Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita TerbaruManfaat Air Alkali, Bantu Jaga Kondisi Tubuh Lebih Sehat

Manfaat Air Alkali, Bantu Jaga Kondisi Tubuh Lebih Sehat

Manfaat air alkali belum banyak diketahui saat ini. Namun, sebagian mungkin pernah mendengar tentang klaim manfaat kesehatan dari meminum air alkali. Untuk itu, Anda bisa mencoba dan merasakan manfaat dari minuman sehat ini.

Air yang memiliki pH tinggi ini bisa juga Anda sebut dengan air alkali. Air ini menawarkan tingkat pH lebih tinggi daripada jenis air biasa.

Baca Juga: Manfaat Rebusan Air Kelapa dan Jahe, Luar Biasa untuk Kesehatan

Beberapa orang menganggap bahwa air alkali bisa menetralkan asam di dalam tubuh. Sehingga, tidak ada salahnya mengetahui sejumlah manfaat baik dari air ini.

Manfaat Air Alkali untuk Kesehatan Tubuh Anda

Air alkali merupakan salah satu jenis air minum dengan tingkat keasaman (pH) lebih dari 8. Sehingga akan menyebutnya sebagai air dengan pH 8+ maupun air basa.

Tentunya berbeda dengan air minum yang biasanya dan memiliki pH netral atau di angka 7. Menurut para ahli, jika meminum air pH basa bisa mempengaruhi pH tubuh.

Pasalnya, semakin tinggi pH tubuh, maka menjadi semakin baik. Tak hanya itu, air yang memiliki pH 8+ mengandung mineral alkali serta ORP negatif.

Minum air ini dalam jumlah wajar, maka masih aman bagi sebagian besar orang. Adapun beberapa manfaat baik air alkali bagi kesehatan tubuh, adalah sebagai berikut.

Melancarkan Peredaran Darah

Tubuh yang memiliki hidrasi dengan baik berpengaruh besar pada proses peredaran darah. Sebab, darah dengan kandungan air yang cukup di dalamnya menjadi lebih mudah mengalir ke seluruh tubuh oleh jantung.

Namun, sebaliknya jika tubuh dehidrasi darah bisa menjadi mengental serta memperlambat proses peredarannya. Melansir penelitian, tingkat kekentalan darah seseorang yang meminum air alkali justru cenderung menurun hingga 6,3%.

Hal tersebut berbeda dengan orang yang hanya mengonsumsi air mineral biasa. Sehingga bisa membuktikan jika air alkali atau air dengan pH tinggi bisa secara efektif menghidrasi tubuh.  Sehingga akan membuat peredaran darah yang lebih lancar.

Bantu Mengendalikan Tekanan Darah serta Kadar Gula Darah

Para peneliti turut mengungkapkan jika penderita hipertensi, kolesterol, serta diabetes meminum air alkali. Caranya adalah melakukan terapi rutin dengan mengonsumsi air alkali selama tiga hingga enam bulan.

Hasil dari penelitian yang menunjukkan jika manfaat air alkali bisa menurunkan tekanan darah, kadar gula darah, serta lipid (lemak) dalam darah dengan drastis. Bahkan, air ini akan membuat hasil pengukurannya kembali pada angka normal.

Sehingga penggunaan air alkali saat ini sebagai salah satu komponen dalam melakukan terapi hipertensi, diabetes, serta hyperlipidemia. Terapi tersebut selain melakukan pengobatan medis serta mendapat pengawasan dokter.

Jaga Keasaman dalam Tubuh

Kadar asam maupun pH dalam tubuh tidak seimbang justru menimbulkan gangguan fungsi tubuh. Mulai dari gangguan sakit kepala, gangguan pencernaan, maupun gangguan fungsi organ tubuh yang lain.

