Profil Dinar Candy membuat geram publik. Hal ini lantaran dalam kabar maupun profil terbarunya, terungkap bahwa Dinar Candy dilaporkan ke polisi atas tuduhan berselingkuh dengan Ko Apex. Artis Indonesia ini pun jadi bahan perbincangan hangat publik.
Profil Dinar Candy Terseret Isu Perselingkuhan
Dinar memiliki nama lengkap Ai Dinar Miswari. Ia lahir di Bandung, Jawa Barat pada tanggal 21 April 1993. Di dunia entertainment tanah air, ia berkarier sebagai penyanyi, presenter, sekaligus aktris.
Baca Juga: Profil Nadhif Basalamah, Lagunya Viral di TikTok
Bukan hanya itu, ia juga meniti karier sebagai DJ. Untuk kariernya di industri musik, bersinggungan erat dengan genre pop, dangdut, hip hop, sampai EDM di bawah label Seven Stars.
Mantan anggota grup musik duo yang bernama The Bubble 69 ini berkarier di industri entertainment tanah air sejak tahun 2015 sampai dengan sekarang. Untuk pendidikannya, ia pernah kuliah di Universitas Pasundan.
Deretan Karier
Profil Dinar Candy sebagai aktris juga tak perlu Anda pertanyakan lagi. Hal ini karena sudah ada beberapa serial televisi yang ia mainkan. Sebut saja Jodoh Wasiat Bapak Babak 2 dan 9 Bulan yang tayang pada tahun 2021.
Selain serial televisi, ia juga pernah bermain dalam acara televisi. Baik itu sebagai bintang tamu, presenter, DJ, maupun juri.
Baca Juga: Profil Ammar Zoni, Resmi Bebas dari Penjara atas Kasus Narkoba
Adapun acara televisi tersebut seperti halnya Pinggir Jurang, Strong Women, Ngerujak, CLBK, The Hotman, Tonight Show, Ketawa Itu Berkah, Sing Along, For Your Pagi, Sweet Daddy, Holaraga, dan masih banyak lagi.
Lalu untuk kiprahnya sebagai penyanyi, ia sudah melahirkan berbagai single lagu. Mulai dari Potel Pala Barbie, Cinta Palsu, Mengejar Mimpi, Pintar Main Lidah, Pecandu Wanita, Orang Ketiga, My Love, dan lainnya.
Terseret Isu Perselingkuhan
Belum lama ini profil Dinar Candy kembali jadi sorotan. Hal ini lantaran namanya terseret isu perselingkuhan dengan pria bernama Ko Apex.
Isu ini mencuat ketika Ayu Soraya yang tidak lain adalah istri Ko Apex melaporkan sang artis ke Polda Jambi pada Kamis (12/10/2023). Dalam laporan tersebut, Ayu Soraya datang bersama dua kuasa hukumnya.
Kuasa hukum juga menjelaskan bahwa pihaknya sudah memiliki bukti. Bukti tersebut berupa chat sekaligus video call antara Ko Apex dan sang artis.
Baca Juga: Profil Tasya Farasya, Tampil Stylish di L’Oreal Paris Fashion Week
“Bukti chat dan video call dengan tak menggunakan pakaian yang sepatutnya, juga terlalu mesra. Jadi, kami menyerahkannya ke penyidik untuk menyelidikinya,” kata Ilham Kurniawan selaku kuasa hukum Ayu Soraya.
Mengetahui namanya sedang viral, artis ini lantas menyampaikan penjelasannya lewat Instagram Story. Ia menyebut bahwa ponselnya pernah Ko Apex bajak.
Ia juga merasa serba salah dan mengklaim bahwa Ko Apex yang selalu mengejarnya. Dengan kasus ini, tak heran jika profil Dinar Candy kembali jadi serbuan banyak pihak, khususnya warganet di media sosial. (R10/HR-Online)