Keramik dinding ruang tamu bisa Anda gunakan sebagai alternatif pengganti cat. Keramik tidak hanya bisa Anda pasang pada bagian lantai saja, melainkan juga dapat diaplikasikan ke dinding ruang tamu. Desain ruang tamu semacam ini, memiliki kelebihan dan kekurangan.
Salah satu kelebihannya, Anda tidak perlu melakukan pengecatan tembok secara berkala. Hal ini membuat Anda lebih hemat dari segi biaya pemeliharaan dan perawatan rumah.
Baca Juga: Keramik Ruang Tamu Elegan dan Indah, Hadirkan Kenyamanan
Sedangkan kekurangannya, keramik dinding bersifat permanen, sehingga tidak mudah untuk mengganti motif, warna, ataupun modelnya. Jika terpaksa harus mengganti keramik karena renovasi rumah, Anda perlu membongkarnya.
Keramik Dinding Ruang Tamu sebagai Alternatif Pengganti Cat
Saat ini, ada banyak pilihan model keramik yang bisa Anda pilih. Supaya tidak makin penasaran, berikut ini rekomendasinya untuk Anda.
1. Model Mozaik Hexagonal
Keramik dengan model mozaik hexagonal membuat ruang tamu Anda terlihat lebih modern. Karena bentuknya yang unik, tembok ruang tamu tampak semakin menarik.
Keramik mozaik hexagonal terdiri dari berbagai macam pilihan. Mulai dari ukurannya yang besar, sedang, hingga kecil.
Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan ruangan. Selain itu, model keramik ini tersedia dalam berbagai macam warna.
Seperti putih, biru, abu-abu, dan pilihan warna keramik lainnya. Jangan asal dalam memilih warna.
Jika Anda ingin menonjolkan kesan ruang tamu yang lapang dan bersih, pilih saja keramik mozaik hexagonal berwarna putih.
2. Menggabungkan Marmer dan Aksen Dekorasi
Keramik dinding ruang tamu selanjutnya yang bisa Anda gunakan, yakni menggabungkan marmer dan aksen dekorasi. Ide keramik untuk tembok tersebut, menghadirkan interior yang berbeda dan terlihat lebih estetik.
Kombinasi dua jenis keramik ini menghadirkan kesan yang cukup berani. Perhatikan setiap sudut tembok ruang tamu Anda.
Pada bagian kirinya, pasang keramik marmer. Sisi kanan pasang panel geometris. Sedangkan pada bagian tengahnya pilih marmer dengan pola abstrak.
Perpaduan keramik ini, menunjukkan betapa smart-nya Anda dalam mendesain ruang tamu. Semua elemen terlihat menyatu dan melengkapi satu sama lain.
Tidak hanya memberikan ruangan yang nyaman saja, tetapi juga memberikan kesan baik bagi siapa saja yang melihatnya.
3. Mengkombinasikan Keramik Batu Alam dan Motif Kayu
Keramik dinding ruang tamu dapat terlihat maksimal hanya dengan sedikit kreatifitas saja. Salah satu ide yang bisa Anda pertimbangkan, yakni mengkombinasikan keramik batu alam dengan keramik motif kayu.
Baca Juga: Keramik Kasar Untuk Teras Depan Rumah, Ini Tips Memilihnya
Perpaduan ini menciptakan nuansa yang harmonis. Tidak hanya tampil apik, tetapi juga terlihat mewah.
Untuk mewujudkan ide ini, Anda membutuhkan lebih banyak usaha. Pasalnya, batu alam merupakan keramik yang memiliki harga mahal.
Permintaan yang cukup banyak di masyarakat, membuat Anda harus sedikit bersabar untuk mendapatkannya. Namun jangan khawatir dengan hasilnya.
Setelah keramik batu alam dan motif kayu berhasil terpasang pada tembok ruang tamu, Anda akan langsung terkesima.
4. Menggunakan Motif Anyaman
Satu lagi model keramik yang wajib Anda pertimbangkan, yakni motif anyaman. Bagi sebagian orang, motif anyaman mungkin terlihat biasa saja.
Jika pemasangannya menggunakan konsep yang tepat, maka akan terlihat lebih bagus. Tembok yang dihiasi dengan keramik motif anyaman terlihat estetik dan elegan.
Ide ini layak untuk Anda terapkan pada hunian minimalis. Dengan luas ruangan yang terbatas, Anda bisa mencoba memaksimalkannya.
Misalnya dengan memilih warna netral, ukuran keramik yang kecil agar anyaman terlihat lebih banyak, dan lain sebagainya. Untuk mencari keramik dengan motif anyaman tidaklah sulit.
Anda bisa mencarinya melalui marketplace, bahkan dengan harga yang murah.
5. Menggunakan Motif Batu Tulis
Keramik dinding ruang tamu dengan motif batu tulis, memperlihatkan nuansa yang sederhana tetapi tetap elegan. Motif batu tulis semakin maksimal jika Anda aplikasikan pada ruang tamu berwarna soft dan pastel.
Selain warna tembok ruang tamu, perhatikan pula warna keramiknya. Jika ingin menggunakan batu tulis berwarna gelap, berikan sentuhan pada tembok dengan warna senada.
Baca Juga: Keramik Lantai Rumah Minimalis, Begini Tips untuk Memilihnya
Hal ini bertujuan untuk memaksimalkan kesan ruang tamu. Tak lupa pula untuk menambahkan beberapa furniture dengan konsep yang sama.
Memilih keramik dinding ruang tamu yang tepat memang tak semudah kedengarannya. Namun bukan berarti Anda tidak bisa mewujudkannya. Melalui informasi ini, Anda bisa mendapatkan sedikit gambaran. (R10/HR-Online)