Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisKeren, Petani di Desa Dadiharja Ciamis Sukses Budidayakan Anggur Impor Simanis Madu

Keren, Petani di Desa Dadiharja Ciamis Sukses Budidayakan Anggur Impor Simanis Madu

harapanrakyat.com,- Seorang petani di Desa Dadiharja, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, sukses membudidayakan buah anggur impor Semanis Madu yang bermanfaat untuk kesehatan maupun perekonomian.

Adalah Yana Sudiana. S.Sos. MM, pria yang sukses membudidayakan anggur tersebut.

Ia  menyampaikan, jika anggur impor cocok ditanam dan dikembangkan di Desa Dadiharja. Keunggulan dari anggur Impor Semanis Madu ini ditanam satu kali dan bisa berusia tumbuh sampai 30 tahun lebih.

“Jika ditunjang suhu, cuaca dan PH tanah untuk panennya bisa tiga kali setahun,” ungkapnya Selasa (19/9/2023).

Yana pun sudah membuktikan buah anggur Semanis Madu yang Ia tanam, memiliki buah yang besar, dompolan panjang rasanya semanis madu.

Lanjutnya, dalam budidaya anggur agar hasilnya maksimal, diutamakan media tanam/metan, pemilihan bibit unggul hasil grafting lokal dan impor, pemupukan, pencegahan penangan hama dan penyakit.

“Kemudian harus ada pemeliharaan teknik khusus buah agar lebih maksimal, bagi yang membutuhkan benih pun tersedia hasil graftingan sendiri,” katanya.

Yana menuturkan, budidaya anggur merupakan salah satu indikator yang menunjang serta mensukseskan pemberdayaan masyarakat, sesuai program pemerintah pusat daerah maupun desa yakni Desa Tanpa Kelaparan dan Desa Sehat Sejahtera.

Baca juga: Dinas Pertanian Ciamis Gelar Bimtek Budidaya Manggis

Tanggapan Pemdes Dadiharja Ciamis Soal Budidaya Anggur

Kasi Ekbang Desa Dadiharja, Hidayat mengaku pihak Pemdes mendukung semua kegiatan masyarakat. Apalagi pemanfaatan lahan pekarangan rumah, lebih bagus ditanami yang lebih produktif seperti buah anggur.

“Dengan menanam buah anggur di pekarangan, konsumsi buah buahan akan terpenuhi untuk kesehatan, dijual pun sangat menguntungkan. Karena harga anggur import lumayan mahal sehingga dapat meningkatkan perekonomian keluarga,” jelas Hidayat.

Di tempat yang sama, Koordinator BPP Kecamatan Rancah  Nana Mulyana, SST siap mendukung dan memberikan support dalam pengembangan budidaya anggur di Desa Dadiharja.

“Kami akan berkoordinasi dengan pihak terkait terutama dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Ciamis, dalam mendukung dan mensukseskan pengembangan budidaya anggur di Desa Dadiharja,” tambahnya.

Yayan Juliana PPL wilayah Binaan Desa Dadiharja BPP Kecamatan Rancah menyebut, di Desa Dadiharja sendiri terbilang baru untuk budidaya anggur.

“Jadi ini merupakan sebuah inovasi baru untuk kemajuan pertanian di Desa Dadiharja. Kedepannya diharapkan dapat berkembang dan dapat menggaet para petani milenial. Untuk terjun ke dunia pertanian dan semoga bisa semakin banyak yang tertarik untuk melaksanakan budidaya anggur,” pungkas Yayan. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

Diduga Kabur dari Pondok Pesantren, Seorang Bocah Ditemukan Berjalan Kaki di Tol Cisumdawu

harapanrakyat.com,- Diduga kabur dari Pondok Pesantren, seorang bocah ditemukan sedang berjalan kaki sendirian. Ia berjalan di bahu Jalan Tol Cileunyi-Sumedang-Dawuan (Cisumdawu) pada Kamis (17/4/2025)...
Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

Serikat Muda Tasikmalaya Pertanyakan Nyali Bawaslu Ungkap Dugaan Politik Uang Jelang PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- Serikat Muda Tasikmalaya (SMT) secara tegas mendesak Bawaslu Kabupaten Tasikmalaya untuk bertindak cepat dan tegas. Apalagi terhadap dugaan praktik politik uang menjelang Pemungutan...
Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

Ini Alasan Warga Kota Banjar Pertanyakan Kartu Berdaya yang Pernah Dikampanyekan saat Pilkada

harapanrakyat.com,- Seorang Ketua RT di Kelurahan Hegarsari, Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengungkapkan alasan warga beramai-ramai mendatangi Kantor Kelurahan membawa Kartu Berdaya. Apalagi...
Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

Usai Lebaran, Pemohon Kartu Pencari Kerja di Kota Banjar Meningkat, Didominasi Tujuan Jabodetabek 

harapanrakyat.com,- Usai lebaran Idul Fitri 1446 H permohonan kartu pencari kerja di Mall Pelayanan Publik (MPP) terminal Tipe A Kota Banjar, Jawa Barat, meningkat....
Telaga Biru Nila Majalengka

Telaga Biru Nila Majalengka, Spot Wisata Instagramable yang Lagi Hits

harapanrakyat.com,- Majalengka, Jawa Barat, kini memiliki destinasi wisata yang tengah populer, yaitu Telaga Biru Nila. Tempat ini sedang viral dan menjadi pilihan banyak orang...
Lisa Mariana Ridwan Kamil

Sadar Diri, Lisa Mariana Sebut Tak Pantas Disandingkan dengan Istri Ridwan Kamil

harapanrakyat.com,- Lisa Mariana belakangan ini menjadi sorotan publik setelah pengakuannya soal hubungan spesial dengan Ridwan Kamil. Pengakuannya itu menuai beragam reaksi dari netizen, banyak...