Rabu, April 2, 2025
BerandaBerita JabarDPRD Tunggu Laporan Resmi Akta Perdamaian Pemkab Bandung dan Pedagang Pasar Banjaran

DPRD Tunggu Laporan Resmi Akta Perdamaian Pemkab Bandung dan Pedagang Pasar Banjaran

harapanrakyat.com – Terkait adanya kesepakatan akta perdamaian antara Pemerintah Kabupaten Bandung dengan pedagang Pasar Banjaran, DPRD Kabupaten Bandung mengaku belum menerima laporan resmi mengenai hal itu.

Meski demikian, DPRD Kabupaten Bandung tetap mengapresiasi adanya upaya solutif mengenai polemik revitalisasi antara Pemerintah Kabupaten Bandung dengan pedagang pasar itu.

Sebelumnya, Bupati Bandung Dadang Supriatna mengajak pedagang yang menolak revitalisasi pasar duduk bersama. Pelaksanaan musyawarah mufakat itu terlaksana pada Rabu (19/7/2023).

Baca Juga : Pedagang Pasar Banjaran Bandung Tolak Pembongkaran dan Hadang Eskavator

Dari hasil kesepakatan yang tertuang dalam akta perdamaian itu, Pemerintah Kabupaten Bandung memberikan potongan harga jual kios-lapak sebesar 16 persen. Potongan harga itu berlaku untuk 1.062 pedagang eksisting di Pasar Banjaran, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

“Sampai hari ini, memang kami di DPRD belum menerima laporan resminya (akta perdamaian). Hanya saya memantau dari media sosial mengenai kesepakatan yang terbangun tersebut,” ungkap Ketua DPRD Kabupaten Bandung Sugianto, Kamis (20/7/2023).

Sugianto pun akan segera menanyakan laporan resmi mengenai hasil kesepakatan dari akta perdamaian tersebut ke pihak eksekutif Pemerintah Kabupaten Bandung.

“Apakah berita acara atau nota kesepahaman antara pemerintah daerah dengan warga pasar, kami harus melihatnya terlebih dahulu,” tuturnya.

Dari dokumen tersebut, kata Sugianto, akan menjadi acuan DPRD Kabupaten Bandung dalam melakukan fungsi pengawasan. Hal itu agar hasil kesepakatan yang terjalin mampu terealisasikan.

Baca Juga : Polemik Revitalisasi Pasar Banjaran Bandung Berujung ke PTUN

“Oleh karenanya, terkait dengan kesepakatan potongan harga jual kios-lapak yang diberikan pihak pemerintah daerah, pada prinsipnya kami mengapresiasinya,” ungkapnya.

Ia pun mendorong agar Pemerintah Kabupaten Bandung segera melakukan komunikasi dengan pihak pengembang revitalisasi Pasar Banjaran mengenai hasil kesepakatan tersebut.

“Segera, pemerintah lakukan komunikasi dengan pihak pengembang untuk merealisasi hasil keputusan itu, jangan menundanya lagi. Ini (hasil kesepakatan akta perdamaian dengan pedagang Pasar Banjaran) harus segera terealisasikan. DPRD akan mengawal dan memantaunya agar segera terwujud,” katanya. (Ecep/R13/HR Online)

Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

harapanrakyat.com,- Jalur selatan Garut, Jawa Barat, semakin padat pada Rabu (2/4/2025) siang atau lebaran hari ketiga. Kemacetan didominasi oleh kendaraan roda 2 yang hendak...
Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Memasuki libur lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, ribuan warga berlibur di Pantai Sindangkerta, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (2/4/2025). Mereka memenuhi Pantai...
Mobil pemudik yang terbakar di Kota Banjar

Terdengar Suara Percikan, Mobil Pemudik di Kota Banjar Ludes Terbakar

harapanrakyat.com,- Satu unit mobil milik pemudik ludes terbakar di Jalan Raya Cimaragas, Kelurahan Situbatu, Kecamatan Banjar, Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu (2/4/2025). Peristiwa itu...
Microsoft Surface Pro 11, Keyboard Fleksibel & Baterai Setara Mac

Microsoft Surface Pro 11, Keyboard Fleksibel dan Baterai Setara Mac

Microsoft Surface Pro 11 membawa gebrakan baru. Ini merupakan laptop Microsoft terbaru. Kehadiran perangkat terbaru ini menarik perhatian banyak orang. Microsoft kini semakin baik...
Sejarah Siger Sunda, Mahkota untuk Pengantin Wanita

Sejarah Siger Sunda, Mahkota untuk Pengantin Wanita

Sejarah Siger Sunda cukup menarik untuk kita telisik lebih lanjut. Ya, Siger Sunda adalah hiasan kepala berbentuk mahkota yang dikenakan oleh pengantin wanita dalam...
Kandang ayam terbakar

Sebuah Kandang Ayam di Ciamis Ludes Terbakar, Ini Dugaan Penyebabnya

harapanrakyat.com,- Sebuah kandang ayam milik warga di Desa Maparah, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat ludes terbakar. Dugaan peristiwa kebakaran tersebut akibat alat oven...