harapanrakyat.com – Untuk mengetahui waktu tempuh feeder dari Bandung menuju Bandara BIJB Kertajati, Majalengka, Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin melakukan uji coba perjalanan.
Dalam uji coba perjalanan itu, Bey menggunakan bus dari pool Damri di Jalan Kebon Kawung Bandung menuju Bandara BIJB Kertajati. Bahkan, Bey tidak menggunakan patroli pengawalan. Hal tersebut, kata Bey, untuk mengetahui waktu tempuh perjalanan feeder bus Damri.
“Selain itu, ujicoba perjalanan dari Bandung ke Bandara Kertajati tidak menggunakan patroli pengawalan untuk mengetahui berbagai kekurangan yang muncul selama perjalanan. Termasuk mengukur waktu tempuh dan lokasi kemacetan lalu lintasnya di mana,” ungkap Bey, Selasa (10/10/2023).
Baca Juga : DPRD Jabar Tanggapi Rencana Pengalihan Layanan Penerbangan ke BIJB Kertajati
Bersama Bey, Dirjen Perhubungan Udara Kementerian Perhubungan Maria Kristi Endah pun turut melakukan uji coba perjalanan tersebut. Selain itu, Penjabat Sekda Jawa Barat Taufiq Budi Santoso, jajaran direksi maspakai penerbangan pun ikut dalam uji coba perjalanan tersebut.
Uji coba perjalanan dari Bandung ke Bandara BIJB Kertajati ini juga sebagai rangkaian kegiatan persiapan pengalihan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke BIJB. Rencananya, pengalihan penerbangan ini akan berlangsung pada 29 Oktober 2023.
Sebelumnya, DPRD Jawa Barat menyambut baik rencana pengalihan penerbangan dari Bandara Husein Sastranegara ke BIJB Kertajati ini.
Anggota DPRD Jawa Barat Daddy Rohanady mengungkapkan, jika pengalihan penerbangan itu terlaksana, maka akan berpengaruh terhadap perekonomian Jawa Barat. Selain itu akan mereduksi tingkat pengangguran terbuka di Jawa Barat.
Baca Juga : BIJB Kertajati Mulai Layani Rute Penerbangan Bandung-Kuala Lumpur
“Jalan Tol Cisumdawu ini menjadi aksesibilitas untuk mendukung operasional Bandara BIJB Kertajati,” ucapnya.
Dari informasi yang diperoleh, uji coba perjalanan dari Bandung ke Bandara BIJB Kertajati ini menempuh akses Jalan Tol Pasteur. Kemudian, bus mengarah ke Tol Cileunyi menuju Tol Cisumdawu. (Ecep/R13/HR Online)