Senin, April 21, 2025
BerandaBerita TerbaruProfil Yogi Ilham, TikToker Pekanbaru Kekasih Nathalie Holscher

Profil Yogi Ilham, TikToker Pekanbaru Kekasih Nathalie Holscher

Profil Yogi Ilham jadi sorotan publik ketika terungkap tengah dekat dengan Nathalie Holscher. Bukan hanya dekat, namun eks istri Sule ini berpacaran dengan Yogi Ilham sehingga profil dan kabar terbarunya banyak orang cari. Jika Anda juga penasaran dengan profil artis Indonesia ini, langsung saja ikuti pembahasan berikut.

Profil Yogi Ilham Pacar Nathalie Holscher

Selang beberapa waktu usai memutuskan bercerai dengan Sule, Nathalie memang kedapatan sudah menggandeng pacar baru. Ia adalah Yogi Ilham. Lantas sebenarnya siapa itu Yogi Ilham?

Baca Juga: Profil Poppy Capella, Jadi Pemilik Lisensi Miss Universe Indonesia

Yogi sendiri memiliki nama lengkap atau nama lahir Ilham Prayogi. Dengan sapaan akrab Yogi, ia lahir pada tanggal 14 Februari 1995 di Riau. Tepatnya di Pekanbaru.

Dalam profil entertainment Tanah Air, Yogi Ilham aktif sebagai TikToker dengan akun @yogayogikembar. Sama halnya nama akunnya di TikTok, Yogi memang memiliki kembaran yang bernama Ilham Prayoga.

Di TikTok, ia mempunyai pengikut hampir 2 juta. Selain TikToker, ia juga terkenal sebagai selebgram dengan jumlah followers sampai 133 ribu di Instagram.

Di akun media sosialnya, ia sering mengunggah konten menarik. Hanya saja, belum terungkap secara pasti seputar bisnis ataupun informasi lainnya mengenai Yogi.

Pro dan Kontra Berpacaran dengan Nathalie Holscher

Dengan profil tadi, Yogi Ilham menuai pro dan kontra ketika memutuskan untuk berpacaran dengan Nathalie. Adapun salah satu alasannya karena ia lebih muda dari Nathalie.

Selain itu, keduanya juga jadi perbincangan hangat publik soal gaya pacarannya. Bahkan ada pula yang menyebut Yogi dan Nathalie seperti tante serta keponakan.

Baca Juga: Profil Zoe Jackson, Aktris Cantik yang Gemar Traveling

Di sisi lain, ada juga warganet yang mendukung keduanya. Bahkan banyak warganet yang mendoakan supaya Yogi dan Nathalie bisa memiliki hubungan yang langgeng.

Apalagi keduanya sama-sama masuk ke industri kreatif, namun berbeda bidang. Apabila Yogi aktif sebagai TikToker dan selebgram, Natalie berprofesi jadi DJ, wirausaha, model, serta ibu rumah tangga. Kini ia juga aktif sebagai konten kreator di YouTube.

Sering Dibandingkan dengan Sule

Sama-sama memiliki hubungan yang dekat dengan Nathalie, Yogi Ilham kerap warganet bandingkan dengan profil pelawak Sule. Mengetahui hal itu, Nathalie tentu tidak bungkam ataupun menutup mata. Ia meresponnya secara tegas lewat siaran langsung.

“Jangan banding-bandingin guys. Kalo dibandingin ya jauh lah, jangan dibandingin dengan yang lalu-lalu,” kata Nathalie.

Baca Juga: Profil Kirana Larasati, Kini Sibuk Jadi Instruktur Menyelam

“Cuma kan di sini ya nyamannya, bahagianya. Untuk masalah harta bisa bareng-bareng , kerja bareng-bareng. Semua punya kapasitas masing-masing kelebihan masing-masing,” imbuhnya.

Sementara untuk Sule, usai perceraiannya dengan Nathalie, belum terlihat dekat dengan siapapun. Di sisi lain, ada kabar yang menyebut Nathalie menghendaki Sule untuk memberikan uang bulanan pada Adzam, anaknya.

Terlepas dari hal itu, tak heran jika profil Yogi Ilham banyak orang cari. Harapannya, semua pihak bisa mendapatkan kebahagiaan masing-masing. (R10/HR-Online)

Rencana Reaktivasi Banjar-Cijulang Pangandaran

Ada Rencana Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang, Warga Terdampak di Pangandaran Ingin Kepastian

harapanrakyat.com,- Warga terdampak rencana Reaktivasi Kereta Api Banjar-Cijulang di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat merasa khawatir dan minta kejelasan dari pemerintah. Rencana Reaktivasi kereta api...
kandang milik warga Pamarican

Kandang Milik Warga Pamarican Ciamis Terbakar, Puluhan Bebek dan Ayam Terpanggang

harapanrakyat.com,- Sebuah kandang bebek milik warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, terbakar, Senin (21/04/2025) dini hari. Kandang bebek milik Rahmat Hidayat (70)...
Reaktivasi Jalur kereta Banjar-Cijulang

Wagub Erwan Sebut Reaktivasi Jalur Kereta Banjar-Cijulang Pangandaran Ditargetkan Selesai 2025

harapanrakyat.com,- Reaktivasi jalur Kereta Api Banjar-Cijulang, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat sepanjang 82 kilometer ditargetkan selesai pada 2025. Penganggaran reaktivasi jalur kereta ini bahkan sudah...
Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik di Jawa Timur

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu, Sosok Bupati dan Ulama yang Dicintai Rakyat Gresik

Sejarah Kanjeng Sepuh Sidayu mungkin masih terlalu asing bagi sebagian besar masyarakat di wilayah Indonesia. Akan tetapi, bagi masyarakat Kabupaten Gresik, di Jawa Timur,...
Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...