Selasa, April 1, 2025
BerandaBerita JabarBoda Barn Resto, Tempat Kulineran Unik Ala Wedding Party

Boda Barn Resto, Tempat Kulineran Unik Ala Wedding Party

Boda Barn Resto merupakan rekomendasi tempat makan Bandung yang cukup menarik. Selain menyajikan kuliner menggugah selera, Boda Barn juga menawarkan view instagramable. Tak heran jika tempat satu ini kerap menjadi pilihan populer untuk nongkrong anak-anak muda.

Boda Barn Resto Destinasi Wisata Kuliner yang Wajib Anda Kunjungi

Berbicara tempat wisata menarik di Kota Bandung memang tidak akan ada habisnya. Terutama di kawasan Lembang. Beragam tempat-tempat unik berkonsep alam hingga gedung-gedung bersejarah bisa menjadi opsi terbaik.

Baca Juga: Restoran Keluarga di Indramayu, Suguhkan Masakan Super Lezat

Meski begitu, mengunjungi tempat wisata tampaknya kurang lengkap tanpa berburu kulinernya. Salah satu tempat kulineran yang wajib Anda datangi jika berada di Lembang, Bandung, yaitu Boda Barn.

Boda Barn adalah restoran berkonsep alam dengan bangunan semi modern yang sangat unik. Lokasinya berada di Jl Pagermaneuh No 55, Pagerwangi, Lembang, tepat satu kawasan dengan Sarae Hills.

Nama Boda Barn Resto sendiri berasal dari Bahasa Spanyol. Kata ‘boda’ bermakna ‘pernikahan’, sementara ‘barn’ artinya ‘lumbung’. Secara keseluruhan, sebutannya merujuk pada ‘lumbung yang menjadi tempat pernikahan’.

Hal tersebut tak lepas dari desain Boda Barn, yang mengusung konsep dekorasi pernikahan. Mulai dari penataan bunga-bunga, kursi, meja, hingga tulisan pelengkapnya. Begitu juga interiornya yang identik dengan kombinasi warna-warna pastel khas nuansa pernikahan.

Eksterior Restoran Seperti Garden Party

Pada dasarnya, Boda Barn terbagi menjadi dua lantai yang terdiri atas ruang indoor dan outdoor. Tak jauh berbeda dengan konsep indoor yang seperti gedung pernikahan. Sudut outdoornya juga mengaplikasikan tema serupa namun mengusung konsep garden party.

Baca Juga: Restoran Keluarga di Cianjur, Tawarkan Beragam Hidangan Lezat

Itulah mengapa tak sedikit pengunjung yang memilih Boda Barn Resto untuk makan malam romantis bersama pasangan. Apalagi jika langit sedang cerah, maka kerlap-kerlip bintang semakin memperindah suasana.

Boda Barn akan sangat ramai menjelang weekend atau saat musim liburan tiba. Di hari-hari tertentu, kawasan ini juga kerap menjadi opsi untuk perayaan momen khusus. Misalnya, ulang tahun, kumpul keluarga, hingga meeting.

Kuliner yang Lengkap dan lezat

Selain menawarkan konsep unik pada bangunannya, Boda Barn Resto juga menyajikan beragam menu komplit. Sebut saja dari makanan lokal khas Jawa Barat seperti cireng, siomay, dan batagor. Tersedia juga makanan khas nusantara meliputi nasi Aceh, nasi timbel, hingga iga garang asam.

Baca Juga: Restoran Keluarga di Majalengka, Makanan Lezat Tempat Nyaman

Bagi Anda yang kurang suka makanan lokal, ada sejumlah pilihan menu western. Seperti wagyu steak with BBQ sauce, chicken cordon bleu, spaghetti bolognese, dory lemony, dan peruvian chicken.

Untuk harganya terbilang cukup terjangkau. Menu makanannya dibanderol dengan harga mulai dari Rp 22.000 saja. Sementara minumannya berkisar antara Rp 12.000 (teh panas/dingin) hingga Rp 30.000 (mocktail dan jus).

Anda bisa datang ke Boda Barn Resto pada pukul 09.00 sampai 22.00 WIB setiap weekday. Sedangkan ketika weekend tempat ini buka dari jam 09.00 sampai 23.00 WIB. (R10/HR-Online)

Bermain Mobil Remote Control di Sumedang

Bermain Mobil Remote Control di Sumedang, Bikin Libur Lebaran Lebih Seru

harapanrakyat.com,- Libur Lebaran merupakan momen yang paling banyak orang tunggu-tunggu. Selain sebagai kesempatan untuk berkumpul dengan keluarga dan teman, libur idulfitri juga dapat menjadi kesempatan...
Jalur Selatan Garut padat merayap

Hari ke-2 Lebaran 2025, Jalur Selatan Garut Padat Merayap

harapanrakyat.com,- Lebaran hari ke-2 di jalur selatan Garut, Jawa Barat, mengalami kepadatan di sejumlah ruas jalan nasional Limbangan dan jalan provinsi Leles-Kadungora. Petugas kepolisian...
Keindahan Leuwi Pamipiran dan Curug Panganten di Ciamis

Keindahan Leuwi Pamipiran dan Curug Panganten di Ciamis, Rekomendasi untuk Libur Lebaran

harapanrakyat.com,- Di Ciamis, Jawa Barat, tepatnya di Desa Tanjungsari, Kecamatan Sadananya, terdapat wisata alam yang masih terjaga keindahannya, yaitu Leuwi Pamipiran dan Curug Panganten...
Wisatawan Mulai Serbu Pantai Pangandaran

Wisatawan Mulai Serbu Pantai Pangandaran, Antrean Kendaraan Mengular di Pintu Masuk Obwis

harapanrakyat.com,- Memasuki H+1 Lebaran 2025, para wisatawan dari berbagai daerah mulai menyerbu pantai dan objek wisata (obwis) lainnya di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Seperti...
Cara Membuat Live Photo di Android, Mirip GIF

Cara Membuat Live Photo di Android, Mirip GIF

Banyak pecinta gadget yang merasa penasaran dengan Live Photo di Android. Rasa penasaran tersebut berkaitan dengan definisi hingga cara penggunaannya. Berkaitan dengan hal itu,...
Spesifikasi HP Coolpad CP12 Neo, Bawa Baterai 5000 mAh

Spesifikasi HP Coolpad CP12 Neo, Bawa Baterai 5000 mAh

Coolpad CP12 Neo cukup menuai perhatian di tahun 2025 ini. Hal ini karena ponsel tersebut rilis dengan dukungan spesifikasi mumpuni di kelasnya. Spesifikasi HP...