Dukungan untuk Jonatan Christie mengalir dari Badminton Lovers di Twitter. Dukungan tersebut setelah pemain berusia 26 tahun ini kalah di babak awal Denmark Open 2023.
Tunggal putra Indonesia ini kalah oleh Chou Tien Chen, yang merupakan wakil dari Chinese Taipei.
Beberapa pencinta badminton menilai, bahwa Jonatan yang mengalami eliminasi di babak pertama Denmark Open 2023, terindikasi masalah mentalitas.
Oleh karena itu, salah satu bentuk dukungan untuk Jonatan Christie, para penggemar badminton mendorong PBSI untuk memberikan bantuan konseling.
Melawan Chou Tien Chen, Jojo awalnya tertinggal 5-7 dalam gim pertama. Namun berhasil mengatasi kesulitan dan memimpin 9-7 atas wakil dari Chinese Taipei.
Baca Juga: Kekhawatiran Badminton Lovers Indonesia Jelang Olimpiade Paris 2024
Setelah unggul 11-7 dalam interval gim pertama, Jonatan mulai kesulitan di paruh kedua pertandingan, dan akhirnya kalah dengan skor 17-21.
Chou Tien Chen semakin percaya diri setelah kemenangan di gim pertama. Sementara Jonatan terus mendapat tekanan. Jonatan terus tertinggal dan akhirnya kalah 12-21.
Pasca pertandingan, Jonatan Christie mengakui kesalahan-kesalahannya dan perlu melakukan perbaikan teknis dan non-teknis.
Badminton Lovers di Twitter menyuarakan dukungan dan kekhawatiran, dengan mendesak PBSI untuk mengambil langkah nyata dalam membantu Jonatan Christie.
Mereka menganggap bahwa dukungan psikologis sangat penting dalam situasi ini.
Beberapa di antara mereka juga menyarankan, agar Jonatan Christie menjalani konseling dengan dukungan pribadinya.
Mereka berharap agar Jonatan dapat mengatasi tantangan mentalnya, dan kembali dalam performa terbaiknya.
Selain itu, ada spekulasi bahwa pernikahan Jojo dengan Shania Junianatha dari eks JKT48, mungkin memengaruhi fokusnya.
Meskipun berbagai pandangan dan pendapat dari Badminton Lovers beragam, PBSI belum mengambil langkah konkrit untuk memperbaiki mentalitas para pemainnya. Meskipun harapannya adalah meraih medali emas di Olimpiade 2024. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)