Wonderkid Barcelona Lamine Yamal kembali mencatatkan sejarah sebagai pemain termuda pencetak gol di Liga Spanyol. Golnya tersebut terjadi di pertandingan Barcelona melawan Granada.
Pada laga tersebut, Lamine Yamal mencetak pada menit 45+1, usai memanfaatkan umpan lemah dari Joao Felix di depan gawang Granada.
Lamine yang lepas dari jebakan offside dan kawalan para pemain Granada, berhasil mencetak untuk menyamakan skor di babak pertama.
Baca Juga: Ancelotti Terkejut Lihat Penampilan Jude Bellingham di Real Madrid
Berkat golnya tersebut, Lamine Yamal dinobatkan sebagai pemain termuda pencetak gol di Liga Spanyol, yakni saat usianya baru menginjak 16 tahun 87 hari.
Lamine Yamal mengalahkan catatan rekor sebelumnya yang Fabrice Olinga pegang, ketika pemain tersebut mencetak gol untuk Malaga saat melawan Celta Vigo.
Ini merupakan gol perdananya bersama skuat utama Barcelona, sejak Xavi Hernandez memanggilnya di awal musim Liga Spanyol 2023/2024.
Baca Juga: Resmi Perpanjang Kontrak, Klausul Rilis Lamine Yamal di Barcelona Capai 16 Triliun
Pertandingan melawan Granada merupakan pertandingan terakhirnya bersama skuat Barcelona. Sebab, ia berangkat untuk bergabung bersama timnas Spanyol, untuk menjalani laga persahabatan di FIFA Match day.
Sebelumnya rekor di Liga Spanyol, Lamine Yamal juga pernah mencatatkan rekor sebagai pemain termuda pemain termuda pencetak gol untuk timnas Spanyol. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)