Jumat, April 18, 2025
BerandaBerita CiamisTiga Hari Hilang, Kakek di Ciamis Ditemukan di Hutan Dalam Keadaan Lemas

Tiga Hari Hilang, Kakek di Ciamis Ditemukan di Hutan Dalam Keadaan Lemas

harapanrakyat.com,- Hari ketiga pencarian orang hilang, Tim SAR gabungan akhirnya berhasil menemukan kakek Ohan (78), warga Dusun Mekarjaya, RT 06 RW 01, Desa Cigayam, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis, Jabar, yang dikabarkan hilang sejak Minggu (04/06/2023).

Tim pencarian berhasil menemukan Ohan di lokasi Gunung Geger Bentang, tepatnya di wilayah Cikemuning dalam kondisi lemas.

Evakuasi pun berlangsung dramatis, mengingat lokasi ditemukan ya kakek Ohan berada di tengah hutan.

Tim gabungan pun terpaksa harus menandu sang Kakek sejauh 3 kilometer, untuk dilanjutkan menggunakan ambulan menuju Puskesmas Cigayam.

Baca juga: Lansia di Banjaranyar Ciamis Hilang di Gunung, Ratusan Warga Lakukan Pencarian

Dantim Basarnas Tasikmalaya, Roni Rohani Efendi mengatakan, kakek Ohan berhasil ditemukan setelah hilang 3 hari, oleh tim gabungan dalam kondisi selamat.

Ia menyebut, kakek Ohan ditemukan dalam kondisi lemas di tengah hutan jati blok Pasir Kemuning sekitar pukul 12.02 WIB.

“Saat pertama kali ditemukan, sang Kakek masih dapat berlari ketakutan, namun tim penyelamat berhasil menangkapnya,” ungkap Roni.

Kakek Ohan ini, lanjut Roni, memang sudah masuk masa pikun. “Jadi saat tim penyelamat tiba di dekatnya, Ia malah merasa ketakutan,” terang Roni.

Dengan ditemukannya Kakek Ohan, tim gabungan pencarian orang hilang pun dibubarkan, dipimpin langsung oleh Kapolsek Banjarsari AKP Dian Rosdiana.

Sementara itu, kakek Ohan untuk sementara waktu dirawat di IGD PKM Cigayam, Ciamis, untuk mendapatkan pertolongan medis.

Kepala Desa Cigayam, Dodi Haryana mengungkapkan kebahagiaan atas ditemukannya warga yang hilang tersebut.

“Atas nama pemerintah Desa Cigayam bersama keluarga, kami mengucapkan terimakasih kepada seluruh jajaran tim pencarian mulai dari Basarnas Tasikmalaya, BPBD, Polisi, TNI, PMI, Tagana, Relawan Ciamis Selatan (RCS). Serta seluruh masyarakat yang telah membantu untuk mencari Kakek Ohan,” pungkasnya. (Suherman/R8/HR Online/Editor Jujang)

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

Harga Kedelai Stabil, Pengusaha Tahu Sumedang Justru Keluhkan Naiknya Minyak Goreng

harapanrakyat.com,- Di tengah isu terkait naiknya harga kedelai impor, para pengusaha tahu di Sentra Tahu Sari Bumi, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, tetap bisa bernapas...
Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

Hasil Autopsi Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis, Dicurigai Ada Tanda-Tanda Kekerasan

harapanrakyat.com,- Jasad perempuan yang ada di dalam kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan/Kecamatan  Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, saat ini telah menjalani autopsi di...
Kepala Unit BRI Banjarsari Ciamis

Kepala Desa Keluhkan Buruknya Pelayanan Kepala BRI Banjarsari Ciamis 

harapanrakyat.com,- Kepala Desa Banjarsari, Ropik Hikmayana mengeluhkan buruknya pelayanan Kepala BRI Unit Banjarsari, Kecamatan Banjasari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Menurutnya, Kepala Unit BRI Banjarsari...
Identitas korban dokter cabul di Garut

Polisi Minta Konten Kreator Tak Sebar Identitas Korban Dokter Cabul di Garut

haraparakyat.com,- Banyak konten kreator yang aktif membagikan informasi kasus dugaan pelecehan seksual oleh oknum dokter cabul di Garut, Jawa Barat. Jajaran Polda Jabar pun...
RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

RT Ungkap Sosok Perempuan yang Ditemukan Tewas Mengenaskan di Kosan Ciamis

harapanrakyat.com,- Warga Lingkungan Pabuaran, Jalan Iwa Kusuma Soemantri, Kelurahan Kertasari, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat geger. Pasalnya seorang perempuan ditemukan tewas dalam kondisi...
Penemuan Jasad Perempuan di Kamar Kosan Ciamis

Misteri Penemuan Jasad Perempuan di Kosan Ciamis, Polisi: Korban Terbungkus Sepre, Kepala Terlilit Lakban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis saat ini masih mendalami penemuan jasad perempuan di kamar kosan di Lingkungan Pabuaran, Kelurahan Ciamis, Kecamatan Ciamis, Jawa Barat, Kamis (17/4/2025)...