Pemda melalui Dinas Tenaga Kerja, salah satu tugas dan fungsinya yakni melaksanakan program pelatihan dan produktivitas kerja untuk masyarakat. Ini juga merupakan wujud implementasi dari visi misi Bupati Ciamis yang tertuang dalam RPJMD,” jelas Enda.

Pihaknya berharap, pelatihan digital marketing ini bisa meningkatkan kualitas dan kompetensi SDM serta mendidik dan mengembangkan kewirausahaan bagi masyarakat.

“Sehingga penyerapan tenaga kerja meningkat, pendapatan masyarakat naik dan pengangguran semakin berkurang,” pungkasnya. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Sejarah Teater di Indonesia dari Dulu Hingga Sekarang

Sejarah Teater di Indonesia dari Dulu Hingga Sekarang

Teater adalah salah satu seni pertunjukan tertua di dunia yang telah ada di Indonesia jauh sebelum peristiwa kemerdekaan. Seiring dengan pengaruh berbagai budaya, agama,...
Riyuka Bunga dan Heri Sepakat Cerai, Mediasi Berhasil Sebagian

Riyuka Bunga dan Heri Sepakat Cerai, Mediasi Berhasil Sebagian

Riyuka Bunga dan Heri Horeh sepakat cerai setelah menjalani mediasi di Pengadilan Agama Depok kemarin. Pada acara persidangan yang beragendakan mediasi tersebut hanya berhasil...
Jalan Simpang Empat Yudanegara Tasikmalaya

Happy Ending Polemik Simpang Jalan Yudanegara Tasikmalaya

harapanrakyat,- Polemik Jalan Simpang Empat Yudanegara, Kota Tasikmalaya, Jawa Barat berakhir bahagia (happy ending). Kini ahli waris merelakan jalan tersebut dijadikan jalan umum. Sebelumnya...
Hasil Asia Mixed Team 2025, Indonesia Bantai Hong Kong

Hasil Asia Mixed Team 2025, Indonesia Bantai Hong Kong 5-0

Hasil tim badminton Indonesia di ajang Asia Mixed Team 2025 hari pertama sangat memuaskan. Mereka berhasil menyapu bersih saat melawan Hong Kong, di Qingdao...
HP ZTE Blade V70 Max, Hadir dengan Baterai Besar 6000 mAh

HP ZTE Blade V70 Max, Hadir dengan Baterai Besar 6000 mAh

Pada tahun 2025, ZTE kembali meluncurkan smartphone yang sangat dinanti-nanti oleh para penggemar teknologi, yaitu ZTE Blade V70 Max. HP ZTE ini membawa spesifikasi...
Profil Shenina Cinnamon

Profil Shenina Cinnamon, Baru Menikah dengan Angga Yunanda

Profil Shenina Cinnamon yang telah menjadi istri sah aktor Angga Yunanda akan kita bahas berikut ini. Pasangan kekasih ini sendiri telah melangsungkan pernikahan secara...