Presiden Joko Widodo (Jokowi) ajak artis Indonesia jajal Lintas Rel Terpadu (LRT) Jabodebek dari Jati Mulya menuju Stasiun Dukuh Atas pada Kamis (10/08/2023).
Sebelumnya, pada 3 Agustus 2023, Presiden sempat mencoba LRT dari Stasiun Harjamukti, Depok, Jawa Barat.
Bedanya, kali ini Jokowi melibatkan sederet artis tanah air dalam uji coba perjalanan LRT tersebut.
Jokowi Ajak Artis Indonesia Jajal LRT Jabodetabek
Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mencoba moda transportasi kereta ringan atau LRT Jabodebek.
Rute yang diuji coba kali ini adalah perjalanan dari Stasiun Jati Mulya, Bekasi, menuju Stasiun Dukuh Atas, yang terletak di pusat Jakarta.
Berbeda dengan kunjungan sebelumnya yang melakukan rute Cawang-Cibubur. Kali ini, Presiden Indonesia tersebut mengajak sederet artis Indonesia turut serta dalam perjalanan LRT.
Melalui media sosial pribadi Presiden Indonesia @jokowi, tampak artis Indonesia yang ada mulai dari penyanyi, aktris, aktor, presenter, hingga komedian.
Baca juga: Saat Menteri PUPR Basuki Hadimuljono Jajan Tutut di Pasar Parungkuda Bikin Jokowi Tertawa
Sederet nama tersebut yakni Desta, Cak Lontong, Reisa Broto Asmoro, Nazira Bubu, Seridja Hafiedz, Kirana Larasati, Chelsea Islan, dan Aurellie.
Ada juga Ayu Dewi, Yuni Shara, Ari Lasso, Widi, Nirina Zubir, Lukman Sardi, Lia Lukman, Sari Nila, Ola Harika, Candil, dan Prisia Nasution.
Tak hanya sederet artis papan atas yang turut mendampingi Jokowi, hadir juga Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Sekretariat Negara Pratikno, dan Menteri BUMN Erick Thohir.
Menurut Jokowi, transportasi Lintas Rel Terpadu (LRT) ini sendiri akan mulai operasi mulai dari 26 Agustus 2023.
Momen Kocak Jokowi dan Desta
Desta Mahendra menjadi salah satu artis Indonesia yang diajak Jokowi menjajal LRT Jabodetabek.
Melalui media sosialnya @desta80s turut membagikan momennya dengan Presiden Indonesia.
Potret tersebut memperlihatkan Desta tangah duduk bersebelahan dengan Presiden Jokowi. Kocaknya, ekspresi yang diperlihatkan presenter kondang itu nampak melirik tajam ke Jokowi.
Unggahan Desta sukses menarik perhatian warganet, banyak dari mereka yang mengomentari gaya kocak presenter tersebut.
Terlepas dari Jokowi ajak artis Indonesia jajal LRT Jabodebek, Presiden Indonesia ini menilai bahwa keberadaan transportasi ini berperan penting dalam mengurangi polusi udara dan mengatasi kemacetan lalu lintas di wilayah Ibu Kota dan sekitarnya. (Fatmawati/R6/HR-Online/Editor: Muhafid)