Sabtu, April 19, 2025
BerandaBerita BanjarPJU Mati, Warga Keluhkan Jalan Purwanegara Kota Banjar Gelap Gulita

PJU Mati, Warga Keluhkan Jalan Purwanegara Kota Banjar Gelap Gulita

harapanrakyat.com,- Warga di lingkungan Lembur Balong, Kelurahan/Kecamatan Pataruman, Kota Banjar, Jawa Barat, mengeluhkan tidak berfungsinya sejumlah lampu penerangan jalan umum (PJU) di Jalan Purwanegara Banjar-Langensari tepatnya arah menuju Lapas Banjar.

Akses menuju pusat kota Banjar di lokasi tersebut nampak gelap gulita saat malam hari karena tidak berfungsinya sejumlah lampu PJU.

Warga setempat, Radi (32), mengatakan, sedikitnya terdapat enam titik lampu PJU yang tidak berfungsi di Jalan Purwanegara Kota Banjar. Lampu PJU tersebut menurutnya sudah tidak berfungsi sejak dua minggu yang lalu.

Baca Juga: Diduga Hendak Mencuri, Pria Bertato di Kota Banjar Diamuk Massa

Tidak berfungsinya sejumlah lampu PJU itu menyebabkan kawasan jalan Purwanegara tepatnya menuju arah Lapas Banjar terlihat gelap gulita saat malam hari. Terlebih saat situasi hujan deras, ruas jalan tidak begitu terlihat.

“Sudah agak lama. Sejak setelah lebaran kayaknya nggak nyala tapi belum ada pengecekan dari petugas,” kata Radi kepada harapanrakyat.com, Kamis (11/5/23).

“Dua hari lalu waktu Selasa sore sempat nyala sebentar tapi mati lagi sampai sekarang,” katanya menambahkan.

Sebagai warga, Radi meminta agar petugas segera melakukan pengecekan dan memperbaiki sejumlah PJU yang tidak berfungsi tersebut. Hal itu karena menurutnya lalu lintas di jalan raya tersebut hingga malam hari terbilang cukup ramai.

Selain itu juga untuk mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan serta untuk memberikan kenyamanan bagi pengendara. Terutama, bagi pengendara yang melintas saat malam hari.

“Kami minta segera diperbaiki. Apalagi ini jalan menuju ke pusat kota. Kasihan pengendara yang melintas,” katanya.

Dishub Kota Banjar Masih Perbaiki PJU yang Tidak Berfungsi

Terpisah, Kepala Bidang Lalu Lintas Dinas Perhubungan Kota Banjar, Wardoyo, mengatakan, pihaknya masih terus melakukan perbaikan sejumlah lampu penerangan jalan umum (PJU) yang tidak berfungsi.

Termasuk, sejumlah lampu PJU dari arah lapangan golf Citanduy menuju Desa Raharja (jalan nasional) yang saat ini juga telah dilakukan perbaikan oleh tim petugas.

“Kemarin juga petugas lapangan memperbaiki PJU yang rusak di jalan nasional Kecamatan Purwaharja,” kata Wardoyo.

Wardoyo meminta masyarakat segera melapor ke desa/kelurahan masing-masing ketika mendapati lampu PJU yang tidak berfungsi. Nantinya pihak desa/kelurahan akan membuat laporan ke Dinas Perhubungan supaya segera ditindaklanjuti.

Wardoyo menambahkan, pada tahun ini Dinas Perhubungan akan menambah lampu penerangan jalan umum di seluruh area kota Banjar.

“Tahun ini rencananya nanti ada penambahan lampu PJU di seluruh wilayah kota. Anggarannya dari bantuan provinsi,” katanya. (Muhlisin/R7/HR-Online/Editor-Ndu)

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya Enggan Beri Komentar tentang Rencana Pernikahannya

Luna Maya, aktris terkenal Indonesia, kini tengah menjadi sorotan media setelah kabar pernikahannya dengan Maxime Bouttier mencuat. Pasangan yang terkenal dekat sejak 2023 ini,...
Mantan Gubernur Jabar

Terkait UU ITE, Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Resmi Polisikan Lisa Mariana

harapanrakyat.com,- Pencemaran nama baik, mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil melaporkan LM (Lisa Mariana) ke Bareskrim Mabes Polri. Laporan tersebut diajukan secara langsung oleh Ridwan...
Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

Polres Ciamis Tangkap Terduga Pembunuh Wanita Muda di Kamar Kos, Ternyata Ini Hubungannya dengan Korban

harapanrakyat.com,- Polres Ciamis berhasil mengamankan diduga pelaku pembunuhan jenazah perempuan di sebuah kamar kos yang berada di Lingkungan Pabuaran, Kecamatan Ciamis, Jumat (19/4/2025).  Terduga pelaku...
Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

Angin Puting Beliung Terjang Wilayah Buahdua Sumedang, Puluhan Rumah Rusak

harapanrakyat.com,- Bencana angin puting beliung serta hujan lebat dan petir menerjang dua desa di Kecamatan Buahdua, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. Akibat peristiwa tersebut, puluhan...
Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir.

Pakai Perahu Karet, BPBD Ciamis Evakuasi Warga Kertahayu yang Terjebak Banjir

harapanrakyat.com,- BPBD Ciamis, Jawa Barat, mengevakuasi warga Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, yang terjebak banjir. Bahkan petugas harus melibatkan beberapa pihak untuk membujuk...
Skuad Garuda U-17

Amankan Tiket ke Piala Dunia, Skuad Garuda U-17 Libur Dua Bulan

Skuad Garuda U-17 besutan Nova Arianto telah kembali ke Tanah Air pasca mengamankan tiket menuju Piala Dunia 2025. Rencananya skuad Garuda akan libur selama...