Sabtu, April 5, 2025
BerandaBerita BanjarWarga Kota Banjar Dilatih Jadi Mekanik Motor dan Listrik

Warga Kota Banjar Dilatih Jadi Mekanik Motor dan Listrik

harapanrakyat.com,- Sebanyak 16 peserta peserta pelatihan keterampilan mengikuti pelatihan kerja yang diselenggarakan Dinas Tenaga Kerja Kota Banjar, Jawa Barat. Warga Kota Banjar ini dilatih menjadi mekanik motor dan listrik.

Kepala Dinas Tenaga Kerja Kota Banjar, Sunarto, melalui Kepala BLK Doni Ismaya, mengatakan, program pelatihan kerja tersebut merupakan angkatan ketiga pada tahun 2023 ini.

Para peserta yang mengikuti pelatihan di antaranya para pencari kerja dengan program pelatihan service sepeda motor dan pemasangan instalasi listrik.

Anggaran pelatihan kerja tahap ketiga tersebut, lanjutnya, bersumber dari pembiayaan APBN tahun 2023. Adapun warga Kota Banjar yang dilatih menjadi mekanik motor dan tenaga kelistrikan tersebut sebanyak 16 orang.

“Progam angkatan ketiga ini pelatihan servis sepeda motor dan instalasi kelistrikan. Pesertanya ada juga yang dari Disabilitas,” kata Doni kepada harapanrakyat.com, Rabu (31/5/2023).

Baca Juga: Inspektorat Kota Banjar Panggil Sejumlah Instansi Terkait Temuan BPKP

Lanjutnya menyebutkan, sampai bulan Mei BLK telah melaksanakan 3 kali program pelatihan kerja dengan jumlah total peserta sebanyak 144 orang. Terbagi dalam 9 paket pelatihan.

Untuk peserta yang telah lulus mengikuti pelatihan kerja langsung disalurkan ke perusahaan-perusahaan yang selama ini sudah melakukan kerja sama sama dengan Dinas Tenaga Kerja.

Kecuali, penempatan kerja untuk peserta yang lulus pelatihan sepeda motor dan kelistrikan. Karena untuk penempatan kerja tersebut harus menunggu kebutuhan dari pihak perusahaan.

“Untuk pelatihan menjahit langsung penempatan. Tapi kalau montir sepeda motor dan kelistrikan menyesuaikan dengan kebutuhan perusahaan,” katanya.

Lebih lanjut ia menambahkan, program pembekalan kerja tersebut masih akan berlanjut. Baik program pelatihan yang bersumber dari APBD maupun APBN.

“Masih ada beberapa angkatan lagi dan program ini untuk menyiapkan tenaga kerja agar memiliki kompetensi. Rencananya nanti di bulan Juli mendatang,” katanya. (Muhlisin/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Perbedaan Mesin CRF dan Verza, Serupa Tapi Tak Sama

Perbedaan Mesin CRF dan Verza, Serupa Tapi Tak Sama

Perbedaan mesin CRF dan Verza memang menarik untuk kita ulas. Serupa tapi tak sama, itulah gambaran tentang mesin Honda CRF150L dan CB150 Verza. Dari...
Cara Merekam Video Call Telegram Mudah dan Praktis

Cara Merekam Video Call Telegram Mudah dan Praktis

Pada dasarnya, aplikasi Telegram tidak memiliki fitur perekam layar video call. Kendati demikian, pengguna tidak perlu khawatir karena cara merekam video call Telegram tetap...
Doa Agar Mudah Menghafal dan Memperkuat Ingatan

Doa Agar Mudah Menghafal dan Memperkuat Ingatan

Doa agar mudah menghafal bisa diamalkan oleh setiap umat muslim. Ada kalanya hafalan terasa sulit dilakukan. Apalagi jika tidak berlandaskan niat sungguh-sungguh dan semangat...
Cara Mengaktifkan Notifikasi Prioritas Apple Intelligence di iPhone

Cara Mengaktifkan Notifikasi Prioritas Apple Intelligence di iPhone

Notifikasi Prioritas Apple Intelligence jadi salah satu inovasi terbaru di iPhone. Sebagaimana yang kita tahu, iPhone termasuk ponsel berkelas dan tak pernah berhenti berinovasi....
Cara Pasang PP Guard Facebook, Jaga Keamanan Foto Profil

Cara Pasang PP Guard Facebook, Jaga Keamanan Foto Profil

Cara pasang PP Guard Facebook mungkin sedang Anda butuhkan saat ini. Facebook adalah salah satu media sosial terbesar di dunia, namun sayangnya, foto profil...
Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Sejarah Tumenggung Kopek, Jejak yang Penuh Misteri

Tidak semua tokoh besar mendapat tempat dalam buku sejarah Indonesia. Beberapa nama tetap hidup melalui cerita lisan yang diwariskan turun-temurun. Sejarah Tumenggung Kopek adalah...