Kamis, April 17, 2025
BerandaBerita Pangandaran3 Anggota DPRD Pangandaran Fraksi Golkar Terjebak Undangan Deklarasi Calon Presiden

3 Anggota DPRD Pangandaran Fraksi Golkar Terjebak Undangan Deklarasi Calon Presiden

harapanrakyat.com,- Merasa terjebak acara deklarasi calon presiden, tiga anggota DPRD Pangandaran Fraksi Partai Golkar, mengundurkan diri dari keanggotaan dan pengurus AMS 027 Distrik Pangandaran, Jawa Barat.

Alasan pengunduran diri dari anggota sekaligus pengurus Angkatan Muda Siliwangi Distrik Pangandaran itu lantaran merasa dijebak dan kecewa saat menghadiri undangan pelantikan. Namun ternyata undangan tersebut adalah acara deklarasi salah satu calon presiden.

Ketiga anggota Fraksi Partai Golkar yang mengundurkan diri dari anggota AMS Pangandaran tersebut adalah Ade Ruminah, Wiwi Widaningsih, dan Oman.

Ketua Fraksi Partai Golkar DPRD Pangandaran Ade Ruminah mengatakan, dirinya bersama Wiwi Widaningsih dan Oman menyatakan pengunduran dirinya pada hari Selasa (20/06/2023).

“Karena AMS sudah menyatakan deklarasi dukungan kepada salah satu calon presiden. Sementara kami sudah memiliki calon presiden dari hasil Munas Partai Golkar. Maka kami menentukan sikap dan memutuskan mengundurkan diri dari anggota dan pengurus AMS Distrik Pangandaran,” tandas Ade Ruminah kepada harapanrakyat.com, Selasa (20/06/2023).

Baca Juga: Punya Kader Potensial, Golkar Pangandaran Optimis Raih 10 Kursi di Pemilu 2024

Lanjutnya mengatakan, pihaknya merasa kecewa sebagai anggota dan juga pengurus AMS Pangandaran pada agenda pelantikan pengurus Rayon beberapa waktu lalu. Karena ternyata dalam acara tersebut ada deklarasi dukungan untuk salah satu calon presiden.

“Undangannya hanya pelantikan untuk 10 Rayon se-Kabupaten Pangandaran. Eh ternyata ada deklarasi dukungan calon presiden oleh pengurus AMS Provinsi. Kita kan sudah punya calon presiden sendiri saat ini, yaitu Bapak Airlangga Hartarto,” jelasnya.

Ade Ruminah menyebutkan, sebelumnya tidak ada rapat pembahasan terkait adanya deklarasi oleh pihak panitia. Saat itu murni hanya pelantikan pengurus Rayon 10 Kecamatan se-Kabupaten Pangandaran.

“Ternyata setelah pelantikan pengurus, dalam pidato dari AMS Jabar menyatakan bahwa AMS siap mendukung Ganjar Pranowo menjadi Presiden RI. Saya langsung keluar ruangan,” pungkas Ade Ruminah.

Pelantikan pengurus AMS Rayon 10 Kecamatan itu berlangsung Minggu (18/06/2023), di salah satu hotel kawasan Pantai Barat Pangandaran. (Madlani/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

Komplotan Spesialis Curanmor Diringkus Tim Resmob Polres Sumedang, 14 Motor Diamankan

harapanrakyat.com,- Tiga orang terduga pelaku pencurian sepeda motor lintas Kabupaten, diringkus Tim Resmob Satreskrim Polres Sumedang Jawa Barat, Kamis (17/4/2025). Dari tangan komplotan spesialis...
anak yatim di Sumedang

IKAHI Santuni Ratusan Anak Yatim di Sumedang, Wujud Kepedulian di Hari Jadi ke-72

harapanrakyat.com,- Suasana haru dan kebahagiaan mewarnai Gedung Negara Sumedang, Jawa Barat, saat ratusan anak yatim menerima santunan dari Ikatan Hakim Indonesia (IKAHI) pada Kamis...
efisiensi belanja

Terkait Inpres Efisiensi, Pemkot Cimahi Pangkas Sejumlah Pos Anggaran Belanja

harapanrakyat.com - Pemkot Cimahi, Jawa Barat, siap menjalankan  instruksi Presiden Prabowo Subianto Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja. Saat ini, Pemkot Cimahi telah...
Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne Pindah Agama, Inilah Fakta Sebenarnya

Dugaan Putri Anne pindah agama jadi perbincangan hangat baru-baru ini. Ya, Putri Anne akhir-akhir ini memang menuai kontroversi. Apapun yang artis Indonesia ini lakukan...
Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

Bapenda Ciamis Gencar Tingkatkan Pendapatan Asli Daerah dari Pajak Bumi dan Bangunan

harapanrakyat.com,- Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Ciamis, Jawa Barat, gencar meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD), salah satunya dari sektor pajak. Seperti kerja sama dengan Kelurahan...
PSSI Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games

Belum Putuskan Pelatih Timnas Indonesia untuk SEA Games, PSSI: Masih Pertimbangan

Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) mengaku masih belum melakukan persiapan menyambut SEA Games 2025. Termasuk perihal penentuan siapa yang menjadi pelatih timnas Indonesia...