Selasa, Februari 11, 2025
BerandaBerita CiamisPembangunan TPT Sungai Ciloganti Ciamis Selesai, Warga Sumringah

Pembangunan TPT Sungai Ciloganti Ciamis Selesai, Warga Sumringah

harapanrakyat.com,- Warga Desa Kujang, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat merasa bersyukur lantaran TPT Sungai Ciloganti sudah selesai dikerjakan. Karena itu, aliran sungai tidak tersendat lagi akibat pendangkalan.

Kades Kujang Ivan Abdul Jalal mengatakan, pihaknya mengapresiasi Pemkab Ciamis yang telah mendengarkan usulan masyarakat. Apalagi untuk pembangunan TPT di wilayahnya tersebut.

Menurutnya, manfaat TPT tersebut bukan hanya untuk warga Desa Kujang saja. Namun ada tiga desa lainnya yang mendapatkan manfaat dari aliran sungai tersebut, yakni Desa Panaragan, Cikoneng dan Gegempalan.

Baca juga: Warga Cimari Ciamis Apresiasi Respon Cepat Pemkab Distribusikan Air Bersih

“Selain untuk mengairi sawah para petani di empat desa, juga bisa mengairi kolam warga,” katanya, Jumat (22/9/23). 

Khusus di Desa Kujang, lanjutnya, sawah yang teraliri sungai tersebut sekitar 62 hektar, belum termasuk desa yang lain.

“Sekali lagi kami sangat berterima kasih kepada Pak Bupati dan Wabup Ciamis. Semoga pembangunan di Ciamis terus berjalan dengan baik, serta manfaatnya bisa kita rasakan semua,” imbuhnya.

Sebelumnya, kata Ivan, kondisi sungai yang dangkal akibat abrasi dan penumpukan sampah kini sudah kembali lancar dan normal.

Bahkan, meski kemarau kondisi air sungai ciloganti ini masih terbilang mencukupi untuk kebutuhan pengairan sawah.

Sementara itu, Arie Syahrial Kepala Bidang PSDA DPUPRP Ciamis mengatakan, pihaknya mengerjakan sekitar 25 titik pekerjaan, yaitu rehabilitasi daerah irigasi, normalisasi sungai dan proteksi sungai.

Untuk anggaran program sendiri, lanjut Arie, 2 pekerjaan berasal dari DAK pemerintah pusat, 4 pekerjaan APBD Provinsi Jawa Barat dan 19 pekerjaan bersumber dari APBD Ciamis.

“Mudah-mudahan dengan selesainya 25 program pembangunan di tahun 2023 ini, hasilnya bisa bermanfaat untuk masyarakat, baik untuk mengairi sawah, kolam maupun lainnya,” kata Arie.

Jika puluhan pekerjaan tersebut selesai di tahun 2023, lanjutnya, kemudian pihaknya akan merencanakan pembangunan lainnya, seperti normalisasi sungai, TPT maupun irigasi sesuai usulan masyarakat. (Es/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Herdiat Partai Gerindra

Bupati Ciamis Terpilih Herdiat Sunarya Resmi Bergabung dengan Partai Gerindra

harapanrakyat.com,- Bupati Ciamis terpilih Herdiat Sunarya resmi bergabung dengan DPC Partai Gerindra Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Keputusan tersebut Herdiat umumkan saat momen Hari Lahir...
Truk Muatan Bahan Bangunan

Gegara Jalan Rusak, Truk Bermuatan Bahan Bangunan di Garut Terbalik

harapanrakyat.com,- Sebuah truk bermuatan bahan bangunan di Garut, Jawa Barat, terguling setelah oleng di jalan rusak dan menikung, Selasa (11/2/2025). Meski tak ada korban...
Bantu Promosikan Potensi Desa, Oih Burhanudin Dukung Konten Kreator di Desa Selamanik Ciamis

Bantu Promosikan Potensi Desa, Oih Burhanudin Dukung Konten Kreator di Desa Selamanik Ciamis

harapanrakyat.com,- Anggota DPRD Ciamis Dapil 3 dari Fraksi PDI Perjuangan H. Oih Burhanudin melaksanakan kegiatan reses bersama para konten kreator di Desa Selamanik, Kecamatan...
Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid 2025, Mobil Andalan Keluarga

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid 2025, Mobil Andalan Keluarga

Toyota Kijang Innova Zenix Hybrid 2025 hadir sebagai pilihan utama bagi keluarga di Indonesia. Mobil Toyota ini telah lama menjadi idaman banyak ayah di...
Jalur Strategis Majalengka

Eman Suherman Dorong Pembukaan Jalur Strategis Majalengka-Lemahsugih via Cibodas

Bupati Majalengka terpilih, Eman Suherman, mendorong percepatan pembukaan jalur strategis Majalengka-Lemahsugih melalui Cibodas. Rencana ini bertujuan meningkatkan konektivitas antara pusat pemerintahan dan wilayah perbatasan...
Andreas Wullur

Iris Wullur Bongkar Dugaan Perselingkuhan Andreas Wullur, Nasehat Bijak Anaknya Viral di Medsos

Aktris sekaligus model cantik bernama Airis Emiliana atau dikenal dengan nama Iris Wullur kini tengah ramai diperbincangkan warganet usai aksinya bongkar dugaan perselingkuhan Andreas...