Minggu, April 20, 2025
BerandaBerita TerbaruBMW iX2 EV Diproduksi Akhir Tahun, Intip Bocorannya Berikut

BMW iX2 EV Diproduksi Akhir Tahun, Intip Bocorannya Berikut

BMW iX2 EV akan mulai produksi akhir tahun ini. Pihak BMW sendiri yang telah mengkonfirmasi kabar produksi crossover listrik iX2 EV satu ini. Mobil tersebut tentunya akan menambah jajaran koleksi mobil listrik BMW yang mewah, keren dan berkelas.

BMW atau Bayerishe Motoren Werke tentunya sudah tidak asing lagi bagi Anda bukan. BMW merupakan sebuah perusahaan otomotif asal Jerman yang memproduksi motor dan mobil. Di Indonesia, mobil BMW sudah menjadi simbol kemewahan dan kekayaan penggunanya.

Baca Juga: BMW iX M60, Menghasilkan Tenaga Mencapai 610 hp

Apalagi mobil BMW juga terkenal memiliki harga yang cukup mahal di Indonesia. Namun pastinya harga tersebut cukup sebandingan dengan apa yang bisa kita dapatkan dari mobilnya. Mulai dari desain yang keren, fitur mumpuni dan performa yang bisa diandalkan.

BMW iX2 EV, Berikut Bocoran Spesifikasinya

Saat ini banyak pabrikan yang gencar mengeluarkan produk mobil listrik, termasuk BMW. Pabrikan asal Jerman ini juga serius dalam mengembangkan jenis mobil listriknya. Kita juga sudah bisa melihat beberapa rancangan mobil listrik dari BMW di pasaran.

Misalnya yaitu BMW iX dan i4 yang sudah hadir di Gaikindo Indonesia International Auto Show. Ada pula produk mobil lainnya yaitu Mini Electric, BMW i8 dan juga BMW i3. Setiap mobil tersebut tentu memiliki kinerja mumpuni dan pastinya sangat ramah untuk lingkungan.

BMW juga sudah siap memproduksi mobil baru BMW iX2 EV pada akhir tahun 2023 ini. Kepala pabrik BMW di Regensburg, Jerman sendiri yang memaparkan informasi tersebut. Ia menyatakan bahwa perakitan iX2 bersamaan dengan seri iX1 dalam pabrik yang sama.

Bocoran Desain iX2 EV

Menurut laporan majalah Bimmer Today, iX2 akan mengusung desain serupa dengan X2 bensin. Masyarakat harus menunggu hingga tahun 2025 untuk mendapatkan desain yang berbeda. Mobil listrik satu ini mungkin akan hadir dengan desain gril yang tertutup.

Baca Juga: BMW M2 Coupe, Berbekal Teknologi Comfort Access Terbaru

Hal tersebut akan membuatnya terlihat sangat berbeda dengan mobil listrik modern lainnya. Selain itu, akan ada pula kotak terbuka dengan warna serba hitam pada bagian grill mobil. Kotak tersebut berguna sebagai sensor keselamatan dan perangkat keras penghindar tabrakan.

Perkiraan Performa BMW iX2 EV

Perkiraannya mobil ini akan menggunakan mesin yang sama dengan mesin pada iX1. Jika benar maka iX2 akan mendapatkan motor ganda yang masing-masing menghasilkan tenaga untuk satu poros. Sehingga jika digabung mampu menghasilkan tenaga 313 hp dan torsi 494 Nm.

Selain itu iX2 juga akan menghadirkan varian motor tunggal dengan harga lebih terjangkau. Untuk baterainya sendiri akan menggunakan baterai 64,7 kWh dan penggerak semua roda. Dalam satu kali pengisian daya, mobil ini mampu menempuh jarak antara 413-438 km.

Baca Juga: Mobil Listrik BMW iX Tampil Premium dan Mewah

Demikianlah pembahasan mengenai bocoran mobil listrik BMW iX2 EV. Kita nantikan saja kehadiran mobil ini kedepannya. (R10/HR-Online)

Shockbreaker Belakang PCX 160, Lebih Nyaman dan Stabil

Shockbreaker Belakang PCX 160, Lebih Nyaman dan Stabil

Honda PCX 160 hadir dengan sejumlah peningkatan penting dari generasi sebelumnya. Salah satu aspek yang paling mencolok adalah kenyamanan saat pengguna kendarai. Banyak pengguna...
Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

Keseruan Komunitas Sumedang Walkers Jelajahi Mata Air Sirah Cipelang

harapanrakyat.com,- Pecinta pejalan kaki di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, yang tergabung dalam komunitas Sumedang Walkers melakukan perjalanan menuju wisata alam Mata Air Sirah Cipelang,...
Mengungkap Terjadinya Proses Gegenschein Lapisan Eksosfer, Cahaya Redup Misterius di Langit Malam

Mengungkap Terjadinya Proses Gegenschein Lapisan Eksosfer, Cahaya Redup Misterius di Langit Malam

Proses Gegenschein lapisan eksosfer memunculkan tanda tanya. Fenomena tersebut memicu banyak peneliti berusaha mengungkap asal-usul mekanisme pembentukannya. Fenomena astronomi ini merupakan hadirnya sebuah cahaya...
Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

Warga Ciamis Jadi Korban Pencurian Motor Modus Pura-pura Antar Surat Undangan Pernikahan

harapanrakyat.com,- Amin Kuswoyo, warga Dusun Desa, Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis menjadi korban pencurian sepeda motor. Terduga pelaku mengaku-ngaku sebagai teman korban dan...
KPU Kabupaten Tasikmalaya Persilakan Masyarakat Lihat Sirekap untuk Mengetahui Hasil PSU Pilkada

KPU Kabupaten Tasikmalaya Persilakan Masyarakat Lihat Sirekap untuk Mengetahui Hasil PSU Pilkada

harapanrakyat.com,- KPU Kabupaten Tasikmalaya menyatakan bahwa hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2025 C hasil sudah hampir 100 persen masuk. Karena itu, masyarakat yang...
Ikuti Lomba Esai Piala Kapolres, Pelajar Sumedang Tampil Beda

Ikuti Lomba Esai Piala Kapolres, Pelajar Sumedang Tampil Beda

harapanrakyat.com,- Puluhan pelajar SMA/SMK di Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengikuti ajang Lomba Esai Piala Kapolres. Kegiatan tiu dilaksanakan di Aula Tri Brata Polres Sumedang,...