Minggu, April 6, 2025
BerandaBerita JabarKasus Bos Ajak Staycation Karyawati di Cikarang Bekasi Ditarik ke Bareskrim

Kasus Bos Ajak Staycation Karyawati di Cikarang Bekasi Ditarik ke Bareskrim

harapanrakyat.com,- Kasus bos ajak karyawati pabrik di Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, untuk staycation di hotel demi perpanjangan kontrak kerja kini ditarik ke Bareskrim Polri.

Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro, Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri, membenarkan hal itu, Selasa (16/5/2023).

Ia menyebut, jika keputusan itu diambil berdasarkan hasil gelar perkara yang dilakukan oleh penyidik.

“Kasus Cikarang kemarin berdasarkan hasil gelar perkara, ditarik ke Bareskrim,” ungkap Brigjen Pol Djuhandhani Rahardjo Puro, seperti dikutip dari suara.com.

Baca juga: Kisah Karyawati di Cikarang Bekasi Soal Ajakan Staycation, Sang Bos Marah Jika Ditolak

Djuhandhani menuturkan, jika pengambilalihan suatu perkara merupakan hal yang biasa. Hal ini kata dia, tujuannya agar penanganan perkara semakin terang benderang.

Diberitakan sebelumnya, seorang karyawati di Cikarang, Bekasi, AD (24), angkat suara soal adanya ajakan staycation ke hotel dari sang bos, dengan dalih perpanjangan kontrak.

Sang atasan disebutkan, mengancam tidak akan memperpanjang kontrak, apabila tidak memenuhi ajakan staycation.

AD menyebut, ajakan staycation dari Bos-nya dilakukan melalui pesan Whatsapp. Bahkan terduga pelaku sampai mengirimkan foto hotel kepada korban.

Usai pengakuan tersebut, AD melaporkan apa yang Ia alami ke pihak kepolisian Polres Metro Bekasi.

Ia datang ke kantor polisi didampingi kuasa hukum dan anggota DPR RI dari partai Gerindra, Obon Tabroni.

AD pun melampirkan data dan bukti bukti sebagai bahan laporan.

Obon Tabroni mengatakan, pihaknya mendampingi pelapor agar mendapatkan kepastian, terutama untuk si pelaku, karena itu masuk ranah hukum.

“Dengan data dan bukti bukti yang ada, kita dampingi korban ke polisi,” kata Obon.

Obon menuturkan, AD merupakan salah satu karyawati pabrik kosmetik di wilayah Bekasi.

Si Karyawati mengaku kerap diajak staycation ke hotel, menjelang kontrak kerjanya habis. Namun AD selalu menolaknya.

Hingga pada ujungnya, kontrak kedua dan ketiga tidak diperpanjang oleh bosnya. Lalu korban bereaksi. (R8/HR Online/Editor Jujang)

Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Hujan Meteor Lyrid 2025, Fenomena Langit Spektakuler di Bulan April

Setiap tahun, langit malam bulan April dihiasi oleh salah satu fenomena alam yang paling dinanti, yaitu hujan meteor Lyrid 2025. Hujan meteor ini berasal...
gebrakan 100 hari kerja

Tokoh Masyarakat Tasikmalaya Menanti Gebrakan 100 Hari Kerja Viman-Dicky

harapanrakyat.com,- Tokoh masyarakat menanti gebrakan 100 hari kerja Viman Alfarizi Ramadah-Diky Chandra, Walikota - Wakil Wali Kota Tasikmalaya. Apalagi sejak dilantik sampai saat ini...
Objek wisata di Kota Banjar sepi pengunjung

Aktivis Prihatin Kota Banjar Sepi Wisatawan saat Libur Lebaran, Anggap Pemkot Gagal 

harapanrakyat.com,- Aktivis GMNI Kota Banjar, Jawa Barat, prihatin dengan kondisi sepinya wisatawan yang berkunjung ke sejumlah destinasi wisata di Banjar saat momen libur lebaran...
Longsor TPT Rumah

Longsor TPT Rumah Terekam Kamera Amatir, Warga Singajaya Garut Panik

harapanrakyat.com,- Longsor Tembok Penahan Tebing (TPT) rumah di Garut, Jawa Barat, terekam kamera amatir warga. Meski tidak ada korban jiwa, namun insiden ini membuat...
Kaleng Kue Lebaran

Balita di Garut Kepalanya Tersangkut Dalam Kaleng Kue Lebaran, Petugas Damkar Turun Tangan

harapanrakyat.com,- Seorang balita di Garut, Jawa Barat, kepalanya tersangkut ke dalam kaleng kue lebaran, Sabtu (5/4/2025). Balita tersebut menangis kesakitan sehingga orang tuanya harus...
Obyek Wisata Curug Panganten

Remaja Asal Tasik Berenang di Obyek Wisata Curug Panganten Ciamis Berujung Maut

harapanrakyat.com,- Seorang remaja asal Kabupaten Tasikmalaya berenang di obyek wisata Curug Panganten, Desa Tanjungsari, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, berujung maut. Remaja bernama Rifki...