Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TasikmalayaNasi TO Putra Tawang Tasikmalaya, Tutug Oncom Legend Sejak 1990

Nasi TO Putra Tawang Tasikmalaya, Tutug Oncom Legend Sejak 1990

Nasi TO Putra Tawang adalah salah satu warung nasi tutug oncom yang paling terkenal di Tasikmalaya. Terletak di Jalan Galunggung No. 69, Tawangsari, Tawang, Tasikmalaya, Jawa Barat, menjadi warung ini mudah diakses.

Warung ini buka setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 13.00 WIB. Menu utama yang disajikan adalah nasi tutug oncom, nasi yang diolah dengan bumbu khas oncom. Karena menggunakan oncom yang berkualitas, rasanya gurih dan tidak berbau.

Keunggulan Nasi TO Putra Tawang Tasikmalaya

Anda bisa menyantap nasi tutug oncom di warung ini dengan berbagai macam lauk pauk, seperti tempe, tahu, telur, dan ikan asin. Jika penasaran ingin mencoba Nasi TO Putra Tawang, simak poin-poin berikut.

Baca Juga: Tempat Makan Buat Rombongan di Tasikmalaya, Bisa Datang Tanpa Reservasi

Tempat Makan Sederhana dan Nyaman

Suasana di warung Nasi TO Putra Tawang sangat sederhana. Warung ini hanya memiliki beberapa meja yang terbuat dari kayu dan kursi dari plastik. Namun, suasana di warung ini tetap nyaman dan bersih.

Warung ini juga memiliki area parkir yang luas, sehingga pengunjung bisa menyimpan kendaraan dengan leluasa dan aman. Pelayanan di warung ini sangat ramah dan cepat dalam melayani pelanggan, serta menjaga kebersihan warung.

Warung Nasi TO Legend Sejak 1990

Nasi TO Putra Tawang Tasikmalaya
Nasi TO Putra Tawang. Foto: Ist/Net

Salah satu alasan mengapa warung Nasi TO Putra Tawang Tasikmalaya selalu ramai adalah karena sudah ada sejak tahun 1990-an, sehingga punya banyak langganan.

Satu porsi nasi tutug oncom sudah termasuk sambal terasi, sambal ijo, irisan timun, dan leunca. Nasinya begitu pulen dan oncomnya gurih, pantas saja banyak pelanggan yang selalu kembali ke sini.

Baca Juga: 5 Tempat Makan Hits di Tasikmalaya yang Wajib Anda Coba

Selain itu, tahu dan tempe goreng yang mereka sajikan terbilang sangat enak. Kedua makanan pendamping ini cocok disantap bersama nasi tutug oncom, apalagi ditambah segelas teh hangat di pagi hari.

Warung Nasi TO Putra Tawang menjadi rekomendasi menu sarapan dengan nasi tutug oncom yang wajib Anda coba.

Salah satu kekurangan warung ini adalah tempat duduknya yang terbatas dan sering ramai di siang hari. Jika Anda datang terlalu siang, kemungkinan tidak akan kebagian karena nasi tutug oncom mereka sudah habis terjual.

Oleh karena itu, pastikan Anda datang di pagi hari agar bisa merasakan kelezatan dari masakan Nasi TO Putra Tawang Tasikmalaya. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...
Eks pemain sirkus Taman Safari

Heboh Dugaan Eksploitasi Eks Pemain Sirkus Taman Safari, Wamen HAM akan Usut Tuntas!

harapanrakyat.com,- Kasus dugaan eksploitasi terhadap mantan pemain sirkus kini tengah ramai diperbincangkan di media sosial. Para eks pemain sirkus mulai angkat suara dan membagikan...
Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

Olah TKP Penemuan Mayat Wanita di Indekos Ciamis, Polisi Temukan Barang Bukti

harapanrakyat.com,- Tim Inafis Polres Ciamis melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) penemuan mayat wanita di indekos Ciamis, Jawa Barat, Jumat (18/4/2025). Untuk diketahui, lokasi penemuan...
Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

Terkait Keluhan Warga Purwasari Soal Pencemaran Udara, Ini Langkah DPRKPLH Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berjanji segera membantu keluhan warga Padomasan, Desa Purwasari, Kecamatan Banjarsari,...
Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...