Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita TasikmalayaSempat Tutup, Rute Penerbangan Tasikmalaya-Jakarta Aktif Lagi Mulai Oktober 2023

Sempat Tutup, Rute Penerbangan Tasikmalaya-Jakarta Aktif Lagi Mulai Oktober 2023

harapanrakyat.com,- Pemerintah Kota Tasikmalaya bakal mengaktifkan kembali rute penerbangan Tasikmalaya-Jakarta dan sebaliknya melalui Bandara Wiriadinata Tasikmalaya, Jawa Barat, yang semula sempat ditutup.

Rencana pengaktifan kembali layanan penerbangan tersebut ditandai dengan penandatanganan kerjasama yang dilakukan PT Citilink dan CV Adirama Mitra Sehati, pada Senin (18/9/2023).

Rencananya rute penerbangan Tasikmalaya-Jakarta itu bakal beroperasi mulai bulan Oktober 2023 mendatang.

Penjabat Walikota Tasikmalaya, Cheka Virgowansyah, mengatakan, layanan penerbangan Tasikmalaya-Jakarta akan menggunakan pesawat model ATR 72-600. Pesawat ini memiliki 70 seat penumpang dengan kapasitas kargo yang cukup besar.

“Rencananya penerbangan Tasik-Halim akan melayani rute penerbangan sebanyak 2 kali di tiap pekan, yakni hari Senin dan Sabtu. Harga tiketnya mulai Rp 899.000. Harapannya ini dapat memberikan layanan perjalanan yang terjangkau dengan fasilitas keamanan dan kenyamanan yang mumpuni,” kata Cheka, saat menghadiri acara penandatanganan kerjasama tersebut.

Dengan diaktifkannya kembali rute penerbangan Tasikmalaya-Jakarta, pihaknya juga berharap hal ini akan menjadi angin segar bagi pertumbuhan ekonomi di Kota Tasikmalaya.

Baca Juga: OnePrix 2023 Tasikmalaya Berlangsung Meriah, Ribuan Penonton Padati Tribun Sirkuit Bukit Peusar

“Mudah-mudahan ini bisa membawa angin segar bagi pertumbuhan perekonomian di Kota Tasikmalaya,” harap Cheka Virgowansyah.

Rute Penerbangan Tasikmalaya-Jakarta Buka Peluang Bisnis Lebih Luas

Langkah Pemerintah Kota Tasikmalaya tersebut mendapat perhatian dari salah seorang Anggota Komisi IX DPR RI, Nurhayati Effendi.

Politisi asal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) itu menyampaikan apresiasinya kepada Pemkot Tasikmalaya.

Menurutnya, pengaktifan kembali rute penerbangan Tasikmalaya-Jakarta akan membawa sejumlah manfaat.

Selain semakin memudahkan aksesibilitas masyarakat yang ingin melakukan perjalanan ke Ibu Kota Jakarta. Pengaktifan rute ini juga akan membuka peluang bisnis yang lebih luas bagi masyarakat Tasikmalaya.

“Saya sangat mengapresiasi langkah Pemerintah Kota Tasikmalaya untuk mengaktifkan kembali rute penerbangan Tasik-Jakarta. Ini adalah langkah yang sangat baik. Saya yakin akan memberikan dampak positif pada perekonomian masyarakat Tasikmalaya,” katanya.

Baca Juga: Komisi VI DPR RI Usulkan Proyek Food Estate Diambil Alih BUMN

Kota Tasikmalaya Miliki Bandara Komersial

Lanjutnya mengatakan, rencana mengkomersialkan Bandara Wiriadinata Tasikmalaya sudah ada sejak ia duduk di Komisi V.

Waktu itu, kenang Nurhayati, Kota Tasikmalaya punya mimpi untuk menjadikan bandaranya sebagai bandara komersial. Namun, dalam pelaksanaannya selalu mandek karena berbagai alasan.

Ia pun mengaku berinisiatif dan bertekad untuk membantu Kota Tasikmalaya meraih mimpinya sampai akhirnya mimpi itu dapat terwujud.

“Saya waktu itu bertekad ingin membantu daerah untuk mengaktivasi Bandara Wiriadinata menjadi bandara komersial. Karena saya di Komisi V dan mitra saya juga di perhubungan, maka saya coba berupaya memfasilitasi kepala daerahnya,” tutur Nurhayati.

Akhirnya upaya tersebut terwujud dan keluar izinnya. Pada waktu itu Nurhayati pun bertemu dengan Owner Lion Group untuk meminta bantuan fasilitas penerbangan berupa pesawat.

“Saya meminta waktu itu Lion Group untuk membantu. Alhamdulillah, beliau punya komitmen akan membantu dengan cara memberikan salah satu pesawatnya untuk rute penerbangan Tasikmalaya-Jakarta melalui Bandara Halim,” pungkasnya. (Apip/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....
Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...
Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Pemain Timnas Indonesia U-17 Tiba di Tanah Air, Lanjut Persiapan ke Piala Dunia

Para pemain Timnas Indonesia kembali ke Tanah Air, usai terhenti di perempat final Piala Asia U-17 2025 melawan Korea Utara. Skuad Garuda Muda pun...
Nathalie Holscher Saweran di Sidrap

Tuai Kecaman Gara-Gara Pamer Saweran di Sidrap, Nathalie Holscher Tak Mau Minta Maaf

harapanrakyat.com,- Aksi Nathalie Holscher sebagai DJ kembali jadi perbincangan setelah videonya tampil di sebuah tempat hiburan malam di Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Sulawesi Selatan,...
Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

Polisi Geledah Kosan Oknum Dokter di Garut, Diduga Terkait Perkara Pelecehan Pasien

harapanrakyat.com,- Aparat kepolisian menggeledah kosan atau tempat tinggal oknum dokter tersangka pelecehan di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Selain digeledah, tempat...