Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita TerbaruBuntut Postingan Tiktok, Agen Victor Osimhen akan Bawa Napoli ke Jalur Hukum

Buntut Postingan Tiktok, Agen Victor Osimhen akan Bawa Napoli ke Jalur Hukum

Agen Victor Osimhen, Roberto Calenda, mengancam akan mengambil tindakan hukum kepada Napoli. Langkah yang Calenda ambil, terkait dengan Napoli mengunggah postingan di media sosial yang yang dianggap mengejek kliennya tersebut.

Klub asal Liga Italia ini memposting sebuah video di TikTok yang memperlihatkan Osimhen gagal mengeksekusi penalti.  

Sehingga dengan gagalnya penalti tersebut, membuat Napoli harus bermain imbang 0-0 melawan Bologna, dalam lanjuta Liga Italia pada Minggu (24/9) kemarin.

Postingan tersebut lantas menyinggung perasaan Osimhen. Pemain langsung merespons dengan menghapus foto-foto di media sosial pribadinya, yang berhubungan dengan Napoli.

Baca Juga: Inter Milan Memiliki Peluang Besar Datangkan Isco dari Real Betis

Sementara itu, pihak Napoli mengatakan bahwa klub tidak bermaksud melakukan apa yang agen Victor Osimhen tuduhkan dalam postingan video tersebut.

Napoli kemudian mengeluarkan pernyataan resmi melalui situs web mereka. Klub tersebut mengatakan secara eksplisit, bahwa tidak pernah bermaksud menyinggung atau mengolok-olok sang pemain yang merupakan aset klub.

Napoli juga menyatakan bahwa mereka berusaha mati-matian, agar sang pemain tetap bertahan di klub. Salah satunya adalah dengan menolak semua tawaran yang masuk selama jendela musim panas kemarin.

Osimhen merupakan salah satu pemain yang membantu Napoli untuk menjuarai Seri A musim 2022/2023. Ia juga menjadi pencetak gol terbanyak Liga Italia musim lalu dengan 26 golnya.

Meski sedang berada dalam perselisihan, Osimhen membantu Napoli meraih kemenangan 4-1 atas Udinese dan mencetak gol dalam pertandingan tersebut.

Napoli sendiri saat ini berada di urutan ke-5 klasemen sementara Seri A, dengan total 11 poin dari hasil tiga kemenangan, dua kali seri dan satu kali kalah. (Revi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Pengamat Sepak Bola

Pengamat Sepak Bola Sarankan Tambah Pemain Diaspora: Supaya Siap di Piala Dunia

Mohamad Kosnaeni, salah satu pengamat sepak bola Indonesia, menyoroti kalahnya Indonesia melawan Korea Utara di ajang Piala Asia. Menurut Kosnaeni, Timnas U-17 membutuhkan pemain...
Timnas U-17

Pasca Kalah dari Korea Utara, Nova Arianto Bongkar Masalah Timnas U-17, Harus Evaluasi!

Pelatih Timnas Indonesia U-17, Nova Arianto, mengungkap adanya evaluasi dari kekalahan saat melawan Korea Utara. Seperti kita ketahui, Timnas Indonesia kalah telak dari Timnas...
Layanan Cek Kesehatan Gratis

Warga Kota Banjar Dapat Nikmati 14 Layanan Cek Kesehatan Gratis, Begini Caranya!

harapanrakyat.com,- Dinas Kesehatan Kota Banjar, Jawa Barat, mengajak masyarakat untuk dapat memanfaatkan program layanan cek kesehatan gratis di masing-masing Puskesmas. Warga pun dapat menikmati 14...
Dapur Rumah Warga Lakbok

Diduga Lupa Matikan Tungku, Dapur Rumah Warga Lakbok Ciamis Terbakar

harapanrakyat.com,- Diduga lupa mematikan tungku usai memasak, dapur rumah warga di Dusun Sukamukti, RT 20/06, Desa Puloerang, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar...
Perampasan Perhiasan Anak Sekolah

Perampasan Perhiasan Anak Sekolah Modus Ngaku Guru Baru Marak Terjadi di Pangandaran, Waspada!

harapanrakyat.com,- Perampasan perhiasan anak sekolah dengan modus mengaku sebagai guru baru di sekolah terjadi di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Korbannya tersebar di lima Sekolah...
Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah Ini Fakta-faktanya.

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya Resmi Menikah? Ini Fakta-faktanya

Billy Syahputra dan Vika Kolesnaya kabarnya telah menikah. Benarkan demikian? Presenter sekaligus komedian ternama, Billy Syahputra, tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, adik dari mendiang...