harapanrakyat.com,- Pengurus Karang Taruna Kota Banjar yang baru bakal kuliahkan ketua-ketua di tiap desa dan kelurahan di kampus STISIP Bina Putera Banjar.
Hal tersebut sebagai salah satu gebrakan Karang Taruna dalam menggali potensi SDM yang ada di para pemuda.
Ketua Karang Taruna Kota Banjar Deni Herdiandi mengatakan, pihaknya memiliki visi dan misi agar organisasinya berdaya. Apalagi di kepengurusannya ada 10 bidang dan 15 divisi.
“Nah dari bidang yang ada, kita sesuaikan dengan potensi yang ada di Kota Banjar. Kita mencoba mengggali di bidang SDM, UMKM maupun kewirausahaan,” katanya usai pelantikan, Jumat (27/10/23).
Salah satu gerakannya, lanjut Deni, pihaknya melakukan MoU dengan salah satu kampus, yakni STISIP BP Banjar yang mana pada akhir November 2023 nanti akan menguliahkan ketua-ketua karang taruna desa dan kelurahan.
Baca juga: Untuk Kemajuan Daerah, Karang Taruna Kecamatan Cipaku Ciamis Diajak Kreatif, Inovatif dan Produktif
“Kita kuliahkan selama dua minggu di STISIP. Harapannya setelah belajar nanti, kita bisa lebih memaksimalkan potensi yang kami miliki,” ujarnya.
Menanggapi hal tersebut, Wakil Walikota Banjar Nana Suryana mengatakan, program kreatif karang taruna tersebut sudah selaras dengan keinginan pemerintah untuk memajukan Kota Banjar.
Menurutnya, perlu adanya gagasan-gagasan segar untuk menggali berbagai potensi yang ada di Kota Banjar, terutama di bidang SDM.
“Banjar ini perlu sentuhan, inovasi, gagasan, dan ide dari generasi muda agar bagaimana potensi yang ada ini bisa digali. Hal itu tentunya perlu peran pemuda,” jelasnya. (Sandi/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)