Duel Timnas Indonesia vs Turkmenistan akan berlangsung pada Jumat, 8 September 2023 malam WIB. Pertandingan persahabatan bertajuk FIFA Match Day tersebut, akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.
Dalam laga kali ini, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae yong (STY), memanggil sejumlah pemain unggulannya untuk memperkuat skuad Garuda. Pelatih asal Korea Selatan ini memanggil 24 pemain yang berlaga di semua kompetisi.
Pemain yang STY panggil tidak hanya muka lama, namun ada beberapa muka baru yang mendapat promosi dari sang pelatih untuk ikut mencicipi laga persahabatan ini.
Baca Juga: Tiga Negara Peserta Piala Dunia U17 Pilih TC di Bali
Adapun pemain debutan untuk laga Timnas Indonesia vs Turkmenistan ini, adalah Reza Arya Pratama, Ryan Kurnia, Aji Kusuma, dan Sandy Walsh.
Sementara untuk prediksi starting line up Garuda, STY yang kemungkinan akan menggunakan formasi 4-4-1-1, akan menurunkan kiper utamanya Nadeo Argawinata.
Kemudian pemain belakang Edo Febriansyah, Fachruddin Aryanto, Jordi Amat, dan Asnawi Mangkualam.
Sementara pemain tengah, akan diisi Saddil Ramdani, Marc Klok, Rachmat Irianto, serta Egy Maulana Vikri. Lalu ada Stefano Lilipaly, dan striker Dendy Sulistyawan.
Jadwal Timnas Indonesia vs Turkmenistan sendiri akan berlangsung Jumat (8/9/2023), pukul 19.30 WIB, di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).
Baca Juga: Jadwal Pertandingan Persib All Stars vs Borussia Dortmund Legends
Sebagai informasi, laga ini mempunyai arti penting bagi timnas Indonesia. Sebab, pertandingan yang FIFA akui ini, meski bertajuk persahabatan tapi bisa mengubah ranking atau peringkat Indonesia.
Saat ini, Timnas Indonesia berada di peringkat ke-150 FIFA. Sementara lawannya yakni Turkmenistan ada di peringkat ke-138 FIFA.
Dari 3 pertandingan FIFA Match Day sebelum Timnas Indonesia vs Turkmenistan, tim Merah Putih meraih 2 kali imbang dan satu kali kalah. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)