Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita NasionalSBY Dukung Prabowo, Rocky Gerung: Bikin Pusing Jokowi

SBY Dukung Prabowo, Rocky Gerung: Bikin Pusing Jokowi

harapanrakyat.com,- Langkah taktis Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), yang mendukung bakal Capres Prabowo Subianto membuat pusing Presiden Jokowi.

Betapa tidak, taktik mantan Presiden RI ke 6 itu secara kasat mata telah mereduksi cawe-cawe Jokowi dalam koalisi Prabowo. Demikian disampaikan pengamat politik Rocky Gerung, seperti dikutip dari channel YouTube Rocky Gerung Official, Senin (18/9/2023).

“Partai Demokrat menjadi radikal bebas yang mencari molekul baru di Partai Gerindra. Hal ini, memusingkan Pak Jokowi. Artinya, Pak Jokowi tahu ini akan terjadi. Tetapi, dia tidak mampu menghalanginya,” ujar Rocky.

Bersatunya dua jenderal, Susilo Bambang Yudhoyono dan Prabowo, menurut Rocky menjadi pertanda manuver SBY unggul dibanding Jokowi. Demikian juga, langkah Prabowo, melebihi taktik Jokowi.

SBY Dukung Prabowo, Cawe-cawe Jokowi di Koalisi Indonesia Maju Gagal

Lebih jauh, Rocky Gerung menyatakan cawe-cawe Jokowi di koalisi Indonesia Maju (Prabowo) sudah gagal. Dengan begitu, yang paling baik bagi Jokowi adalah secara tegas mendukung Capres Ganjar Pranowo.

“Satu-satunya cara, kita usulkan Pak Jokowi ya udah, habis-habisan aja pergi ke Ganjar. Itu lebih aman,” ujar Rocky Gerung.

Dengan secara tegas mendukung Ganjar Pranowo, dikatakan Rocky maka peta koalisi akan menjadi jelas. “Akan terlihat mana yang didukung Pak Jokowi yaitu Ganjar. Mana koalisi Anies. Dan mana koalisi SBY Prabowo,” ungkapnya.

Baca juga: Gabung Koalisi Indonesia Maju, Partai Demokrat Resmi Dukung Prabowo Capres 2024

Terkait dukungan SBY terhadap Prabowo, menurut Rocky, sedikit banyak akan menurunkan brand perubahan Anies Baswedan.

Sebabnya, yang pertama, di dalam koalisi Anies ada Nasdem dan PKB yang merupakan bagian pemerintah. Kedua, partai di luar pemerintah (Partai Demokrat) mendukung Prabowo.

Dukungan SBY terhadap Prabowo juga, dikatakan Rocky merupakan keterlambatan Anies Baswedan melakukan komunikasi politik. Sebab, jika Anies bertemu SBY sebelum deklarasi Capres – Cawapres bersama Cak Imin dan berkomunikasi secara baik maka peta koalisi tidak akan berubah. “Ya sekarang sudah terlambat. Bubur sudah dikasih kecap,” imbuhnya.

Selanjutnya, Rocky menyatakan apa yang dilontarkannya tidak bertendensi memihak Capres manapun. Ia hanya menilai secara objektif bahwa Koalisi Capres yang memiliki manuver paling baik adalah kubu SBY Prabowo. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

Soal Target PAD Parkir di Pangandaran Tahun 2024, Ini Saran DPRD

harapanrakyat.com,- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat, pertanyakan target PAD parkir yang tidak tercapai pada tahun 2024 lalu. Sebagaimana diketahui, retribusi...
Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Lima Fakta Kemenangan Persib Bandung Vs Bali United

Sejumlah fakta menarik tercatat kala Persib Bandung meraih kemenangan atas Bali United dengan skor 2-1. Laga pekan ke-29 Liga 1 tersebut, tersaji pada Jumat...
Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim Dukung Apa Saja yang Pemkot Programkan

Jadi Ketua MUI Kota Banjar 2025-2030, Muin Abdurrohim: Siap Dukung Program Pemkot

harapanrakyat.com,- KH Muin Abdurrohim terpilih menjadi Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Banjar, Jawa Barat, periode 2025-2030 secara aklamasi. Pengasuh Pondok Pesantren Miftahul Huda...
Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

Pohon Tumbang Sempat Tutup Jalan Raya Pamarican Ciamis

harapanrakyat.com,- Jalan Raya Pamarican-Banjar tepatnya di Gunung Putri, Desa Sukajaya, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sempat tertutup akibat pohon tumbang. Perisitwa itu terjadi...
Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

Anggota TNI Gadungan Ditangkap di Pangandaran, Ternyata Pria Penderita Gangguan Jiwa

harapanrakyat.com,- Seorang pria asal Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berinisial W (52) ditangkap karena menjadi anggota TNI gadungan. W yang mengaku sebagai anggota...
Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

Ratusan Anggota Polres Garut Digeser ke Pemungutan Suara Ulang Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Ratusan aparat kepolisian dari Polres Garut, Jawa Barat, diperbantukan untuk mengawal jalannya Pemungutan Suara Ulang (PSU) Kabupaten Tasikmalaya. Polres Garut menyebut, bahwa pergeseran anggota...