Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita NasionalKepala BP2MI Kunjungi Tempat Singgah Pekerja Migran Indonesia di Taiwan, Ada Apa?

Kepala BP2MI Kunjungi Tempat Singgah Pekerja Migran Indonesia di Taiwan, Ada Apa?

harapanrakyat.com,- Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI), Benny Rhamdani, berkunjung ke tempat singgah pekerja migran Indonesia di Taiwan, tepatnya di Dong Gang, yang menjadi ABK (Anak Buah Kapal), Minggu (24/9/2023).

Dalam kunjungannya ke Dong Gang, Kepala BP2MI berdialog dengan sejumlah ABK mengenai berbagai persoalannya di Taiwan.

Kedatangan Benny bersama rombongan disambut hangat oleh Santoso, perwakilan dari Forum Silaturahmi Pelaut Indonesia (FOSPI).

Pria dengan pengalaman bekerja di Taiwan selama 13 tahun itu mendampingi rombongan Kepala BP2MI untuk melihat tempat kerja ABK di Dong Gang. Tepatnya di Pelabuhan Kampoa, Taiwan.

Di lokasi itu terdapat tempat singgah pekerja migran Indonesia yang sering ditempati para ABK ketika kapal bersandar sementara. Menunggu jadwal berlayarnya kembali dari Pelabuhan Kampoa.

Santoso menjelaskan, di Pelabuhan Kampoa, tenaga kerja Indonesia (TKI) yang bekerja sebagai ABK sering menggunakan tempat tersebut sebagai tempat istirahat.

Karena di Pelabuhan Kampoa tersedia beberapa fasilitas lengkap, seperti ruang istirahat, kamar mandi, dan mushola.

Baca Juga: Empat Pekerja Migran Indonesia di Taiwan Meninggal, Salah Satunya Korban Tawuran

Selain itu, terdapat pula sejumlah tempat ngopi yang sering para awak kapal asal Indonesia gunakan untuk bersantai sambil nunggu waktu berlayar tiba.

BP2MI Diminta Bantu Persoalam Hukum Pekerja Migran Indonesia di Taiwan

Saat Kepala BP2MI berkunjung ke Pelabuhan Kampoa, turut hadir pula perwakilan dari Relawan Stella Maris Kaohsiung, Jonathan.

Dalam kesempatan itu Jonathan mengungkapkan harapannya agar BP2MI bisa membantu persoalan hukum yang menimpa pekerja ABK asal Indonesia di Taiwan.

Merespon harapan baik dari Jonathan, Benny berjanji akan membantu persoalan-persoalan tersebut sepulang dari Taiwan.

Menurutnya, persoalan itu bisa segera terselesaikan dengan melibatkan berbagai pihak yang berwenang. Salah satunya Kementerian Luar Negeri.

Benny pun meminta agar seluruh anak buah kapal asal Indonesia yang terlilit masalah di Taiwan bersabar menunggu bantuan.

“Masalah akan selalu ada karena itu bagian dari ujian yang bisa kita selesaikan dengan baik-baik. Salah satunya memperkuat kerjasama hubungan bilateral antara Indonesia dan Taiwan,” kata Benny dalam keterangan rilisnya kepada wartawan. (Erik/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...