Arti mimpi ketinggalan pesawat mungkin akan membuat Anda sangat kesal dan badmood sesaat. Lalu bagaimana sebenarnya arti mimpi tersebut?
Konon mimpi ketinggalan pesawat dapat menggambarkan kondisi diri Anda saat ini, karena setiap mimpi memiliki makna dan berkaitan erat dengan alam bawah sadar.
Hal ini tentunya berdasarkan beberapa pandangan, baik menurut perspektif psikologi dengan berbagai teori penunjangnya, ataupun menurut perspektif mistis.
Benarkah Arti Mimpi Ketinggalan Pesawat Bermakna Sial? Inilah Jawaban Menurut Psikologi dan Primbon Jawa
Untuk menjawab rasa penasaran Anda pada tafsir mimpi ketinggalan pesawat, berikut penjelasan yang bisa Anda jadikan referensi dan pengetahuan.
Baca Juga: Arti Mimpi Teman Menikah yang Membuat Anda Penasaran
Tafsir Mimpi Ketinggalan Pesawat Menurut Psikologi
Dalam dunia psikologi, mimpi ketinggalan pesawat merupakan gambaran kondisi diri Anda saat ini. Terkadang mimpi merupakan sebuah sinyal atau respon terhadap suatu masalah.
Berikut beberapa penjelasan mengenai terjadinya mimpi ketinggalan pesawat menurut psikologi.
Ketakutan
Arti mimpi ketinggalan pesawat juga merupakan sinyal adanya rasa takut. Rasa takut yang Anda alami datang dari kegelisahan, trauma atau intimidasi dari orang lain.
Apabila ketakutan terus berlanjut, maka hal ini akan berdampak sangat buruk pada diri Anda. Anda dapat kehilangan fokus dan motivasi hidup.
Hal yang harus selalu ingat yaitu ‘ketakutan hanya ada pada pikiran Anda’. Berusahalah untuk menaklukan rasa takut yang ada pada diri Anda.
Trauma dan intimidasi dari orang lain, dapat Anda taklukan dengan memotivasi diri dan memberanikan diri untuk menghadapi.
Baca Juga: Mimpi Nenek yang Sudah Meninggal Sakit dan Datang ke Rumah, Ini Artinya!
Kegelisahan
Kegelisahan merupakan hal yang sangat wajar bagi setiap orang. Arti mimpi ketinggalan pesawat dapat bermakna bahwa Anda sedang dalam kondisi gelisah.
Biasanya gelisah datang karena ada beberapa masalah dalam hidup Anda. Namun harus selalu Anda ingat, kegelisahan merupakan rasa yang hadir dari setan, maka dari itu kegelisahan tidak ada gunanya, karena tidak menghasilkan jalan keluar.
Ketika Anda gelisah, cobalah untuk berpasrah diri dan siap menerima segala hal yang akan terjadi.
Stress
Mimpi ketinggalan pesawat juga bisa jadi merupakan cerminan dari tingkat stress yang sangat tinggi. Bisa jadi Anda sedang tertekan oleh tuntutan pekerjaan atau segudang masalah yang Anda hadapi.
Penyesalan
Arti mimpi ketinggalan pesawat dapat mencerminkan diri Anda yang sedang larut dalam penyesalan. Bisa jadi Anda telah melewatkan atau menyia-nyiakan kesempatan, sehingga Anda kehilangan peluang dalam hidup.
Jika benar hal ini telah terjadi pada diri Anda, bersikaplah realistis. Pengalaman buruk merupakan hal yang sangat berharga dalam hidup. Penyesalan tidak ada gunanya jika tidak dibarengi dengan evaluasi.
Jadikan tafsir mimpi ketinggalan pesawat menurut psikologi ini sebagai motivasi, untuk mencari keseimbangan hidup, agar Anda tidak larut dalam keterpurukan, kecemasan, penyesalan dan stress.
Arti Mimpi Ketinggalan Pesawat Menurut Primbon Jawa
Mimpi ketinggalan pesawat juga memiliki makna yang variatif menurut primbon Jawa. Konon menurut primbon Jawa, mimpi ini merupakan petunjuk masa depan. Berikut ulasan arti mimpi ketinggalan pesawat menurut primbon Jawa.
Pendewasaan Diri
Mimpi ketinggalan pesawat dapat bermakna bahwa Anda sedang mengalami fase pendewasaan diri. Hal ini tentunya sangat berkaitan erat dengan kegagalan ataupun rencana yang tidak terealisasi.
Pendewasaan diri pada seseorang terjadi bisa karena keinginan pribadi atau karena kondisi dan keadaan. Pendewasaan diri akan sangat berdampak baik pada diri Anda.
Baca Juga: Arti Mimpi Rambut Dijambak Orang, Ada Setan di Dekat Kita?
Orang yang sudah melewati proses pendewasaan diri, akan memiliki kehidupan yang lebih baik dan pribadi yang lebih baik.
Perubahan Hidup
Arti mimpi ketinggalan pesawat juga merupakan pertanda bahwa Anda akan mengalami perubahan besar. Biasanya berkaitan dengan karir, asmara, petualangan hidup dan lain sebagainya.
Singkatnya perubahan hidup dalam hal ini bermakna membuka lembaran baru, menentukan tujuan baru dan pengalaman baru.
Keikhlasan
Bagi Anda yang sedang galau karena putus cinta atau mengalami kegagalan dalam hal apapun, mimpi ketinggalan pesawat konon merupakan simbol keikhlasan.
Anda telah mengikhlaskan dan menerima segala hal yang terjadi pada diri Anda, baik kekecewaan, rasa sakit hati dan lainnya.
Kesimpulannya, arti mimpi ketinggalan pesawat menurut primbon Jawa yaitu sebuah fase kehidupan, dimana Anda telah ikhlas, mengalami pendewasaan diri dan siap menyambut perubahan hidup. (R7/HR-Online/Editor-Ndu)