harapanrakyat.com,- Kebakaran rumah terjadi di Kampung Sindanghayu, Desa Pesanggrahan, Kecamatan Sukawening, Garut, Jawa Barat, pada Minggu (13/8/2023).
Akibat kebakaran tersebut, sebuah rumah serta seluruh isi dan 1 motor dan alat menjahit ludes dilalap si jago merah.
Baca Juga: Rumah Dua Lantai di Sindangkasih Ciamis Hangus Terbakar, Kerugian Capai Ratusan Juta
Dugaan sementara, kobaran api berasal dari hubungan arus pendek listrik. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun Rian Hidayat (34), pemilik rumah, harus kehilangan tempat tinggal. Sebab, rumahnya sudah rata dengan tanah.
“Rumah beserta isinya, di antaranya 1 sepeda motor, mesin jahit listrik dan peralatan rumah tangga hangus,” kata Kapolsek Sukawening, AKP Erwin Hermawan, Minggu (13/8/2023).
Ia menjelaskan, kebakaran rumah di Kecamatan Sukawening, Garut tersebut, diduga berasal dari hubungan arus pendek listrik. Sehingga api cepat membesar dan sulit dikendalikan.
“Asal mula kebakaran diduga dari korsleting listrik di rumah korban. Saat kebakaran pemilik rumah sedang tak ada di rumah,” jelasnya.
Baca Juga: Dapur Rumah Warga Ciakar Ciamis Ludes Terbakar, Warga Bantu Padamkan Api dengan Alat Seadanya
Meski tak ada korban jiwa, namun korban harus kehilangan tempat tinggal. Sementara korban harus mengungsi kepada kerabatnya.
Taksiran sementara, korban kebakaran rumah di Kecamatan Sukawening, Garut, mengalami kerugian mencapai Rp 70 juta. (Pikpik/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)