Sabtu, Maret 22, 2025
BerandaBerita CiamisAplikasi Si Jagal, Inovasi Terbaru dari DPRKPLH Ciamis untuk Pengaduan Lingkungan Hidup

Aplikasi Si Jagal, Inovasi Terbaru dari DPRKPLH Ciamis untuk Pengaduan Lingkungan Hidup

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis, Jawa Barat membuat terobosan membuat aplikasi untuk pengaduan lingkungan. Aplikasi yang sudah berbasis android itu bernama Si Jagal.

Si Jagal sendiri merupakan singkatan dari Sistem Informasi Jaga Alam dan Lingkungan Galuh. 

Kepala Dinas PRKPLH Ciamis, Taufik Gumelar mengatakan, aplikasi Si Jagal ini merupakan inovasi dari bidang penataan dan peningkatan kapasitas lingkungan hidup.

“Inovasi ini merupakan implementasi transformasi digital,” katanya kepada harapanrakyat.com, Selasa (21/11/2023).

Lanjutnya menambahkan, bahwa aplikasi ini sebagai bentuk pengembangan pelayanan pengaduan lingkungan, yang sesuai dengan Perbup Nomor 660.1 KPTS.34-BPLH 2014.

“Jadi selain adanya pos pengaduan lingkungan di dinas, ada juga aplikasi Si Jagal,” ucapnya.

Taufik menjelaskan, tujuan adanya aplikasi tersebut aitu untuk mengimplementasikan tupoksi bidang PPKLH pada Dinas PRKPLH Ciamis.

Baca Juga: DPRKPLH Ciamis Gercep Tindaklanjuti Laporan Sampah Menumpuk di Sekitar Jembatan Dua Sungai Cireong

Kemudian memfasilitasi warga masyarakat untuk melakukan pengaduan, tentang perlindungan dan pengelolaan lingkungan hidup.

Jadi nantinya, masyarakat di Kabupaten Ciamis dapat melakukan pengaduan lingkungan dengan mudah melalui smartphone.

“Yang mana aplikasi Si Jagal ini juga sudah ada di Play store,” jelasnya.

Adapun objek pengaduan itu, terdiri atas usaha atau kegiatan yang tidak memiliki atau tidak sesuai dengan izin di bidang lingkungan hidup. Kemudian pencemaran atau perusakan lingkungan hidup.

Selain itu juga, pengelolaan limbah B3 yang tidak sesuai dengan ketentuan perundang-undangan.

“Selanjutnya usaha atau kegiatan lainnya yang bertentangan dengan ketentuan peraturan perundang-undangan di bidang lingkungan hidup,” ucapnya. (Ferry/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Sejarah Masjid Mungsolkanas, Masjid Tertua Sekaligus Saksi Bisu Penyebaran Islam di Bandung

Sejarah Masjid Mungsolkanas, Tertua Sekaligus Saksi Bisu Penyebaran Islam di Bandung

Sejarah Masjid Mungsolkanas Bandung memiliki nilai historis yang memuat saksi bisu penyebaran agama Islam di wilayah tersebut. Masjid bersejarah ini terletak di Jalan Cihampelas,...
Timnas Kalah Lawan Australia

Sederet Artis Kecewa Usai Timnas Kalah Lawan Australia, Ungkapan Ari Lasso Paling Menohok

Sederet artis Indonesia ungkap kekecewaannya usai Timnas kalah lawan Australia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Mereka seolah dibuat tidak percaya dengan...
Safari Ramadhan

Safari Ramadhan di Pangandaran, Danrem 062/Tarumanagara: TNI Siap Bersinergi

harapanrakyat.com,- Ikuti Safari Ramadhan di Pangandaran, Danrem 062/Tarumanegara, Kolonel Infanteri Nurul Yakin MA, mengapresiasi Pemkab Pangandaran, Jawa Barat, yang selalu melibatkan ulama dan pimpinan...
Burung Anqa dalam Al Quran, Burung Besar Misterius dalam Mitologi Islam

Burung Anqa dalam Al Quran, Burung Besar Misterius dalam Mitologi Islam

Burung Anqa dalam Al Quran sering dikaitkan dengan kisah-kisah mitologi Islam. Banyak orang meyakini bahwa burung ini adalah makhluk luar biasa ciptaan Allah. Ukurannya...
Perahu Pesiar di Pantai Barat

Langgar Zonasi, Puluhan Perahu Pesiar di Pantai Barat Pangandaran Ditertibkan

harapanrakyat.com,- Sapta Pesona Jaga Lembur menertibkan perahu pesiar di Pantai Barat Pangandaran, Jawa Barat. Penertiban dilakukan karena telah melanggar zonasi yang telah ditetapkan oleh...
Zakat fitrah kota Banjar

Besaran Zakat Fitrah 2025 Kota Banjar Ditetapkan, Paling Kecil di Jabar

harapanrakyat.com,- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Banjar, Jawa Barat, menyebut besaran zakat fitrah Idulfitri 1446 H jika dikonversikan dalam bentuk uang sebesar Rp...