Rabu, April 16, 2025
BerandaBerita CiamisAntusias Masyarakat Ciamis Ikuti Program PTSL Tinggi, BPN Acungi Jempol

Antusias Masyarakat Ciamis Ikuti Program PTSL Tinggi, BPN Acungi Jempol

harapanrakyat.com,-  Kepala BPN Ciamis, Hermawan mengungkapkan, bahwa antusias masyarakat Ciamis, Jawa Barat untuk mengikuti program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) sangat tinggi.

“Itu pun kita masih mengajukan penambahan kouta, karena antusias masyarakat Ciamis begitu tinggi untuk mengikuti program ini,” ungkapnya kepada harapanrakyat.com, Jumat (5/5/2023).

Baca Juga: Tahun 2023, BPN Pangandaran Targetkan 11.500 Bidang Masuk Program PTSL

Adapun untuk kuota program PTSL sesuai arahan pemerintah pusat, pada tahun 2023 ini, Ciamis mendapatkan 53.086 sertifikat yang tersebar di 16 kecamatan.

“Bahkan, BPN Ciamis sendiri mendapatkan penghargaan di tingkat provinsi, sebagai daerah yang antusias masyarakatnya tinggi dalam mengikuti program ini,” katanya.

Lanjut Hermawan menambahkan, hingga per bulan Mei tahun 2023 atau belum genap setengah tahun, program PTSL sudah melebihi target. Maka dari itu, BPN Ciamis saat ini sedang mengajukan penambahan target kouta kembali.

“Karena itu, saya sangat mengapresiasi antusias masyarakat Ciamis yang sangat tinggi,” ucapnya.

Baca Juga: Lewat Program PTSL, Pemkab Ciamis Terima 100 Sertifikat Aset

Sementara terkait dengan pungutan, Hermawan menegaskan, bahwa PTSL dari BPN sesuai SKB 3 Menteri, hanya dipungut Rp 150 ribu.

Hermawan menjelaskan, bahwa sesuai SKB 3 Menteri untuk pungutan Rp 150 ribu per satu sertifikat, dilakukan oleh panitia PTSL tingkat pemerintah desa maupun kelurahan.

“Dan dari BPN sendiri untuk program ini gratis alias tidak ada pungutan. Karena sudah dibiayai oleh pemerintah pusat,” tegasnya.

Menurutnya, nominal Rp 150 ribu tersebut sangat murah sekali untuk melakukan sertifikasi hak tanah. Pasalnya, jika secara mandiri maka harus mengeluarkan uang sampai juta rupiah.

“Sedangkan program PTSL dari BPN ini hanya memungut Rp 150 ribu, dan tidak ada biaya lain-lain. Kalaupun ada maka laporkan saja kepada pihak berwajib,” pungkasnya. (Fahmi/R5/HR-Online/Editor: Adi Karyanto)

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Gagal ke Semifinal Piala Asia U-17 2025, Nova Arianto Minta Maaf

Langkah timnas Indonesia untuk melaju ke babak semifinal Piala Asia U-17 2025 harus terhenti. Pasalnya, tim asuhan Nova Arianto ini kalah telak 0-6 dari...
Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

Selama Libur Lebaran 2025, Kunjungan Wisatawan ke Sumedang Meningkat 58 Persen

harapanrakyat.com,- Selama libur panjang lebaran 2025, kunjungan wisatawan ke Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, mengalami lonjakan signifikan. Kenaikan tersebut jika membandingkannya dengan tahun sebelumnya.  Baca Juga:...
Petugas gabungan bakal amankan PSU Pilkada Tasikmalaya

Amankan PSU Pilkada Tasikmalaya, 3000 Petugas Gabungan se-Priangan Timur Diterjunkan

harapanrakyat.com,- Sebanyak 3.000 petugas gabungan dari Priangan Timur diterjunkan untuk mengamankan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, yang akan digelar 19...
Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

Kemenkes Periksa Oknum Dokter yang Diduga Lecehkan Pasien Ibu Hamil di Garut

harapanrakyat.com,- Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mendatangi Polres Garut, Jawa Barat, Rabu (16/4/2025). Kedatangan tersebut untuk klarifikasi dan pemeriksaan terhadap...
Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Selamat! Persib Diakui Sebagai Klub Paling Profesional di Indonesia dari FIFA

Klub sepak bola lokal Indonesia, Persib Bandung, baru saja mendapat prestasi yang membanggakan. Persib mendapat pengakuan sebagai klub dengan pengelolaan paling profesional di Indonesia.  Baca...
Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

Petani di Kutawaringin Ciamis Bingung, Sulitnya Cari Buruh Tani untuk Panen

harapanrakyat.com,- Sulitnya mencari buruh tani menjadi kendala para petani di Dusun Buniasih, Desa Kutawaringin, Kecamatan Purwadadi, Ciamis, Jawa Barat. Padahal saat ini di daerah...