Selasa, April 15, 2025
BerandaBerita Ciamis60 Persen Koperasi di Ciamis Sakit dan Perlu Dibina

60 Persen Koperasi di Ciamis Sakit dan Perlu Dibina

Sekitar 60 persen dari total 746 koperasi di Kabupaten Ciamis tercatat sedang dalam kondisi sakit dan perlu pembinaan. Hal itu disampaikan Asda 2 Setda Ciamis, Hendra Suhendra, ketika ditemui HR usai syukuran peringatan Hari Koperasi Nasional (Harkopnas) ke 76, Sabtu (22/07/2023).

Berdasarkan laporan dari Dekopinda Ciamis, kata Hendra, secara umum koperasi yang aktif menyampaikan laporan hanya sebanyak 40 persen.

Hendra menegaskan, pihaknya akan mengupayakan kembali penguatan dan pembinaan kepada koperasi-koperasi yang tidak aktif.

Penguatan dan pembinaan itu, kata Hendra, terkait dengan ketentuan gerakan perkoperasian sebagaimana diamanatkan undang-undang.

Sebelumnya, Ketua Dekopinda Ciamis, H. Maman Hidayat, menyampaikan bahwa dari total 746 koperasi, hanya 40 persen yang aktif dan rutin menyampaikan laporan.

Maman menegaskan, pihaknya akan melakukan upaya-upaya untuk meningkatkan kembali kesadaran pengurus koperasi.

Pada kesempatan itu, Maman menyampaikan motivasi dan mengajak pengurus koperasi untuk kembali menggaungkan gerakan koperasi. 

DKUKMP dan Dekopinda Ciamis Gelar Syukuran Peringatan Harkopnas ke 76

DKUKMP dan Dekopinda Ciamis Gelar Syukuran Peringatan Harkopnas ke 76

Sebelumnya, DKUKMP dan Dekopinda Ciamis menggelar acara Syukuran Peringatan Harkopnas ke 76, Sabtu (22/07/2023), di Aula Kantor Dekopinda Ciamis. 

Acara Syukuran Peringatan Harkopnas ke 76 tersebut dihadiri perwakilan pengurus koperasi se-Kabupaten Ciamis.

Ketua Panitia Peringatan Harkopnas ke 76, Toto Marwoto, menyebutkan rangkaian kegiatan pada acara Harkopnas ke 76 tingkat Kabupaten Ciamis tersebut.

Selain syukuran, Toto mengungkapkan, pihaknya juga menggelar kegiatan bazar atau pameran UMKM dan kegiatan jalan sehat.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Dekopinda Ciamis, H. Maman Hidayat, menyampaikan kondisi umum perkoperasian di Kabupaten Ciamis.

Maman menyebutkan, dari total jumlah sebanyak 746 koperasi, hanya sekitar 40 persen koperasi yang rutin aktif menyampaikan laporan.

60 persen sisanya, kata Maman, perlu mendapatkan penguatan dan pembinaan secara khusus kembali terkait gerakan koperasi.

Sementara itu, Asda Bidang Perekonomian Setda Ciamis, Hendra Suhendra, memberikan motivasi agar gerakan koperasi kembali bangkit. 

Kabid Koperasi DKUKMP Ciamis, Adang Hartono, berharap, peringatan Harkopnas ke 76 kali ini memotivasi kembali gerakan koperasi di Kabupaten Ciamis.

Pada momen kali ini, DKUKMP dan Dekopinda Ciamis memberikan penghargaan kepada empat koperasi berprestasi. (Deni/R4/HR-Online)

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Polisi Cek TKP Ruangan Klinik Tempat Pelecehan Dokter Kandungan di Garut

Harapanrakyat.com,- Kasus pelecehan yang dilakukan oknum dokter kandungan di Garut, Jawa Barat, masih didalami aparat kepolisian. Sejak Selasa (15/4/2025) siang, polisi dari Polres Garut...
tanah bergerak ancam puluhan rumah di Ciamis

Tanah Bergerak Ancam Puluhan Rumah di Ciamis, PVMBG Ingatkan Bahaya Jalur Sesar Aktif

harapanrakyat.com,– Tanah bergerak ancam puluhan rumah di Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Hal itu membuat Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi...
Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Azizah Salsha Tidur Saat Mobil Nyemplung Parit, Ekspresi Tenangnya Jadi Sorotan

Kegiatan sosial di Papua menjadi panggung kejutan bagi istri Pratama Arhan. Saat rekan-rekannya heboh karena mobil masuk parit, Azizah Salsha tidur dengan lelapnya. Aksi...
Tebing sungai Cipamutih Ciamis longsor

Tebing Sungai Cipamutih Longsor, Rumah Warga Ciamis Terancam Ambruk

harapanrakyat.com,- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Senin malam (14/4/2025), menyebabkan tebing di pinggir Sungai Cipamutih longsor. Akibatnya, rumah...
Dokter kandungan lecehkan pasien di Garut

Dinkes Sebut Dokter Kandungan yang Lecehkan Pasien Sudah Tidak Praktik di Garut

harapanrakyat.com,- Video CCTV dokter kandungan diduga melakukan pelecehan terhadap pasien ibu hamil mendadak viral. Insiden itu terjadi di salah satu klinik swasta di Garut,...
Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

Aksi Nyentrik Aktivis Pria Berdaster Warnai Debat Calon Bupati Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Debat calon bupati untuk Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Tasikmalaya yang digelar di Hotel Alhambra, Kecamatan Singaparna, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat pada Senin...