Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita BanjarSambut HUT RI, Warga Banjar Adu Ketangkasan Tangkap Belut dalam Lumpur 

Sambut HUT RI, Warga Banjar Adu Ketangkasan Tangkap Belut dalam Lumpur 

harapanrakyat.com,- Warga di Kota Banjar, Jawa Barat, beradu ketangkasan tangkap belut di dalam kolam berlumpur atau gubyag balong yang berlangsung di area Markas Subdenpom III/2-4 Banjar, Minggu (13/8/23).

Warga dari anak-anak hingga orang tua pun cukup antusias dalam acara gubyag balong yang diselenggarakan oleh Dansubdenpom III/2-4 Banjar. 

Komandan Subdenpom III/2-4 Banjar Lettu CPM Buhar mengatakan, acara gubyag balong adu ketangkasan menangkap belut tersebut untuk menyambut dan memeriahkan HUT ke-78 RI

Adu ketangkasan ini di dalam kolam berlumpur tersebut karena untuk menangkapnya harus dengan kesabaran dan semangat kebersamaan. 

Begitu pun dengan kemerdekaan ini, para pejuang dan pahlawan terdahulu dalam merebut dan memperjuangkan kemerdekaan ini dengan semangat kebersamaan. 

“Adu ketangkasan menangkap belut ini untuk menyambut dan memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-78 bersama masyarakat,” kata Lettu Buhar kepada wartawan usai acara. 

Baca juga: Warga dan Pemuda Karang Taruna Cibeunteur Kota Banjar Sulap Terowongan KA Jadi Keren

Lanjutnya menyebutkan, dalam adu ketangkasan dalam lumpur tersebut cukup sulit dan para peserta harus menggunakan trik untuk menangkap belut. 

Adapun tujuan acara ini untuk memberikan hiburan kepada warga masyarakat untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-78 dengan kegembiraan dan tidak lupa dengan para pahlawan dalam memperjuangkan bangsa ini. 

“Ini sekedar untuk memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-78 dan memberikan hiburan kepada masyarakat sekitar kantor. Semoga mereka tidak melupakan jasa para pahlawan pejuang kemerdekaan,” ucapnya. 

Sementara itu, salah seorang peserta Jajang mengaku kesulitan dalam menangkap belut karena harus berada di dalam lumpur yang dalam. 

Meskipun begitu ia mengaku senang bisa ikut berpartisipasi dan berhasil mendapatkan belut yang cukup banyak dalam momen tersebut. 

“Susah nangkap belutnya harus di lumpur yang dalam. Lumayan tadi dapat cukup banyak,” singkatnya. (Muhlisin/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)

Pembangunan IKN Tahap II

Pembangunan IKN Tahap II Dimulai, Segini Pemerintah Gelontorkan APBN

harapanrakyat.com,- Pembangunan IKN tahap II untuk periode 2025-2029 resmi dimulai. Pemerintah menggelontorkan dana untuk pembangunan lanjutan Ibu Kota Nusantara ini sebesar Rp 48,8 triliun...
kepastian hukum dunia usaha

Apindo Harapkan Gubernur Jawa Barat Berikan Kepastian Hukum Dunia Usaha

harapanrakyat.com - Apindo mengharapkan Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi memberikan kepastian hukum dunia usaha. Sebab, Apindo menyayangkan akan tidak konsistennya penerapan regulasi di Jawa...
pkl jalan banda

Ratusan Personel Gabungan Satpol PP Tertibkan PKL di Jalan Banda Bandung

harapanrakyat.com - Personel gabungan Satpol PP Kota Bandung dan Satpol PP Jawa Barat menertibkan sejumlah PKL di kawasan Jalan Banda, termasuk GOR Saparua. Baca Juga...
Wajah baru Melly Goeslaw

Wajah Baru Melly Goeslaw Disorot Netizen, Oplas atau Efek Operasi Bariatrik?

harapanrakyat.com,- Melly Goeslaw, penyanyi senior sekaligus anggota DPR RI, kembali menarik perhatian netizen. Kali ini, bukan karena karya musiknya, tapi karena perubahan drastis pada...
Cafe Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor

Kelor Tiga Coffee and Plants Bogor, Hidden Gem Cafe di Rumah Kayu yang Syahdu

harapanrakyat.com,- Kalau Anda sedang mencari tempat ngopi yang nyaman dan tenang di Bogor, Jawa Barat, Anda wajib mampir ke Kelor Tiga Coffee and Plants....
Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Shooting TV Internasional

Kearifan Lokal Situs Cagar Budaya Pulomajeti Kota Banjar, Jadi Lokasi Syuting TV Internasional

harapanrakyat.com,- Situs cagar budaya Pulomajeti yang berada di Kampung Siluman, Kelurahan Purwaharja, Kecamatan Purwaharja, Kota Banjar, Jawa Barat, kian dikenal dunia. Situs cagar budaya...