Rabu, April 23, 2025
BerandaBerita CiamisInovasi Immas Gemas Juara 2 di Lomba Inovasi Daerah Ciamis

Inovasi Immas Gemas Juara 2 di Lomba Inovasi Daerah Ciamis

harapanrakyat.com,- Kepala Dinas Pendidikan Ciamis Asep Saeful Rahmat menggagas inovasi dalam upaya meningkatkan rata-rata lama sekolah (RLS) dengan nama Immas Gemas (Implementasi Masif Gerakan Masyarakat Ayo Sekolah)25+.

Dalam lomba Inovasi Daerah Kabupaten Ciamis 2023 untuk kategori ASN, inovasi Immas Gemas tersebut mampu menjadi juara 2. Lomba itu digelar oleh Bappeda Ciamis.

Kadis Pendidikan Ciamis Asep Saeful Rahmat mengatakan program tersebut sebagai upaya untuk meningkatkan RLS. Ia pun bersyukur inovasinya itu bisa menjadi juara 2 dalam lomba inovasi daerah untuk kategori ASN.

“Alhamdulillah, prestasi ini tentunya berkat doa dan juga dorongan dari seluruh masyarakat Tatar Galuh Ciamis,” ujar Asep, Kamis (22/6/2023).

Asep berharap, seluruh stakeholder untuk terus menggelorakaj program Immas Gemas tersebut. Sehingga dalam pelaksanaannya bisa berjalan dengan lancar.

“Dengan konsep Pentahelix tentunya inovasi Immas Gemas yang kini sedang berjalan bisa meningkatkan RLS Ciamis,” jelasnya.

Kabid Pembinaan Paud, PNF Dinas Pendidikan Ciamis Eka Gusha Kateesna menuturkan pihaknya saat ini terus berupaya untuk menangani anak putus sekolah untuk bisa kembali ke sekolah. Salah satunya dengan program Immas Gemas.

“Dengan program ini pemerintah berupaya menggerakkan masyarakat kembali ke sekolah,” katanya.

Inovasi Immas Gemas 25+ Tingkatkan RLS

Pada 2021, angka RLS Ciamis baru mencapai 7,92 tahun. Sedangkan target pada 2024, angka RLS Ciamis harus mencapai 8,05 tahun.

Dalam program Immas Gemas tersebut, Pemkab Ciamis tentunya membutuhkan keterlibatan Stakeholder. Seperti akademisi, pelaku usaha atau badan, masyarakat, komunitas serta media. Semuanya berkomitmen dalam menggelorakan Immas Gemas.

Seperti dengan pendidikan kesetaraan, masyarakat tidak hanya mendapat pelajaran namun juga pendidikan kecapan hidup atau keahlian.

Baca Juga: Refleksi 381 Tahun Ciamis, Mahasiswa Soroti Sejumlah Masalah

“Jadi masyarakat nantinya mendapat 2 ijazah. Yakni pendidikan kesetaraan dan sertifikat keahlian,” ungkapnya.

Sementara itu, Suhaya, Pengawas SMP mengucapkan selamat atas Program Immas Gemas menjadi yang terbaik dalam inovasi daerah.

“Tentunya ini menjadi motivasi untuk para pendidik baik ASN atau PPPK untuk terus bekerja melayani masyarakat dalam hal pendidikan,” pungkasnya. (Es/R9/HR-Online/Editor-Dadang)

Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

Upaya Menjaga Kelestarian Alam, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai Citanduy Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Jaga kelestarian alam, ratusan bibit pohon ditanam di bantaran Sungai Citanduy wilayah Kota Banjar, Jawa Barat, saat peringatan Hari Bumi tahun 2025, Selasa...
Eliano Reijnders

Sosok Eliano Reijnders, Gelandang Timnas Indonesia Diincar Klub Selangor FC Malaysia

Kabar mengejutkan datang dari Malaysia, tepatnya dari Selangor FC yang rumornya tengah membujuk Eliano Reijnders untuk bergabung. Bahkan sudah ada juru transfer klub Malaysia...
Hari Jadi Sumedang ke-447

Paripurna Hari Jadi Sumedang ke-447, Bupati Paparkan Program Prioritas 100 Hari Kerja, Apa Saja?

harapanrakyat.com,- Bupati Sumedang, Dony Ahmad Munir menyampaikan program prioritas 100 hari kerja pemerintahannya bersama Wakil Bupati, M Fajar Aldila, dalam Rapat Paripurna Hari Jadi...
Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

Pengakuan Oknum Dokter Cabul Lecehkan 4 Orang, Tapi yang Lapor ke Polres Garut Ada 5, Kok Bisa?

harapanrakyat.com,- Pengakuan MSF oknum dokter yang menjadi tersangka kasus pelecehan terhadap pasien ibu hamil di Garut berikan keterangan berbeda kepada penyidik. MSF mengakui perbuatannya,...
Hari Bumi ke-55

Begini Cara Siswa MAN 2 Pangandaran Peringati Hari Bumi ke-55

harapanrakyat.com,- Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, siswa Madrasah Aliyah Negeri 2 Pangandaran, Jawa Barat, melakukan penanaman pohon matoa di sekitar kampus MAN 2...
Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

Wali Kota Banjar Soal Dugaan Korupsi Tunjangan Rumdin DPRD; Kita Hormati Proses Hukum Berjalan 

harapanrakyat.com,- Walikota Banjar, Jawa Barat, Sudarsono, menanggapi kasus hukum yang menimpa Ketua DPRD Kota Banjar DRK. Pimpinan wakil rakyat beberapa periode tersebut terlibat dalam...