Rabu, April 2, 2025
BerandaBerita CiamisDiguyur Hujan, Jalan Penghubung Dua Kabupaten di Ciamis Amblas

Diguyur Hujan, Jalan Penghubung Dua Kabupaten di Ciamis Amblas

harapanrakyat.com,- Diguyur hujan deras, jalan penghubung dua kabupaten di wilayah Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, amblas. Arus lalu lintas pun menjadi terhambat.

Jalan amblas tersebut merupakan akses penghubung wilayah Bonja, Dusun Sukamantri, Desa Neglasari, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis dengan-Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran. 

Menurut sumber informasi di lapangan, akibat amblasnya jalan tersebut arus lalu lintas dari kedua arah menjadi terhambat.

Kepala Desa Neglasari Padli Efendi mengatakan, amblasnya jalan menuju Kecamatan Langkaplancar, Kabupaten Pangandaran itu terjadi saat curah hujan dengan intensitas tinggi mengguyur wilayahnya pada Kamis (04/05/2023) malam.

“Pohon jati yang menjadi penyangga tebingnya ambruk, sehingga tanah longsor hingga membuat Jalan Bonja ini amblas dengan kedalaman lumayan, dan bisa membahayakan pengguna jalan,” katanya, Jumat (05/05/2023).

Baca Juga: Air Sungai Ciseel di Kabupaten Ciamis Meluap Masuk Rumah Warga di 2 Kecamatan

Menurut Padli, panjang jalan penghubung dua kabupaten yang amblas tersebut sekitar empat hingga enam meter.

“Kami berharap ada upaya secepatnya dalam penanganan ini. Kami khawatir kejadian ini akan menimbulkan kecelakaan, mengingat di lokasi jalan yang amblas ini terdapat jurang yang sangat dalam,” ungkap Padli.

Sementara itu, Kepala UPTD PUPRP Pamarican Apis mengatakan, pihaknya akan segera meninjau lokasi jalan yang amblas tersebut, serta memasang rambu-rambu.

“Terima kasih atas informasinya. Kami akan segera ke lokasi untuk meninjau. Serta akan memasang rambu-rambu agar para pengguna jalan berhati-hati. Untuk penanganannya nanti kita akan koordinasikan dengan dinas,” kata Apis. (Suherman/R3/HR-Online/Editor: Eva)

Jalan Raya Banjar-Pangandaran terpantau ramai lancar

Dipadati Wisatawan, Jalan Raya Banjar-Pangandaran Ramai Lancar 

harapanrakyat.com,- Memasuki H+2 lebaran Idul Fitri arus lalu lintas kendaraan yang melintas di Jalan Raya Banjar-Pangandaran, Jawa Barat tepatnya di kawasan Posko Mudik Lebaran...
Kunjungan wisata ke Pangandaran

Gempa Tak Pengaruhi Kunjungan Wisata ke Pangandaran

harapanrakyat.com - Gempa bumi berkekuatan Magnitudo 4.1 yang mengguncang Pangandaran, Jawa Barat pada Rabu (2/4/2025), tidak berdampak pada kunjungan wisata. Titik Gempa ini berada di  90...
Ternyata Ini Penyebab Mobil Pemudik Tiba-Tiba Terbakar di Kota Banjar

Ternyata Ini Penyebab Mobil Pemudik Tiba-Tiba Terbakar di Kota Banjar

harapanrakyat.com,- Sebuah mobil merek Timor dengan nomor polisi D 1596 OS milik Hendrawan, pemudik asal Tasikmalaya tiba-tiba terbakar di Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu...
dua wisatawan hilang terseret arus Pantai Pangandaran

Dua Wisatawan Hilang Terseret Arus Pantai Pangandaran

harapanrakyat.com - Dua wisatawan dinyatakan hilang terseret arus Pantai Pangandaran, dalam dua hari terakhir. Menurut Kasatpolairud Polres Pangandaran Iptu Anang Tri Sodikin korban pertama...
Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

Hari Ketiga Lebaran, Jalur Selatan Garut Semakin Padat

harapanrakyat.com,- Jalur selatan Garut, Jawa Barat, semakin padat pada Rabu (2/4/2025) siang atau lebaran hari ketiga. Kemacetan didominasi oleh kendaraan roda 2 yang hendak...
Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

Libur Lebaran, Ribuan Warga Padati Pantai Sindangkerta Tasikmalaya

harapanrakyat.com,- Memasuki libur lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, ribuan warga berlibur di Pantai Sindangkerta, Kecamatan Cipatujah, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Selasa (2/4/2025). Mereka memenuhi Pantai...