Baca Juga: Air Tebu untuk Ibu Hamil, Miliki Beragam Manfaat Baik

Kelebihan maupun kekurangan kadar asam pada tubuh bisa terjadi akibat kurangnya hidrasi dalam tubuh. Air dengan kadar pH tinggi bisa menetralkan kondisi tersebut dan membantu menghidrasi tubuh lebih efektif.

Kadar asam dalam tubuh yang seimbang bisa membantu mengurangi asam lambung. Bahkan, bisa mengurangi adanya pertumbuhan sel kanker pada tubuh.

Jaga Kesehatan Tulang

Kandungan kalsium serta bikarbonat dalam air alkali yang tinggi memberikan manfaat untuk bisa menghambat proses resorpsi tulang. Resorpsi tulang adalah proses pemecahan dari sel-sel tulang lama dan jadi sel-sel tulang baru.

Jika proses pemecahan sel yang terjadi semakin sedikit, tulang justru akan lebih kuat serta sehat. Meski bisa membantu menjaga kesehatan tulang, namun membutuhkan analisis dan studi lebih lanjut. Sehingga bisa membuktikan manfaat air ini untuk mencegah osteoporosis.

Menyehatkan serta Merawat Kulit Wajah

Bukan hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh dari dalam. Pasalnya, air alkali juga bisa berguna untuk merawat kesehatan dari luar, termasuk kulit wajah.

Penggunaan air ini sebagai pengganti dari air biasa saat membasuh muka. Sehingga akan membantu mencerahkan kulit, mengurangi flek hitam hingga noda jerawat.

Baca Juga: Manfaat Minum Yakult, Menjaga Pencernaan hingga Jantung

Anda juga bisa menggunakan air satu ini sebagai alternatif face mist. Penggunaan sehari-hari akan membantu melembabkan maupun menghidrasi wajah.

Beberapa manfaat air alkali atau air pH tinggi sangat baik bagi tubuh. Namun, jika ingin mulai mengonsumsi air ini secara rutin, pastikan memilih produk dengan kualitas terjamin. (R10/HR-Online)

Perbedaan Mesin CRF dan Verza, Serupa Tapi Tak Sama

Perbedaan Mesin CRF dan Verza, Serupa Tapi Tak Sama

Perbedaan mesin CRF dan Verza memang menarik untuk kita ulas. Serupa tapi tak sama, itulah gambaran tentang mesin Honda CRF150L dan CB150 Verza. Dari...
Cara Merekam Video Call Telegram Mudah dan Praktis

Cara Merekam Video Call Telegram Mudah dan Praktis

Pada dasarnya, aplikasi Telegram tidak memiliki fitur perekam layar video call. Kendati demikian, pengguna tidak perlu khawatir karena cara merekam video call Telegram tetap...
Doa Agar Mudah Menghafal dan Memperkuat Ingatan

Doa Agar Mudah Menghafal dan Memperkuat Ingatan

Doa agar mudah menghafal bisa diamalkan oleh setiap umat muslim. Ada kalanya hafalan terasa sulit dilakukan. Apalagi jika tidak berlandaskan niat sungguh-sungguh dan semangat...
Cara Mengaktifkan Notifikasi Prioritas Apple Intelligence di iPhone

Cara Mengaktifkan Notifikasi Prioritas Apple Intelligence di iPhone

Notifikasi Prioritas Apple Intelligence jadi salah satu inovasi terbaru di iPhone. Sebagaimana yang kita tahu, iPhone termasuk ponsel berkelas dan tak pernah berhenti berinovasi....
Cara Pasang PP Guard Facebook, Jaga Keamanan Foto Profil

Cara Pasang PP Guard Facebook, Jaga Keamanan Foto Profil

Cara pasang PP Guard Facebook mungkin sedang Anda butuhkan saat ini. Facebook adalah salah satu media sosial terbesar di dunia, namun sayangnya, foto profil...
Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Tidak semua tokoh besar mendapat tempat dalam buku sejarah Indonesia. Beberapa nama tetap hidup melalui cerita lisan yang diwariskan turun-temurun. Sejarah Tumenggung Kopek adalah...