Build item Mobile Legends penting untuk dipelajari oleh kamu sebagai pemainnya. Karena dengan mengetahui dasar-dasar dan kegunaannya, kamu akan lebih pandai dalam memilih item yang akan kamu gunakan dalam game Mobile Legends.
Mobile Legends menjadi game MOBA yang paling populer. Salah satu kunci keberhasilan dalam permainan ini adalah memilih dan membangun item dengan baik agar dapat memenangkan pertandingan.
Item-item yang tepat bisa membuat perbedaan besar dalam pertandingan. Dalam artikel ini akan membahas panduan tentang bagaimana membangun item yang sesuai dengan hero dan peran kamu.
Tidak jarang pemain salah dalam memilih build item pada saat pertandingan akan segera dimulai. Agar lebih terarah, sebaiknya kamu menggunakan item pada hero yang sesuai dengan kekuatannya.
Build Item Mobile Legends, Ketahui Peran Sebelum Menentukan!
Baca Juga: Build Item Windtalker Mobile Legends, Kekuatan dan Cara Menggunakannya
Menentukan Build Item Pilihan
Sebelum memilih item, kamu perlu memahami peran hero dalam tim. Dalam game Mobile Legends, peran umumnya terbagi menjadi Tank, Fighter, Assassin, Mage, Marksman, dan Support.
Setiap peran memiliki item yang cocok untuk mendukung efektivitasnya dalam pertandingan. Jadi, pastikan untuk memilih item yang sesuai dengan peran hero Anda.
Mempelajari Item Dasar
Setiap pemain harus memahami build item Mobile Legends yang tersedia. Mulai dari item dasar seperti sepatu, senjata, pertahanan, dan item tambahan seperti perisai. Pastikan untuk selalu memiliki sepatu untuk meningkatkan mobilitas.
Sesuaikan Item dengan Kemampuan Hero
Jika hero yang kamu pilih adalah Marksman, build item seperti Blade of Despair sangat cocok untuk meningkatkan serangan fisik. Pelajari kemampuan hero yang kamu pilih agar sesuai dengan build item.
Baca Juga: Mengenal Hero Miya Mobile Legends, Skill dan Cara Memainkannya
Perhatikan Situasi Pertandingan
Tidak ada resep pasti untuk membangun item pada game Mobile Legends karena situasi pertandingan dapat berubah. Maka dari itu, selalu perhatikan perkembangan pertandingan, apa yang dilakukan oleh tim lawan.
Build Item Mobile Legends untuk Beberapa Role
Berikut adalah beberapa contoh item untuk berbagai role hero pada game Mobile Legends;
Tank
Item seperti Athena Shield dan Blade Armor cocok untuk meningkatkan ketahanan. Courage Mask juga bisa membantu tim dalam pertarungan.
Assassin
Untuk hero seperti Zilong, Blade of Despair dan Berserker Fury dapat meningkatkan kemampuan serangan kritisnya.
Baca Juga: Counter Hero Minsitthar Mobile Legends, Nomor 1 Bikin Ultimatenya Nggak Guna
Mage
Build item Mobile Legends role hero Mage seperti Kagura dapat mengambil keuntungan dari item seperti Divine Glaive dan Clock of Destiny untuk meningkatkan kemampuan magic.
Marksman
Hero Marksman seperti Granger akan mendapatkan keuntungan dari item seperti Scarlet Phantom dan Windtalker untuk meningkatkan serangan jarak jauh maupun jarak dekat.
Support
Support seperti Angela bisa memilih item seperti Ice Queen Wand untuk memberikan efek penghambat kepada lawan.
Build item Mobile Legends tampaknya menjadi bagian penting dari kesuksesan tim dalam pertandingan. Teruslah belajar, beradaptasi, dan berkomunikasi dengan tim kamu untuk meningkatkan kemampuan. (Revi/R3/HR-Online/Editor: Eva)