Head unit mobil tidak mau mati menjadi salah satu masalah yang umum terjadi. Mungkin pemilik mobil pernah mengalami head unit yang tidak mau mati. Komponen mobil ini jika mengalami kerusakan tentu akan mengganggu bagi para pemiliknya.
Apabila bagian tersebut rusak, para pengemudi mobil tidak bisa memanfaatkan fungsinya. Maka dari itu, apabila mendapati head unit mengalami kerusakan, Anda bisa segera mengatasinya.
Head Unit Mobil Tidak Mau Mati, Lihat Penyebab dan Solusi Mengatasinya
Head unit merupakan salah satu bagian yang pada mobil yang memiliki fungsi untuk hiburan. Pada saat ini head unit tidak hanya bisa Anda manfaatkan untuk memutar radio saja.
Tetapi, head unit sudah bisa tersambung dengan smartphone atau perangkat lain. Dengan begitu para pengemudi mobil bisa memanfaatkan head unit sebagai hiburan ketika berkendara.
Baca Juga: Camshaft Mobil Rusak, Berikut Gejala dan Cara Memeriksanya
Tetapi, apabila terjadi kerusakan pada salah satu pusat hiburan mobil tersebut tentu merugikan. Head unit tidak jarang mengalami berbagai masalah yang umum pemilik alami. Salah satu masalah yang umum terjadi yaitu perangkat pusat hiburan tersebut tidak mau mati.
Penyebab Head Unit Tidak Bisa Mati
Head unit mobil tidak mau mati bisa terjadi karena beberapa hal. Terdapat beberapa penyebab yang menjadi faktor perekat tersebut tidak mau mati.
Masalah pada head unit mobil bisa beragam mulai dari kabel yang tidak benar. Bisa saja kabel pada head unit mengalami kerusakan atau putus sehingga menyebabkannya yang tidak bisa mati.
Tidak hanya itu, umumnya juga terdapat masalah pada bagian saklar atau komponen lainnya. Pada beberapa head unit juga dirancang tetap menyala dalam waktu.
Maka dari itu sebaiknya Anda mengetahui penyebab pasti head unit tidak bisa mati. Setelah itu, bisa langsung memperbaikinya dengan langkah yang tepat.
Solusi Memperbaiki Head Unit Tidak Bisa Mati
Anda bisa memperbaiki head unit mobil tidak mau mati sendiri. Sehingga tidak harus menuju tempat servis untuk memperbaiki masalah yang mungkin terjadi tersebut. Dengan begitu bisa lebih hemat biaya karena tidak perlu mengeluarkan untuk jasa servis head unit.
Baca Juga: AC Mobil Keluar Asap, Berikut Penyebab dan Solusi Mengatasinya
Berikut ini merupakan berbagai solusi yang bisa Anda lakukan untuk memperbaiki head unit yang tidak bisa mati:
1. Memeriksa Kabel Head Unit
Solusi memperbaiki head unit yang tidak bisa mati pertama yaitu dengan memeriksa kabelnya. Anda bisa memeriksa kabel head unit terlebih dahulu apabila mendapati masalah.
Radio mobil bisa memiliki satu kabel arde dua kabel daya dalam rancangannya. Mungkin satu kabel daya bisa menjadi panas ketika mesin sedang bekerja.
Apabila kabel listrik utama head unit terhubung pada sumber listrik yang panas bisa menyebabkan head unit tidak akan mati.
Dengan begitu Anda bisa memeriksanya melalui voltmeter atau lampu. Apabila kedua kabel daya panas tersebut terus menyala, ada bisa memasang ulang susunan kabel.
2. Periksa Saklar Pengapian
Head unit mobil tidak mau mati selanjutnya yaitu dengan memeriksa saklar pengapian. Apabila terjadi masalah pada saklar pengapian bisa mengakibatkan head unit tetap menyala ketika Anda sudah melepas kunci. Apabila Anda menemukan panas hanya dalam saklar pengapian, bisa menjadi penyebab head unit tetap menyala.
Maka dari itu Anda bisa memeriksa Apakah head unit tetap menyala ketika kunci dalam posisi off. Apabila head unit tetap menyala dalam kunci posisi mati, maka Anda harus menyetel ulang saklar pengapian.
3. Melakukan Reset Head Unit
Apabila mendapati head unit yang tidak mau mati Anda juga bisa melakukan reset. Dengan melakukan reset bisa memperbaiki kerusakan yang mungkin terjadi, termasuk head unit tetap menyala. Langkah untuk melakukan reset juga terbilang mudah, Anda hanya perlu melepas seluruh kabel dalam head unit.
Baca Juga: Penyebab Kerusakan Blok Silinder Mobil dan Tips Merawatnya
Setelah itu jangan lupa untuk melepas semua switch pada head unit tersebut. Kemudian Anda bisa melepaskan head unit dari tempatnya. Tunggu beberapa waktu, lalu pasang kembali kabel dan switch pada tempatnya.
Nah, itu tadi ulasan tentang berbagai penyebab dan solusi mengatasi head unit mobil tidak mau mati. Sebelum melakukan perbaikan pada head unit, Anda harus mengetahui penyebab pastinya terlebih dahulu. Dengan begitu perbaikan head unit bisa lebih mudah Anda lakukan. (R10/HR-Online)