Senin, April 21, 2025
BerandaBerita JabarHUT Bhayangkara, Polres Garut Bagikan 1.000 Paket Daging Olahan Titipan Kapolri

HUT Bhayangkara, Polres Garut Bagikan 1.000 Paket Daging Olahan Titipan Kapolri

harapanrakyat.com,– Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 pada 1 Juli mendatang, Polres Garut membagikan 1.000 paket daging olahan kepada masyarakat Garut, Jawa Barat yang membutuhkan, Jumat (30/6/2023).

Sebelum pembagian daging olahan tersebut, jajaran Polres Garut menggelar upacara di taman makam pahlawan Tenjolaya, Kecamatan Tarogong Kidul, pada Jumat (30/6/2023).

Usai menggelar upacara, aparat seragam cokelat ini pun langsung bergegas ke pusat keramaian seperti Bunderan Simpang Lima Garut, Jalan Ahmad Yani, dan Bunderan Tarogong. 

Mereka membawa ribuan paket daging olahan untuk disebar kepada masyarakat yang membutuhkan.

“Titipan dari bapak Kapolri, untuk dibagikan kepada masyarakat di Garut,” kata AKBP Rio Wahyu Anggoro, Kapolres Garut, Jumat (30/6/2023).

Baca Juga: Rangka Baja Gilingan Padi Rp 6 Miliar di Garut Hilang, Polisi Geleng-geleng Kepala

Ia menuturkan, paket daging olahan tersebut dibagikan kepada sopir angkut, masyarakat dhuafa, ojek online dan pangkalan, serta pemulung. Jumlahnya mencapai 1.000 paket.

“Jumlahnya 1.000 paket daging olahan, karena sudah dimasak dan masih segar. Jadi titipan bapak Kapolri untuk dibagikan kepada masyarakat yang membutuhkan,” tambahnya.

Dalam proses pembagian daging olahan ini, Kapolres Garut ikut menyapa masyarakat, para sopir angkot dan ojek. Ia ditemani istri serta jajaran anggotanya. (Pikpik/R7/HR-Online

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil Listrik Honda P7, Crossover Canggih Masa Kini

Mobil SUV terbaru ini lahir dari kerja sama dua raksasa otomotif lintas negara. Di satu sisi ada Honda, di sisi lain ada GAC, perusahaan...
Apa itu Fitur Footnotes TikTok. Simak Penjelasannya

Apa itu Fitur Footnotes TikTok? Simak Penjelasannya

Fitur terbaru TikTok yang bernama Footnotes tengah menjadi sorotan di kalangan pecinta teknologi. Fitur Footnotes TikTok ini hadir untuk memberikan konteks tambahan pada video...
Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77, Penemuan Baru Teleskop Hubble yang Strukturnya Mirip Ubur-Ubur

Galaksi Messier 77 merupakan sebuah galaksi berstruktur unik yang mempunyai kemiripan dengan tentakel ubur-ubur. Messier 77 merupakan penemuan mengejutkan yang baru saja ditemukan oleh...
Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

Harga Daging Ayam di Pasar Banjar Anjlok, Sempat Dijual Rp 24 Ribu Per Kilogram

harapanrakyat.com,- Harga daging ayam broiler di pasar tradisional Kota Banjar, Jawa Barat, anjlok dan sempat dijual dengan harga Rp 24 ribu per kilogram. Kondisi...
Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

Jalan Penghubung Dua Kecamatan di Sumedang Ambles, Ratusan Warga Terdampak

harapanrakyat.com,- Jalan penghubung antar dua Kecamatan di Dusun Sukamunjul, Desa Cibereum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, ambles tergerus longsor, Minggu (20/4/2025). Akibatnya,...
Pemilik Taman Safari

Viral Pengakuan Eks Pemain Sirkus OCI Dieksploitasi, Siapa Pemilik Taman Safari?

harapanrakyat.com,- Taman Safari Indonesia kini menjadi sorotan publik usai viralnya dugaan eksploitasi terhadap eks pemain sirkus Oriental Circus Indonesia (OCI) Taman Safari. Pertanyaan tentang...