Selasa, Maret 11, 2025
BerandaBerita TerbaruMasa Depan I Putu Gede di Persib: Akankah Kembali ke Bhayangkara FC?

Masa Depan I Putu Gede di Persib: Akankah Kembali ke Bhayangkara FC?

Kabar mengenai masa depan I Putu Gede di Persib Bandung, saat ini masih menjadi tanda tanya.

Namun meski putaran pertama Liga 1 Indonesia belum berakhir, rumor kepergian Putu Gede dari Persib ke klub asalnya Bhayangkara FC menjadi santer.

Akan tetapi, kemungkinan perpindahan ini terlihat tidak mudah terealisasi. Hal tersebut, mengingat I Putu Gede adalah salah satu pilar utama Persib Bandung dalam kompetisi Liga 1 musim ini.

Hingga pekan ke-15, I Putu Gede, yang mengenakan nomor punggung 4, telah tampil di 10 pertandingan, dengan total 777 menit bermain.

Sebelumnya, ia terpaksa absen dalam lima pertandingan akibat sanksi larangan bertanding.

Baca Juga: Tyronne del Pino Tiba di Indonesia: Kondisi dan Rencananya di Persib Bandung

Putu Gede menerima kartu merah karena dua kartu kuning dalam pertandingan melawan Persis di Stadion Manahan, Solo, pada 8 Agustus 2023.

Persib menerima putusan Komdis PSSI, yang menjatuhkan hukuman tambahan berupa larangan bermain selama 4 pertandingan. Selain itu juga denda sebesar Rp75 juta.

I Putu Gede bergabung dengan Persib pada persiapan kompetisi Liga 1 2023-2024, atas rekomendasi dari Luis Milla, yang saat itu menjadi pelatih klub tersebut.

Meskipun kontraknya berdurasi dua tahun, menjadi pertanyaan apakah Bhayangkara FC dapat membawa I Putu Gede kembali. Mengingat saat ini Maung Bandung tengah berjuang untuk tetap masuk dalam jajaran papan atas klasemen Liga 1 Indonesia.

Selain itu, I Putu Gede telah berkontribusi besar dalam membantu Persib meraih kemenangan dalam pertandingan-pertandingan terakhirnya.

Dengan posisi ketiga di klasemen hingga pekan ke-15, Persib berharap dapat mempertahankan tren positif ini di bawah arahan Bojan Hodak. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Profil Velove Vexia, Artis Sinetron yang Melahirkan Anak Pertama

Profil Velove Vexia, Artis Sinetron yang Melahirkan Anak Pertama

Profil Velove Vexia berhasil menjadi sorotan usai melahirkan anak pertamanya. Kabar bahagia ini ia bagikan melalui unggahan Instagram pribadi miliknya pada Senin (10/3/25). Dalam...
Cara dan Syarat Ubah Aplikasi Default iPhone

Cara dan Syarat Ubah Aplikasi Default iPhone

Tak banyak yang menyadari bahwa ternyata pengguna bisa ubah aplikasi default iPhone. Sebagian pengguna mengira hal tersebut tak bisa dilakukan. Mengenai bagaimana cara melakukannya...
Mitos Makan Pakai Cobek di Sunda, Dapat Jodoh Umur Jauh

Mitos Makan Pakai Cobek di Sunda, Dapat Jodoh Umur Jauh

Mitos makan pakai cobek di Sunda mungkin cukup familiar. Beberapa orang telah mengetahui mitos tentang larangan makan langsung dari cobek dalam budaya Sunda. Bahkan,...
pemain Timnas Indonesia

Perkuat Timnas Indonesia, Emil Audero, Joey Pelupessy, dan Dean James Resmi Jadi WNI

haraparanrakyat.com,- Tiga pemain sepakbola, Emil Audero Mulyadi, Joey Mathijs Pelupessy, dan Dean Ruben James, resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI), untuk menambah kekuatan tim...
Ibunda Eza Gionino Meninggal Dunia Setelah Sebelumnya Mengalami Koma

Ibunda Eza Gionino Meninggal Dunia Setelah Sebelumnya Mengalami Koma

Kabar duka kembali menyelimuti dunia industri hiburan di tanah air. Ibunda Eza Gionino meninggal dunia di Malang, Jawa Timur. Hal ini telah dikonfirmasi kebenarannya...
penyelenggaraan PSU

Anggaran Terbatas, KPU Kabupaten Tasikmalaya Diminta Lakukan Efisiensi Penyelenggaraan PSU

harapanrakyat.com,- Menjelang penyelenggaraan pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya pada 19 April 2025 mendatang, pengamat politik meminta KPU lebih gencar melakukan sosialisasi kepada...