Jumat, April 4, 2025
BerandaBerita TasikmalayaPengelola Penggilingan Gabah di Tasikmalaya Tewas Terlilit Vanbelt Mesin

Pengelola Penggilingan Gabah di Tasikmalaya Tewas Terlilit Vanbelt Mesin

harapanrakyat.com,- Seorang pengelola usaha penggilingan gabah di Kampung Perintis, Kelurahan Cipedes, Kecamatan Cipedes, Kota Tasikmalaya, tewas saat sedang bekerja. Ia tewas lantaran terlilit dan terjepit katrol penghubung mesin dengan penggilingan padi, Kamis (14/9/2023).

Korban bernama wawan (58) warga Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya. Ia tewas terlilit tali tiner mesin penggilingan gabah saat sedang menggiling gabah Tubuh korban dalam keadaan terjepit pulley atau katrol penghubung mesin dan instalasi penggilingan padi.

Agus Mulyawan salah seorang warga setempat mengatakan, sebelum kejadian, ia sempat ngobrol dengan korban yang kerja sendirian.

“Saat itu kebetulan pegawainya tidak masuk, jadi kerja sendirian,” ungkapnya di lokasi, Kamis (14/9/2023).

Baca Juga: Tiga Siswa SMP di Tasikmalaya Terjun ke Jurang saat Boncengan Naik Motor

Korban langsung memulai menggiling gabah, sementara Agus pulang ke rumah. Korban ketahuan sudah tewas saat ada warga yang mau mengirim gabah. Warga tersebut sempat memanggil korban, tapi tidak menjawab.

“Lalu saat itu tanya ke saya, dari sana bareng-bareng cari ke dalam. Ternyata korban sudah meninggal terlilit, langsung laporan ke Ketua RT dan Polisi,” ujarnya.

Polisi yang datang ke lokasi melakukan olah tempat kejadian perkara. Selain memintai keterangan saksi, jasad korban dievakuasi oleh Polisi, TNI, BPBD dan PMi menuju rumah sakit.

Polisi masih menyelidiki penyebab tewasnya pengelola penggilingan gabah di Tasikmalaya tersebut.

“Korban meninggal dunia dalam kecelakaan kerja, korban yang merupakan pengelola penggilingan padi ini, terbelit oleh karet vanbelt mesin penggilingan padi saat sedang bekerja,” kata Iptu Nuraeni Pawas Polres Tasikmalaya Kota. (Apip/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

Kisah Polisi Jujur di Garut, Kembalikan Dompet Berisi Uang Rp 5 Juta Milik Pemudik

harapanrakyat.com,- Sikap jujur Ipda Hadiansyah, salah seorang perwira polisi dari Polres Garut, Jawa Barat, patut diapresiasi. Pasalnya, Hadiansyah mengembalikan uang pemudik yang hilang di...
Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

Atap Ruang Kelas MI di Sukanagara Ciamis Ambruk Usai Hujan Deras

harapanrakyat.com,- Atap ruang kelas Madrasah Ibtidaiyah (MI) di Desa Sukanagara, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk pada Kamis (3/4/2025) sekitar  pukul 17.45 WIB....
Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang

Banjir Lumpur Terjang Pemukiman Warga di Sumedang, 22 Rumah Terdampak

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Sumedang, Jawa Barat, pada Kamis (3/4/2025) petang kemarin, memicu terjadinya banjir lumpur. Bencana alam tersebut melanda pemukiman warga...
Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran

Tim SAR Temukan Wisatawan Asal Garut Terseret Arus di Pantai Pangandaran, Ini Kondisinya

harapanrakyat.com,- Tim SAR akhirnya menemukan wisatawan asal Kabupaten Garut yang hilang terseret arus Pantai Pangandaran, Jawa Barat, Jumat (4/4/2025). Setelah dilakukan pencarian dalam kurun...
Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah Tuai Hujatan Pasca Akui Menyesal Ikut Ajang Pencarian Bakat

Nadin Amizah tuai hujatan pedas dari warganet. Ini merupakan buntut panjang pasca pengakuan Nadin yang menegaskan jika ia menyesal pernah ikut ajang pencarian bakat...
Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

Penampakan Kepadatan Arus Balik Lebaran di Jalur Selatan Garut Hari Ini

harapanrakyat.com,- Kepadatan arus balik lebaran di jalur selatan Garut, Jawa Barat, kembali terlihat pada Jumat (4/4/2025) pagi ini. Arus balik kendaraan dari arah Tasikmalaya,...