Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita NasionalPB PGRI Nilai Wisuda TK Hingga SMA Cenderung Sebatas Seremonial

PB PGRI Nilai Wisuda TK Hingga SMA Cenderung Sebatas Seremonial

Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) menilai kegiatan wisuda di satuan pendidikan cenderung lebih banyak seremonial ketimbang substansial.

Dilansir dari detik.com, Ketua Departemen Penelitian dan Pengabdian Masyarakat PB PGRI, Dr. Sumardiansyah Perdana Kusuma, M.Pd, Jum`at (16/06/2023), menyatakan hal itu. 

Sumardiansyah mengatakan, pada prinsipnya hakikat kelulusan seseorang bukan diukur dari perayaan.

Tapi, Sumardiansyah menegaskan, melalui proses dan hasil yang diperoleh sebagai bagian dari pengalaman bermakna di masa sekolah.

Baca juga : Kemendikbud Sebut Wisuda Jenjang TK Hingga SMA Bersifat Opsional

Melalui pengalaman tersebut, Sumardiansyah menambahkan, seseorang bisa merefleksi diri tentang pencapaian kompetensi yang dimiliki.

Untuk anak usia PAUD, TK dan SPS (Satuan PAUD Sejenis), Sumardiansyah menilai, wisuda belum begitu urgen untuk mereka yang baru menempuh masa pendidikan 1-2 tahun.

Sementara itu, Kemendikbud Ristek menyebutkan bahwa kegiatan wisuda di jenjang TK hingga SMA bersifat opsional. 

Dilansir dari viva.co.id, Plt Kepala Biro Kerja Sama dan Humas Kemendikbud Ristek, Anang Ristanto, Kamis (15/06/2023), menyampaikan ketentuan dalam Permendikbud Nomor 75 Tahun 2016.

Menurut Anang, berdasarkan Permendikbud tersebut, kegiatan bersama antara satuan pendidikan yang melibatkan orangtua harus didiskusikan dengan komite sekolah.

Baca juga : Warganet Minta Mendikbud Tiadakan Wisuda Jenjang TK Hingga SMA

Sebelumnya, akun instagram @mikhaylaeka2023 atau Eka Puspitasari terlihat menyampaikan keluhan itu secara langsung di akun instagram Mendikbud, Nadiem Makarim.

Selain Eka, banyak juga warganet yang mengeluhkan kegiatan wisuda jenjang TK, SD, SMP hingga SMA.Banyak yang sependapat dengan Eka dan berharap pelaksanaan wisuda di jenjang satuan pendidikan tersebut ditiadakan. (Deni/R4/HR-Online)

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino Absen di Laga Persib Bandung vs Bali United

Tyronne del Pino harus absen saat pertandingan Persib Bandung vs Bali United pada Jumat (18/4/2025) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Tentunya dengan absennya...
Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

Jumlah Guru ASN Kurang, Tenaga Honorer Jadi Andalan di Ciamis

harapanrakyat.com,- Dinas Pendidikan Ciamis, Jawa Barat, menyebut kebutuhan guru ASN yang masuk rekomendasi Menpan RB sebanyak 8.541 orang, sedangkan yang ada hanya 6.145 orang....
Dampak Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis Pengguna Angkot Meningkat

Berkat Larangan Siswa Bawa Motor ke Sekolah, Ketua Organda Ciamis: Pengguna Angkot Meningkat

harapanrakyat.com,- Larangan siswa SD dan SMP membawa kendaraan bermotor ke sekolah mendapat respon positif dari masyarakat. Salah satunya adalah Ketua DPC Organisasi Angkutan Darat...
Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang

Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Sumedang Segera Terwujud, Anggaran Capai Rp12 M

harapanrakyat.com,- Harapan terbentuknya Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Sumedang, Jawa Barat kini kian dekat. Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Cece Ruhiat menyampaikan,...
Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

Ini Tampang Oknum Dokter Kandungan Terduga Pelecehan Pasien di Garut

harapanrakyat.com,- Setelah menetapkan MSF, oknum dokter kandungan terduga pelaku pelecehan seksual menjadi tersangka, Polres Garut, Jawa Barat, akhirnya dihadirkan ke awak media, Kamis (17/4/2025)....
Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Letkol Teddy Dapat Kejutan Ultah, Momen Ini Jadi Sorotan

Ulang tahun bisa jadi momen spesial, apalagi kalau kita rayakan bareng orang-orang terdekat. Hal itulah yang Letkol Teddy rasakan saat usianya genap 36 tahun....